TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pengusaha Surabaya Kenalkan Wisata Lewat Reklame di New York 

Kenalkan desa mandiri budaya di Yogyakarta

Pengusaha asal Surabaya, Zainal Hudha Purnama kenalkan wisata lewat billboard di New York Times Square. Dok. Pribadi.

Surabaya, IDN Times - Seorang pengusaha asal Surabaya, Zainal Hudha Purnama bergerak membangkitkan pariwisata Indonesia ke dunia internasional melalui PT Trust Global Karya. Yudha--sapaan akrabnya- mengenalkan Desa Mandiri Budaya Sabdodadi Bantul, Yogyakarta ke New York.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Minta Pengusaha Aktifkan Satgas COVID-19 Mandiri

1. Pasang papan reklame di New York Times Square

Pengusaha asal Surabaya, Zainal Hudha Purnama kenalkan wisata lewat billboard di New York Times Square. Dok. Pribadi.

Nah, cara Yudha mengenalkan Desa Mandiri Budaya ke internasional dengan memasang papan reklame di pusat bisnis Kota New York, yakni New York Times Square, Amerika Serikat. "Kami ingin masyarakat dunia mengenal salah satu potensi Indonesia, Desa Mandiri Budaya Sabdodadi," ujarnya, Rabu (29/9/2021).

Dalam desa tersebut, kata Yudha, terdapat ruang untuk mengaktualisasi, mengembangkan, dan mengkonservasi kekayaan potensi budaya yang dimiliki. Ada kegiatan adat tradisi, kesenian, permainan tradisional, bahasa, sastra, aksara, kerajinan, kuliner, pengobatan tradisional, tata ruang, hingga warisan budaya.

2. Kenalkan Desa Mandiri Budaya di Sabdodadi Yogyakarta

Pengusaha asal Surabaya, Zainal Hudha Purnama kenalkan wisata lewat billboard di New York Times Square. Dok. Pribadi.

Sekadar diketahui, Kelurahan Sabdodadi telah ditetapkan sebagai salah satu Desa Mandiri Budaya Tahun 2020 oleh Gubernur  Yogyakarta. Sebelum ditetapkan sebagai Desa Mandiri Budaya, Desa Sabdodadi telah memiliki branding internasional. Di sana terdapat Kawasan Wisata Manding yang menawarkan aneka ragam kerajinan berbahan baku kulit yang saat ini namanya telah melambung di mana-mana.

Baca Juga: Medical Tourism Surabaya, Menarik Warga Berorbat dalam Negeri

Berita Terkini Lainnya