TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada Ribuan Kursi Mudik Gratis dari Banyuwangi, Begini Rinciannya

Tiket bisa didapatkan via online dan offline

IDN TImes/istimewa

Banyuwangi, IDN Times - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim), menyediakan berbagai tiket gratis untuk perantau yang ingin pulang ke kampung halamannya, merayakan Lebaran Idul Fitri 2019.

1. Sediakan beragam moda transportasi

IDN Times/Mohamad Ulil Albab

 

Kali ini, tiket gratis pulang-pergi, disediakan untuk relasi perjalanan dari atau ke Banyuwangi untuk daerah Surabaya, Denpasar, Malang dan Sapeken. Masyarakat bisa memilih berbagai jalur moda transportasi mulai kereta api, bus, dan kapal laut.

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas menjelaskan, program tiket mudik gratis bekerjasama dengan Pemporov Jatim mendapatkan kuota 24 armada bus, 2 kereta api dan satu unit kapal laut. Jadwal perjalanan mudik gratis akan berlangsung antara tanggal 29 Mei-4 Juni 2019. Kemudian berlanjut di momentum arus balik pada tanggal 7 - 13 Juni 2019.

"Program mudik gratis ini rutin dilaksanakan untuk memfasilitasi warga yang ingin merayakan Lebaran di kampung halamannya. Kalau dikoordinir seperti ini kan pengguna kendaraan pribadi akan berkurang. Kami yakini bisa mengurangi tingkat kepadatan lalu lintas," kata Anas dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/5).

Baca Juga: Biar Mudikmu Hebat, Yuk Mampir ke POS REHAT Pos Indonesia Terdekat!

2. Siapkan 12 bus kapasitas 600 penumpang

ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

 

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Perhubungan Banyuwangi, Ali Ruchi, menjelaskan, program mudik gratis menyediakan 12 armada bus dengan total kapasitas 600 penumpang. Perjalanan akan dimulai dari Kantor Dishub Pemprov Jatim pada pukul 08.00 WIB.

“Per hari ada 12 bus, yang 10 bus akan melewati Jember, dua lainnya lewat Situbondo," kata Ali.

Untuk mendapatkan tiket mudik gratis moda transportasi bus, masyarakat bisa mendaftar via online di www.mudikgratis.dishub.jatimprov.go.id, bisa juga datang langsung secara offline ke Kantor Dinas LLAJ Provinsi Jatim.

Ali melanjutkan, untuk rute Denpasar – Banyuwangi dengan moda transportasi bus, mulai dilaksanakan pada 1 Juni 2019.

"Perjalanan dimulai dari sentral parkir Kuta-Bali, pukul 09.00 WITA. Ada 7 armada bus dan 2 truk pengangkut motor pemudik, dengan perkiraan bisa menampung 350 penumpang dan 60 motor," jelasnya.

Bagi masyarakat yang ada di Denpasar, Bali ingin mendapatkan tiket gratis bus ke Banyuwangi bisa melakukan pendaftaran ke Kantor Ikawangi (Ikatan Keluarga Besar Banyuwangi) Dewata. "Syaratnya mudah, hanya menyerahkan foto copy KTP/SIM/KK,” jelasnya.

3. Moda kereta api sediakan 2.420 kursi

IDN Times/Mohamad Ulil Albab

 

Sementara untuk program tiket gratis moda transportasi kereta api, pihaknya menyediakan KA Tawang Alun relasi Malang-Banyuwangi dan KA Probowangi Surabaya – Banyuwangi. Estimasi kedua kereta bisa menampung 7.420 orang menuju Banyuwangi.

Warga yang berminat menggunakan fasilitas ini, bisa langsung mendaftarkan diri di stasiun terdekat yang dilewati perjalanan KA mudik dan balik gratis pada pukul 09.00 – 16.00 WIB.

“Untuk balik gratis dengan bus, pemkab menyiapkan 10 armada dengan rute Banyuwangi – Surabaya, serta 1 bus untuk Banyuwangi- Denpasar. Para pemudik bisa mendaftar di Kantor Dishub, Jl. Agus Salim Banyuwangi mulai sekarang,” pungkas Ali.

Baca Juga: Tol Trans Jawa Rampung, Pemudik Jatim Diperkirakan Meningkat 3 persen

Berita Terkini Lainnya