TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ansor dan PMII Tolak Rocky Gerung di Tuban, Ini Kata Tokoh NU Jatim

Rocky mengaku hanya berniat mengajarkan satir

IDN Times/Vanny El Rahman

Surabaya, IDN Times - Tokoh senior Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur, Choirul Anam, angkat bicara soal penolakan diskusi "Akal Sehat" Rocky Gerung di Tuban yang dilakukan oleh 9 organisasi masyarakat (ormas), diantaranya PAC Ansor Tuban dan PMII.

"Saya ini ketua Ansor 2 periode di Jawa Timur, saya jamin gak ada ormas-ormas yang begitu," kata Cak Anam saat menggelar konferensi pers di Gedung Astranawa, Selasa (19/3).

1. Pembatalan tidak harus mendapatkan surat izin

IDN Times/Vanny El Rahman

 

Rencananya, dialog bersama santri akan digelar di Pondok Pesantren Yanbu'ul Ulum hari ini. Satu hari sebelum acara, Polres Tuban menggelar mediasi antara pihak pelaksana dengan 9 ormas yang menolak.

Polres mengatakan bahwa acara yang mengundang Rocky Gerung, pembicara kelas nasional, harus mendapat izin dari Kepolisian Daerah (Polda).

"Gak perlu izin-izinan. Kita ini negara merdeka. Cukup surat pemberitahuan," terang lelaki yang karib disapa Cak Anam itu.

Baca Juga: Rocky Gerung: Politik Emak-emak Memegang Kendali Bangsa

2. Ormas dan Pihak Polres diajak ikut acara

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

 

Cak Anam meyakinkan kepada publik bahwa diskusi bersama Rocky Gerung memiliki maksud baik. Karenanya, ia mempersilahkan agar polisi bersama 9 ormas tersebut hadir saat acara berlangsung.

"Diskusinya tentang akal sehat, kenapa harus takut. Nanti silahkan ormas dan polisi ikut. Kalau salah ngomog baru diingatkan," ujar tokoh NU yang mendukung Prabowo-Sandi itu.

3. Cak Anam mengingatkan agar panitia lebih tanggung jawab

IDN Times/Vanny El Rahman

Karena acara sudah terlanjur dibatalkan, Cak Anam mengingatkan panitia penyelanggara untuk lebih berani bersikap. Ia menilai apa yang dilakukan panitia sudah sesuai prosedur.

"Panitia harus brrani tanggung jawab. Gak ada penolakan dari polisi atau ormas-ormas. Ini hanya ketakutan panitia saja."

Baca Juga: Rocky Gerung Ditolak di Tuban, Begini Kronologi Versi Panitia

Berita Terkini Lainnya