TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tumbang Atas Arema FC, Gomes De Oliviera Akui Kalteng Putra Main Buruk

Kalteng Putra tertinggal 3-0 di babak pertama

IDN Times / Alfi Ramadana

Malang, IDN Times - Ambisi Kalteng Putra untuk lolos ke babak final Piala Presiden 2019 harus pupus. Alih-alih membalikkan keadaan, tim Laskar Isen Mulang justru kembali dipermalukan oleh Arema FC dengan skor telak 0-3 di Stadion 17 Mei Banjarmasin. Kekalahan tersebut menggenapi derita Kalteng Putra setelah pada leg pertama juga ditumbangkan Arema FC dengan skor yang sama. 

Tiga gol Arema FC kali ini disumbangkan oleh Dedik Setiawan, Johan Ahmat Farizie dan Ricky Kayame. Tambahan satu gol membuat Dedik Setiawan dan Ricky Kayame masuk dalam persaingan gelar top skor Piala Presiden 2019.

1. Kalteng Putra main buruk di babak pertama

IDN Times/ Alfi Ramadana

Usai pertandingan, pelatih Kalteng Putra, Gomes De Oliviera tak bisa menutupi kekecewaanya. Namun dirinya mengakui bahwa Kalteng Putra tak bermain seperti yang diharapkan. Laskar Isen Mulang justru banyak melakukan kesalahan sendiri yang menguntungkan Arema FC.

"Kami bermain tidak bagus, terutama pada babak pertama. Hal itu bisa dimaksimalkan pleh Arema FC," terangnya. 

2. Gomes akui Arema FC lebih siap

IDN Times/ Alfi Ramadana

Meskipun kecewa, Gomes De Oliviera tetap memberikan pujian kepada Arema FC. Ia menilai Arema FC mampu menampilkan permainan yang bagus. Meskipun tak terlalu banyak menguasai bola, tim Singo Edan mampu memaksimalkan peluang yang dimiliki dan bermain sangat efektif. 

"Arema FC adalah salah satu tim kuat. Mereka punya pemain dengan kemampuan merata yang bisa memenangkan sebuah turnamen," imbuhnya. 

Baca Juga: Arema FC Tetap Incar Kemenangan Pada Leg Kedua Babak Semifinal 

3. Kalteng Putra berencana tambah amunisi

IDN Times/ Alfi Ramadana

Usai kegagalan tersebut, Kalteng Putra langsung melakukan evaluasi. Salah satu evaluasi yang dilakukn adalah memperbaiki sektor permainan yang masih menjadi kelemahan. Nantinya akan ada penambahan pemain sebelum gelaran Liga 1 bergulir.

"Kami akan coba cari tambahan pemain baik lokal maupun asing. Semoga pemain baru tersebut bisa menjadi kekuatan bagi kami," terangnya. 

4.Gagal imbangi Arema FC karena kelelahan

IDN Times/ Alfi Ramadana

Sementara itu, hal berbeda disampaikan oleh kapten tim Kalteng Putra, Yoo Hyon Koo. Ia menilai faktor yang membuat Kalteng Putra gagal tampil maksimal didua laga semifinal adalah kelelahan. Seperti diketahui setiap tim tak memiliki banyak waktu untuk bersiap. 

"Banyak pertandingan sudah kami mainkan sejak babak penyisihan grup. Jeda setiap pertandingan tidak lama dan itu membuat kondisi pemain sedikit drop," ucapnya.

Baca Juga: Dedik Setiawan Sumbang Gol, Arema FC Lolos Final Piala Presiden 2019

Berita Terkini Lainnya