TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pencarian Korban Perahu Terbalik Dilanjukan Besok

Sementara 10 orang korban selamat 6 dalam pencarian

Petugas masih melakukan pencarian korban perahu tradisional yang tenggelam. IDN Times/Imron

Tuban, IDN Times - Pencarian hari pertama korban perahu terbalik di Sungai Bengawan Solo di Desa Ngadirejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, pada Rabu (3/11/2021), dihentikan sementara. Karena arus sungai deras dan juga jarak pandang terbatas, maka operasi pencarian dilanjutkan besok, Kamis (4/11/2021).

Baca Juga: Cerita Korban Perahu Terbalik yang Selamatkan Balita 

1. Petugas gabungan akan melanjutkan pencarian korban tenggelam pada besok pagi

Kepala BPBD Kabupaten Tuban Yudi Irwanto saat memberikan keterangan kepada awak media. IDN Times/Imron

Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban Yudi Irwanto mengatakan, pencarian baru akan kembali dilakukan pada pukul 7.00 besok dengan mengerahkan ratusan personil gabungan baik TNI, Polri maupun Basarnas. 

"Yang pasti kendala utamanya arus sungai yang deras dan juga jarak pandang yang gelap karena malam. Makannya pencarian ini kita hentikan karena jika kita paksakan akan beresiko terhadap keselamatan petugas yang mencari," kata Yudi di posko terpadu di Balai Desa Ngadirejo.

2. Petugas menyisir sungai sejauh 9 kilo meter dari titik awal korban terjatuh

Para penumpang perahu yang selamat saat menjalani perawatan di puskesmas. IDN Times/Imron

Yudi mengatakan, pencarian hari ini petugas gabungan telah menyisir sungai sejauh 9 kilometer dari titik awal tenggelamnya perahu tersebut. Petugas gabungan sendiri telah melakukan pencarian korban sejak pukul 9.30 atau setelah adanya laporan dari masyarakat dan baru dihentikan sekitar pukul 17.30 atau menjelang magrib.

"Sebelum kami tiba di lokasi kejadian, sejumlah warga yang berada di sekitar lokasi juga sudah melakukan penyisiran kemudian baru pada pukul 9.30 kami mencari dan berakhir sampai menjelang magrib ini mas," ungkapnya.

Baca Juga: Kronologi Perahu Terbalik di Sungai Bengawan Solo

Berita Terkini Lainnya