TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tanpa 7 Pemain Pilar, Arema FC Optimis Dapat Poin di Bandung 

Andalkan pemain muda

Arema FC saat memghadapi Semen Padang di Stadion Kanjuruhan beberapa waktu lalu. IDN Times/ Alfi Ramadana

Malang, IDN Times - Arema FC tak bisa menurunkan sejumlah pemain kunci saat menjalani laga tunda kontra Persib Bandung, Selasa (12/11). Setidaknya tujuh pemain utama Arema FC dipastikan absen pada laga tersebut dengan berbagai alasan. Kondisi tersebut membuat Arema FC harus mencari alternatif lain. 

Baca Juga: Nick Kuipers Dinilai Memberi Peran Kebangkitan Persib di Putaran Dua

1. Tanpa Hendro dan Dendi

Winger Arema FC, Dendi Santoso melepaskan tembakan lawan Madura United, Jumat (8/11/2019). IDN Times/ Alfi Ramadana

Selain nama Sylvano Comvalius, Dedik Setiawan, Hamka Hamzah, Muhammad Rafli dan Hanif Sjahbandi yang sudah pasti absen, Arema FC juga kehilangan dua pemain lain. Dua pemain tersebut adalah Hendro Siswanto dan Dendi Santoso.

Keduanya absen lantaran harus menjalani pemanggilan tim nasional. Kondisi tersebut tentu membuat tim pelatih Arema FC tak punya banyak pilihan. Saat ini hanya tersisa nama Hardianto, Sunarto, Rivaldi Bawuo, Jayus Hariono dan Ikfanul Alam yang siap diturunkan lawan Persib. 

2. Akan coba pemain muda

Pemain Arema FC saat berlatih di Stadion UM kota Malang, Rabu (5/11/2019). IDN Times/ Alfi Ramadana

Tak punya banyak pilihan bukan berarti Arema FC menyerah. Pelatih Arema FC, Milomir Seslija mengakui bahwa dirinya akan mencoba pemain muda. Menurutnya ini merupakan kesempatan bagi mereka untuk unjuk aksi. 

"Mungkin ini kesempatan mereka untuk bisa menunjukkan kemampuan terbaik," paparnya. 

3. Berharap ulangi rekor positif

Arema FC tak bisa menurunkan sejumlah pemain kunci saat menghadapi Madura United. IDN Times/ Alfi Ramadana

Sejauh ini, rekor Arema FC di Bandung tak terlalu impresif. Tim Singo Edan belum pernah sekalipun mencuri kemenangan. Namun demikian, tim Singo Edan beberapa kali mampu mencuri satu poin dari markas Maung Bandung. Hal itulah yang ingin coba diulangi pada pertandingan besok. 

"Beberapa kali kami bisa meraih imbang seperti tahun 2016 dan saat Piala Indonesia," tambah Milo. 

Baca Juga: Pelatih Persib: Arema Tim Hebat yang Punya Spirit 

Berita Terkini Lainnya