6 Tips Merawat Bibir Agar Tidak Kering Saat Puasa

Puasanya tetap sah gak ya?

Bibir kering menjadi permasalahan yang dialami banyak orang saat puasa. Selain terasa kurang nyaman, bibir kering dan pecah-pecah juga bisa membuat tidak percaya diri. Selain itu akan terasa menyakitkan apabila bibir sudah terlalu kering. Bibir pecah-pecah membuat wajahmu tampak pucat dan kurang fresh.

Meski kita sedang berpuasa, tentunya kesehatan dan penampilan juga harus tetap terjaga.Tapi, kamu gak perlu khawatir karena ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bibir kering saat puasa. Yuk, simak penjelasan di bawah ini untuk tahu lebih lanjut!

1. Eksfoliasi Bibir

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat Puasailustrasi bibir (pexels.com/Shiny Diamond)

Jika sel kulit mati menumpuk, bibir akan terasa kering dan pecah-pecah. Untuk mengatasi hal tersebut, sangat penting untuk eksfoliasi bibir secara rutin. Lakukan sebanyak 1 hingga 2 kali seminggu setelah berbuka. Bibir akan terasa lebih segar, lembut dan bibir akan tampak lebih maksimal.

Jika kamu ingin membuat scrub bibir sendiri, kamu bisa menggunakan madu yang dicampur gula untuk melakukan scrubbing. Nah, kalau kamu gak mau ribet, kamu bisa beli produk khusus eksfoliasi bibir yang sudah banyak dijual di pasaran. Lakukan di malam hari setelah berbuka atau sebelum tidur.

2. Gunakan Lip Balm

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat Puasailustrasi waktu untuk memakai lip balm (pexels.com/Karolina Grabowska)

Lip balm menjadi salah satu senjata andalan saat bibir kita kering. Pilihlah lip balm yang mengandung petrolatum, jojoba oil atau vitamin E untuk menjaga kelembapan bibir secara maksimal. Berfungsi untuk merawat bibir pecah-pecah dan kering, serta akan membuat bibir mu lebih lembab dan terawat.

Banyak umat muslim yang masih ragu untuk memakai lip balm saat puasa. Syaikh Muhammad bin Shaleh al-Utsaimin pernah ditanya tentang hukum menggunakan krim bagi orang puasa untuk menghilangkan kekeringan di bibir (lip balm) Dibolehkan bagi seseorang untuk melembabkan bibir atau hidungnya dengan menggunakan krim, atau membasahinya dengan air, atau dengan kain atau semacamnya.

Namun perlu dijaga, jangan sampai ada bagian yang masuk ke perutnya. Jika ada yang masuk ke perut tanpa sengaja maka puasa tidak batal. Sebagaimana orang yang berkumur, kemudian tiba-tiba ada bagian yang masuk ke perut tanpa sengaja, puasanya tidak batal. (Majmu’ Fatawa Ibn Utsaimin, 19: 224)

3. Masker Bibir

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat PuasaIlustrasi bibir (pexels.com/Pixabay)

Masker bibir juga termasuk lipcare yang penting agar bibir tidak kering. Masker bibir yang menghidrasi merupakan perlakuan intensif yang membantu mengembalikan dan melembabkan bibir yang kering. Beberapa produk masker bibir dapat digunakan semalam, memberikan kelembaban intensif saat tidur.

Jika tak punya masker bibir, madu bisa jadi alternatif. Madu memang dikenal dengan banyak manfaatnya bagi kesehatan, termasuk untuk melembabkan dan melembutkan bibir. Kamu bisa gunakan madu alami sebagai masker bibir sebelum tidur. 

Baca Juga: 5 Manfaat Minyak Vitamin E untuk Perawatan Bibir, Melembapkan!

4. Perbanyak air putih dengan pola 2-4-2

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat PuasaIlustrasi minum air putih (pixabay.com)

Air putih cukup berpengaruh untuk tubuh kita. Terutama saat kita berpuasa, meskipun tidak pusa pun tubuh tetap membutuhkan cairan. Pada umumnya manusia dianjurkan untuk minum air putih minimal 8 gelas per hari, agar terhindar dari dehidrasi.

Kamu bisa manfaatkan waktu minum air putih ketika buka puasa hingga sahur. Dengan pola 2-4-2 kamu bisa menjaga cairan di tubuhmu agar tetap stabil. Jadi, kamu bisa minum 2 gelas air putih saat berbuka puasa, 4 gelas saat malam hari (setelah tarawih), dan 2 gelas air putih saat sahur. Dengan begitu, kebutuhan cairanmu akan terpenuhi, dan bibir kering pun akan terhindari.

5.  Konsumsi Makanan yang Kaya Vitamin dan Mineral

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat PuasaIlustrasi vitamin dan mineral (istockphoto.com)

Saat sahur dan berbuka, ada baiknya memerhatikan menu makanan yang sehat dan bergizi. Kamu bisa memilih makanan yang kaya akan Vitamin B yang bisa diperoleh dari ikan, unggas, dan kacang-kacangan. Vitamin B bisa membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah akibat paparan sinar matahari. Tak hanya itu, kamu juga perlu konsumsi Vitamin C yang bisa kamu peroleh dari buah-buahan seperti jeruk, mangga, pepaya. 

6. Jangan Menjilat Bibir

6 Tips Merawat Bibir Agar   Tidak Kering Saat PuasaIlustrasi bibir kering (pixabay.com)

Tanpa sadar kita sering menjilat bibir ketika terasa kering. Alih-alih ingin membuat bibir lembap, menjilat bibir justru akan membuat bibir semakin kering. Pasalnya Air liur mengandung enzim pencernaan, seperti amilase dan maltase, yang bisa merusak kulit di bibir. Seiring waktu, kebiasaan ini akan membuat bibir lebih rentan terhadap udara kering. Kulit pun bisa pecah-pecah dan bahkan berdarah. Dengan menjilat bibir secara terus-menerus, akan menghilangkan minyak alami bibir. Jadi, hindari kebiasaan menjilat bibir ya.

 

Itu dia beberapa cara mengatasi bibir kering saat puasa. Jangan lupa lakukan saran diatas agar bibirmu tetap sehat dan tidak kering berlebihan.

Baca Juga: 4 Cara Memilih Lipstik yang Aman untuk Bibir, Gak Bikin Mengelupas!

Faradiba Divani Photo Community Writer Faradiba Divani

hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya