Liburan Sekolah Seru di Magetan Park, Tiket Murah

Harga tiket Rp20 ribu hari biasa, Sabtu Minggu Rp25 ribu

Magetan, IDN Times - Bingung mencari tempat selama liburan sekolah, Magetan Park bisa menjadi pilihan tepat. Terletak di jantung kota Magetan, tepatnya di Jalan Pahlawan, depan kantor DPRD Magetan, taman ini menawarkan berbagai wahana seru. Selain itu, parkirnya luas dan harga tiketnya sangat terjangkau. Magetan Park buka setiap hari kecuali hari Senin.

1. Harga tiket masuk yang terjangkau

Liburan Sekolah Seru di Magetan Park, Tiket MurahWahana bermain air di Magetan Park, Jalan Pahlawan Kota Magetan. IDN Times/ Riyanto.

Menurut Wulan Yuniarti, Manajer Magetan Park, harga tiket masuk bervariasi tergantung hari. Pada hari Selasa hingga Jumat, tiket masuk seharga Rp20 ribu per orang, sedangkan pada hari Sabtu dan Minggu seharga Rp25 ribu per orang.

"Dengan harga tersebut, pengunjung sudah bisa menikmati tiga wahana sekaligus, yaitu berenang, outbound, mini zoo, dan playground," kata Wulan pada Kamis (20/06/2024). 

"Kami juga menyediakan empat penjaga kolam renang untuk memastikan keamanan anak-anak selama bermain air."

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Sarapan Lezat di Magetan

2. Mini Zoo yang edukatif

Liburan Sekolah Seru di Magetan Park, Tiket MurahWahana Mini Zoo di Magetan Park, Jalan Pahlawan Kota Magetan. IDN Times/ Riyanto.

Setelah puas berenang, pengunjung bisa berkeliling menikmati mini zoo. Di sini, terdapat berbagai koleksi binatang yang bisa menjadi media edukasi bagi anak-anak untuk mengenal binatang secara langsung. 

"Ada kucing begal, monyet, merak, iguana, binturong, kura-kura, ular, dan masih banyak lagi," ungkap Wulan.

Selain itu, terdapat wahana lain seperti kora-kora dan mini coaster. Dengan luas lahan dua hektar, Magetan Park memberikan ruang yang cukup bagi anak-anak untuk bermain seharian. 

"Tempat ini sangat cocok untuk wisata keluarga maupun rombongan, suasananya yang rindang dan adem membuat nyaman," tambahnya.

3. Wahana outbound yang seru

Liburan Sekolah Seru di Magetan Park, Tiket MurahWahana outbound di Magetan Park, Jalan Pahlawan Kota Magetan. IDN Times/ Riyanto.

Wahana outbound di Magetan Park juga sangat menarik, salah satunya adalah spider web, di mana peserta akan berpindah dari satu sisi ke sisi lain melalui jaring laba-laba besar dengan bantuan teman. Ada juga sepeda gantung, mini coaster, dan kora-kora.

Untuk wahana outbound, pengunjung dikenakan tarif tambahan. Sepeda gantung single dikenakan tarif Rp15 ribu, berdua Rp20 ribu. 

Flying fox untuk anak-anak seharga Rp10 ribu dan untuk dewasa Rp20 ribu. "Menikmati wahana kora-kora dan mini coaster dikenakan tarif Rp10 ribu," jelas Wulan.

Magetan Park buka setiap hari dari jam 9 pagi hingga 4 sore, dan pada hari Sabtu serta Minggu buka mulai pukul 08.30 WIB hingga 4 sore. 

"Kami siap menerima kunjungan wisatawan selama liburan sekolah ini dan menjamin kepuasan pengunjung di Magetan Park," tutup Wulan.

Baca Juga: 5 Wisata di Sekitar Alun-alun Magetan Menarik Dikunjungi

Riyanto Photo Community Writer Riyanto

Jangan biarkan rakyat tidak mendapat manfaat apa-apa dari uangnya yang dikelola mereka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya