TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ribuan Gen Z Berburu Pekerjaan di Magetan Job Market Fair 2024 

Ada 16 ribu Gent Z Magetan lulusan SMK menganggur

Ribuan pencari kerja dari Generasi Z memadati Magetan Job Market Fair 2024 yang diadakan oleh Pemkab Magetan bersama Kemenakertrans di GOR Ki Mageti. IDN Times/ Riyanto.

Magetan, IDN Times - Ribuan pencari kerja dari Generasi Z memadati Magetan Job Market Fair 2024 yang diadakan oleh Pemkab Magetan bersama Kemenakertrans di GOR Ki Mageti. Dengan partisipasi 51 perusahaan, acara ini menawarkan ribuan peluang kerja selama dua hari mulai hari ini, Selasa (25/06/2024).

1. 16 Ribu Lulusan SMK Magetan menganggur

Pj Bupati Magetan Hergunadi saat meninjau stan job fair di GOR Ki Mageti. IDN Times/ Riyanto.

Pj Bupati Magetan, Hergunadi, membuka acara ini bersama perwakilan Kementerian Tenaga Kerja RI, Revti Betriva. Dalam sambutannya, Hergunadi mendorong para pencari kerja untuk memanfaatkan peluang sebaik-baiknya.

"Pengangguran di Magetan ada 16 ribuan, kami berharap Magetan Job Market Fair ini bisa maksimal menyerap banyak tenaga kerja. Nanti yang tidak beruntung kami harap untuk lebih kreatif. Masih banyak kesempatan bekerja di dalam daerah sendiri yang lebih menjanjikan," kata Hergunadi.

Ketika ditanya tentang langkah Pemkab Magetan untuk menyediakan lapangan pekerjaan bagi mereka yang tidak tertampung, akibat jumlah lowongan dengan jumlah pencari kerja tidak sebanding. Hergunadi menjelaskan, pekerjaan itu tidak hanya sektor formal saja. Banyak peluang kerja informal yang juga menjanjikan.

"Jika kreativitas meningkat maka konsumsi sudah pasti bisa didorong. Kuliner dan UMKM juga pasti menjanjikan," katanya.

Baca Juga: Kakak Beradik di Magetan yang Hilang Ternyata Nyusul Pacar ke Jakarta

2. Kreativitas dan peluang kerja baru

Ribuan pencari kerja dari Generasi Z memadati Magetan Job Market Fair 2024 yang diadakan oleh Pemkab Magetan bersama Kemenakertrans di GOR Ki Mageti. IDN Times/ Riyanto.

Hergunadi juga menyebutkan bahwa pihaknya telah menjalin kerja sama dengan Paguyuban Ki Mageti di Batam untuk mendukung para pekerja dari Magetan.

"Kami dorong pekerja yang diterima untuk membentuk koperasi yang kami harapkan ada etalasenya Magetan," tambahnya.

Pemkab Magetan berfokus pada kolaborasi dengan berbagai pihak untuk meningkatkan lapangan pekerjaan di daerah.

"Banyak potensi di Magetan yang bisa dijadikan pekerjaan. Kemarin kami ke Tanjung Pinang Riau dapat pesanan sepatu Paskibra. Ini sangat menguntungkan dan bisa membuka lapangan pekerjaan khususnya UMKM kulit di Magetan," jelas Hergunadi.

Verified Writer

Riyanto

Jangan biarkan rakyat tidak mendapat manfaat apa-apa dari uangnya yang dikelola mereka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya