TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tahun Baru, Pengunjung KBS Turun 13 Kali Lipat Dibanding Tahun Lalu

Karena adanya pandemik COVID-19

Kondisi KBS selama long weekend, Oktober 2020. Dok. Humas KBS.

Surabaya, IDN Times - Libur panjang Natal dan Tahun Baru biasanya menjadi kesempatan masyarakat untuk berbondong-bondong ke Kebun Binatang Surabaya (KBS). Namun, di tengah pandemik ini jumlah pengunjung KBS selama libur Nataru menurun drastis jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

1. Jumlah pengunjung turun drastis

Kondisi KBS selama long weekend, Oktober 2020. Dok. Humas KBS.

Humas KBS, Agus Supangkat menyebutkan, di hari pertama tahun baru 2021 yaitu Jumat (1/1/2021), jumlah pengunjung yang datang ke KBS sebanyak 4.781 orang. Jumlah ini amat jauh jika dibandingkan dengan tahun baru 2020 yaitu 63.567 atau 13 kali lipatnya dibanding tahun ini.

"Kemarin 4.781 orang. Jadi selama 4 hari 20.997 orang. Bedanya jauh. Kalau tahun baru 2020 kemarin itu ada 63.567. Lah kemarin cuma 4.781," ujarnya saat dihubungi IDN Times, Sabtu (2/1/2021).

Baca Juga: Hindari Penyebaran Virus Corona, KBS Tutup hingga 29 Maret 2020

2. Faktor penurunan adalah pandemik

Kondisi KBS selama long weekend, Oktober 2020. Dok. Humas KBS.

Agus mengatakan bahwa penurunan pengunjung ini faktor utamanya adalah pandemik COVID-19. Selain warga yang enggan berwisata, beberapa atraksi di KBS juga dihilangkan dalam masa liburan tersebut. Akhirnya, minat pengunjung pun menurun.

"Tahun lalu ada tambahan hiburan seperti feeding times, keeper talk. Karena memicu kerumunan, hari ini ditiadakan," ungkapnya.

Baca Juga: Long Weekend, Pengunjung KBS Bisa Capai 3000 Orang Per Hari

Berita Terkini Lainnya