5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di Blitar

Wisata ini mulai dikenal justru setelah Tim SAR lakukan pencarian korban

Bagi kamu yang senang mengeksplor tempat-tempat wisata tersembunyi, air terjun Tirto Galuh wajib masuk list kamu. Air terjun yang terletak di Kabupaten Blitar ini menyimpan  beberapa keindahan alam. Tak cuma air terjun yang menarik, sepanjang perjalanan ke sana, kamu juga bakal disuguhi panorama perbukitan yang bakal membuat lelahmu hilang. 

Nah, berikut adalah 5 panduan buat kamu yang ingin mengunjungi wisata air terjun Tirto Galuh di Blitar.

1. Lokasi dan rute

5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di BlitarLokasi dan rute (googlemaps/YusufIbrahim)

Lokasi administratif air terjun Tirto Galuh berada di Sidomulyo, Bakung, Kecamatan. Bakung, Kabupaten Blitar. Meskipun tersembunyi, akses menuju wisata ini terbilang cukup mudah. Untuk sampai ke loket kamu dapat menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.

Setelah itu, kamu dapat meneruskan perjalanan ke lokasi air terjun dengan berjalan kaki atau menggunakan sepeda. Jarak dari loket ke lokasi wisata hanya 300 meter melalui area persawahan, perkebunan dan turunan hingga sampai ke air terjun.

2. HTM dan jam operasional wisata 

5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di BlitarLoket wisata Air Terjun Tirto Galuh (googlemaps/arifusman)

Untuk dapat menikmati wisata air terjun Tirto Galuh, kamu tidak akan ditarik biaya sama sekali. Kamu hanya butuh merogoh kocek untuk parkir kendaraan sebesar Rp2 ribu untuk sepeda motor dan Rp5 ribu untuk mobil atau kendaraan roda empat lainnya.

Kamu dapat menikmati keindahan alam air terjun Tirto Galuh kapan pun karena lokasi wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB.

3. Pesona keindahan air terjun Tirto Galuh

5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di BlitarAir Terjun Tirto Galuh (Instagram/wisatablitar)

Air terjun Tirto Galuh merupakan wisata alam yang indah. Pada awalnya, air terjun ini ditemukan oleh tim SAR yang tengah mencari seorang korban tenggelam dan terbawa arus sungai. Kata Tirto sendiri berarti air dan Galuh artinya perempuan. Namun, hingga kini belum diketahui latar belakang pengambilan nama Tirto Galuh sebagai nama air terjun di Desa Sidomulyo tersebut.

Air Terjun ini memiliki tinggi sekitar 3-5 meter dengan beberapa aliran air yang dengan tipe yang berbeda. Wisata bernuansa alam ini juga memiliki nama lain yaitu Kedung Malang, yang dalam bahasa Indonesia berarti Kolam Malang. Konon dahulu ada warga asal daerah Malang yang tenggelam di lokasi air terjun ini.

Kamu juga dapat melihat air yang mengalir dan masuk ke dalam bebatuan kemudian keluar lagi dari bebatuan lainnya. Memiliki aliran air yang jernih dan bersih di dalam wisata ini ini juga terdapat banyak hamparan batu kapur. Warna air di kolam penampungan alami pun tampak hijau dan sejuk selaras dengan alam yang mengelilinginya.

4. Wisata ini menyediakan fasilitas hiburan lain seperti flying fox

5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di BlitarFlying fox di Tirto Galuh (googlemaps/galeripemuda)

Selain bermain air dan menikmati keindahan alam yang sejuk dan asri, di lokasi wisata air terjun Tirto Galuh juga terdapat wahana permainan flying fox. Selain itu ada juga beberapa spot foto untuk kamu yang suka berfoto dengan latar alam.

Fasilitas lainnya yang bisa kamu temukan di air terjun Tirto Galuh adalah area parkir yang aman, warung makan, toilet hingga musala. Kamu juga dapat bersantai atau beristirahat di gazebo yang telah disediakan di lokasi. Dengan fasilitas ini, kamu tidak perlu khawatir jika kelaparan ataupun jika ingin beribadah.

Baca Juga: 5 Pesona Air Terjun yang Tersembunyi di Pasuruan

5. Simak beberapa tips ini sebelum berkunjung ke sana

5 Panduan ke Air Terjun Tirto Galuh, Surga Tersembunyi di BlitarAir Terjun Tirto Galuh (Instagram/shareblitar)

Untuk dapat menikmati wisata secara maksimal di air terjun Tirto Galuh, berikut beberapa tips yang dapat kamu ikuti!

  • Pilihlah waktu berkunjung saat pagi dan cuaca sedang cerah.
  • Pastikan bahwa kamu sedang dalam keadaan yang fit untuk mengunjungi lokasi air terjun Tirto Galuh.
  • Bawa bekal makanan, baju ganti serta obat-obatan yang sekiranya kamu perlukan.
  • Jaga kebersihan lokasi wisata dengan tidak membuang sampah sembarangan.
  • Selalu ikuti aturan dari pengelola air terjun Tirto Galuh.

Baca Juga: 10 Potret Air Terjun 7 Bidadari di Rowosari Jember, Teduh dan Nyegerin

Alvi Nur Jannah Photo Community Writer Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya