5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial 

Ini lho cah, tempat nongkrong yang estetik!

Blitar merupakan sebuah kota kecil yang memiliki banyak keistimewaan, termasuk dalam bidang sejarah, wisata, kuliner, dan tempat-tempat istimewa lainnya. Salah satu aspek yang istimewa adalah kehadiran tempat-tempat nongkrong yang unik. 

Bagi kamu yang sedang mencari suasana berbeda untuk nongkrong, bersantai dan menikmati hidangan, berikut ini lima rekomendasi kafe tematik yang patut kamu kunjungi saat berada di Blitar.

1. Keshini Kafe

5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial Suasana di Keshini Kafe. (Instagram.com/keshini.resto)

Keshini Kafe merupakan salah satu kafe tematik di Blitar yang wajib kamu kunjungi. Tempat ini mengusung konsep tema rustic dengan lebih menonjolkan sisi dekorasi layaknya di pedesaan. Ditambah lagi dengan tanaman hias dan barang-barang antik bakal membuat kamu merasa nyaman saat berkunjung di Keshini Kafe. 

Selain itu, konsep lampu gantung yang dihias dengan rajutan rotan yang dibentuk seperti topi petani membuat nuansa klasik di sini semakin kental. Gak hanya menawarkan suasana nyaman, tempat ini juga dilengkapi dengan berbagai menu kuliner yang istimewa, seperti aneka menu asian food hingga western food. Dijamin semua menu di sini bakal memanjakan lidahmu. 

Lokasi: Jalan Cemara Nomor 199, Karangsari, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar. 

Waktu operasional: Buka Senin-Minggu. Jam 10.00-20.00 WIB. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Warung Lodho di Blitar, Ada yang Jualan Sejak 1959

2. de CLASSE Kafe

5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial Suasana di de CLASSE. (Instagram.com/declasseid)

de CLASSE Kafe adalah kafe tematik yang recomended digunakan sebagai tempat kongko maupun nugas bareng. Kafe ini memiliki konsep implementasi bata ekspos ala-ala gaya industrial. Tampilan bata merah yang di sini tampak elegan. 

Selain itu, de CLASSE Kafe juga menawarkan konsep semi outdoor, hiasan tanaman hijau yang menggantung dan sebagian tembok usang dengan guratan-guratan menambah nilai seni tersendiri. Konsep kafe yang unik tersebut menjadi salah satu alasan kafe ini gak pernah sepi pengunjung. 

Lokasi: Jalan S. Supriadi Nomor 56, Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. 

Waktu operasional: Buka Senin-Minggu. Jam 07.00-23.00 WIB. 

3. Istana Garden Kafe

5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial Suasana di Istana Kafe. (Instagram.com/istanacaferesto)

Istana Garden Kafe adalah kafe yang cukup elit di kalangan masyarakat Blitar. Konsep perpaduan nuansa Jawa dengan sentuhan modern sangat kental di sini. Rumah joglo dengan furnitur kayu dan besi memberikan kesan nostalgia bagi pengunjung. 

Keunikan Istana Garden tersebut membuat kafe ini menjadi tempat favorit para pasangan baru untuk menggelar pesta pernikahan di sini. Selain itu, Istana Garden juga memiliki spot lantai dua untuk menyaksikan keindahan alam sekitar. Lokasi yang berada dekat dengan area persawahan warga membuat kafe ini terkesan menyatu dengan keindahan alam. 

Lokasi: Jalan Nakulo, RT.002/RW.005, Kademangan, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar. 

Waktu operasional: Senin-Minggu. Buka jam 10.00-22.00 WIB. 

4. New De Koloniale Kafe

5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial Suasana di De Koloniale. (Instagram.com/dekoloniale.restoandcoffee)

Kalau kamu bosan dengan tempat nongkrong kafe yang berkonsep minimalis dan moderen, cobalah mampir ke kafe New De Koloniale. Seperti namanya, kafe ini memiliki konsep kolonial. Bangunan yang digunakan kafe ini merupakan peninggalan VOC dengan gaya Indis yang ditopang pilar kokoh. Pada bagian depan kafe, terdapat sebuah meriam dengan ukiran logo Vereenigde Oost-Indische Compagnie (VOC) di badannya dengan angka tahun 1790.

Gak hanya bentuk bangunannya saja yang menimbulkan kesan lawas, namun juga perabotan dan barang antik yang dirawat dengan baik menambah nuansa klasik saat berada di sini. Keunikan ini menjadikan De Koloniale Kafe sebagai tempat favorit pasangan muda-mudi melangsungkan weddingnya di sini. 

Lokasi: Jalan Tanjung Nomor 54, Sukorejo, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar. 

Waktu operasional: Senin-Minggu. Buka jam 10.00-23.00 WIB. 

5. Common Bean Coffee

5 Kafe Tematik di Blitar, Ada Konsep Kolonial Suasana di Common Bean. (Instagram.com/commonbeanblitar)

Common Bean Coffee merupakan kafe yang populer di kalangan kaum muda Blitar. Kafe ini menggunakan konsep nature organic. Penggunaan jerami sebagai atap dan hiasan lampu membuat kafe ini memiliki estetika yang memukau, pengunjung bakal betah berlama-lama di sini. Bagi yang suka berburu foto, tempat ini juga bisa menjadi salah satu spot pilihan untuk mengabadikan momen. Dijamin atmosfer cozy bakal kamu dapatkan saat ada di sini. 

Lokasi: Jalan Dr. Wahidin Nomor 5, Kepanjen Lor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar. 

Waktu operasional: Senin-Minggu. Buka jam 10.00-22.00 WIB. 

Dari beberapa rekomendasi kafe dengan suasana klasik khas Jawa, organic hingga nuansa kolonial di atas, kamu dapat menikmati pengalaman nongkrong yang berbeda. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi kafe-kafe tersebut saat kamu berada di Blitar! 

 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sate Kambing di Blitar, Harga Mulai Rp25 ribu

Rangga Rafi Arli Photo Community Writer Rangga Rafi Arli

Alhamdulillah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya