Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

6 Florist Terlengkap di Madiun yang Lengkap Pengiriman Cepat

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Lagi cari bunga buat acara spesial atau sekadar mempercantik ruangan? Tenang, buat kamu yang tinggal di Madiun dan sekitarnya, ada banyak florist kece yang siap memenuhi segala kebutuhan bungamu. Mulai dari buket wisuda, bunga papan, hingga dekorasi acara, semua bisa kamu temukan dengan pilihan yang lengkap dan harga bersahabat.

Gak cuma soal lengkapnya jenis bunga, beberapa florist di Madiun juga punya layanan custom bouquet dan pengiriman cepat yang bikin pengalaman belanja makin praktis. Jadi, kalau kamu lagi cari florist terpercaya buat berbagai keperluan, yuk intip 6 rekomendasi florist terlengkap di Madiun berikut ini!

1. Madiun Florist

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Kalau kamu lagi cari florist yang hasilnya rapi, pelayanan ramah, dan bisa dipesan dari mana aja, Madiun Florist bisa jadi pilihan terbaik. Berlokasi di Jl. Janur Sari, Manisrejo, Kota Madiun, florist ini buka setiap hari dari pukul 07.30 hingga 22.00 WIB. Cocok banget buat kamu yang suka cari bunga dadakan atau punya jadwal padat.

Madiun Florist juga punya pelayanan yang juara. Admin-nya responsif, sabar, dan siap kasih banyak referensi karangan bunga buat kamu yang masih bingung mau desain seperti apa. Mau buket simpel atau papan bunga untuk acara penting, semua bisa direquest sesuai keinginan. Bahkan order dari luar kota pun tetap dilayani dengan pengiriman langsung ke lokasi tujuan.

2. Arumsari Florist Madiun

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Kalau kamu sedang cari florist yang spesialis bikin karangan bunga dengan hasil yang kece, Arumsari Florist Madiun wajib banget masuk list. Berlokasi di Jl. Jawa No.06, Kartoharjo, Kota Madiun, florist ini buka setiap hari dari jam 06.00 sampai 22.00 WIB, jadi kamu punya banyak waktu buat mampir atau pesan secara fleksibel.

Di sini tersedia berbagai jenis bunga segar yang bisa dirangkai sesuai kebutuhan acara kamu, mulai dari ulang tahun, pernikahan, hingga duka cita. Soal kualitas, gak perlu diragukan. Bunga yang digunakan selalu fresh dan disusun dengan detail rapi. Cocok banget buat kamu yang pengen kasih surprise manis tapi tetap on budget.

3. Seikat Kembang Florist

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Berlokasi di Perum Widodo Kencono Indah 1, Jl. Serayu Timur Blok 14 A, florist ini buka tiap hari dari pukul 08.00–19.00 WIB. Di sini kamu bisa dapetin special gift yang estetik dan penuh makna, bikin momen spesial jadi makin berkesan.

Buket-buket yang ditawarkan nggak cuma cantik, tapi juga sesuai banget dengan foto katalog. Harganya terjangkau, hasilnya rapi, dan pelayanannya ramah serta sabar. Kamu bisa diskusi langsung soal model buket, dan mereka siap kasih solusi terbaik biar hasilnya sesuai ekspektasi.

4. Artha Puspa Florist

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Lokasinya ada di Jl. Serayu Timur gang V No.9B, Pandean, Kota Madiun, toko ini buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 21.00 WIB. Cocok banget buat kamu yang butuh karangan bunga untuk berbagai acara, dari surprise ulang tahun sampai kiriman duka cita.

Di sini, kualitas bunga benar-benar dijaga. Setiap rangkaian disusun rapi, dengan bunga-bunga yang segar dan tampak premium. Nggak perlu khawatir soal pengiriman, karena Artha Puspa punya standar tinggi biar bunga tetap dalam kondisi terbaik saat sampai ke tangan customer. Worth it banget buat kamu yang pengin kasih kesan mendalam lewat bunga yang indah dan tahan lama.

5. Nonik Style Florist

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Berlokasi di Jl. Salak No.25, Mojorejo, Kec. Taman, Kota Madiun, florist ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Pelayanannya ramah dan responsif, bikin pengalaman belanja bunga jadi makin menyenangkan.

Buket-buket di sini nggak cuma wangi, tapi juga rapi dan penuh sentuhan kreatif. Kamu bisa request desain sesuai keinginan, cocok banget untuk hadiah ulang tahun, kejutan buat orang tersayang, atau bahkan self-reward! Pilihannya banyak dan semuanya gemesin banget—dijamin bikin jatuh hati sejak pandangan pertama.

6. Valentina Bouquet

ilustrasi florist/id.pinterest.com

Buat kamu yang suka dadakan cari hadiah tapi tetap mau hasil yang kece, Valentina Bouquet di Pandean, Kec. Taman, Kota Madiun bisa jadi pilihan paling tepat! Buka setiap hari dari pukul 08.00 sampai 20.00 WIB, florist ini punya banyak banget variasi buket dan pernak-pernik merchandise yang lucu-lucu. Nggak cuma estetik, semua item di sini juga punya harga yang ramah di kantong.

Pengerjaannya pun cepat dan super rapi, cocok banget buat kamu yang tiba-tiba butuh kejutan instan untuk orang spesial. Nggak perlu khawatir soal hasil, karena desainnya variatif dan unik, bisa disesuaikan dengan momen yang kamu inginkan.

Nah, itu tadi deretan florist kece di Madiun yang bisa jadi andalan kamu buat bikin momen makin spesial. Mulai dari buket ulang tahun, hadiah wisuda, hingga kejutan romantis, semuanya bisa kamu temuin di sini dengan kualitas bunga yang segar, desain yang cantik, dan harga yang tetap bersahabat.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Zumrotul Abidin
EditorZumrotul Abidin
Follow Us