Putra Bupati Lamongan Daftar ke Gerindra, Lanjutkan Dinasti Politik?

Wih, pak dosen mau nyalon nih

Lamongan, IDN Times- Dinasti politik bisa saja terwujud di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Putra sulung Bupati Lamongan Fadeli, Deddi Nordiawan bertekad melanjutkan kepemimpinan sang ayah selama lima tahun ke depan. Upaya itu terlihat saat Deddi mengikuti penjaringan bakal calon bupati 2020 di Partai Gerindra, Rabu (13/11).

Akan tetapi, Deddi menepis anggapan jika keputusannya untuk ikut Pilkada Lamongan karena ada campur tangan sang ayah. Dia menegaskan bahwa keputusan itu merupakan hati nuraninya sendiri dan tidak ada campur tangan orang lain.

"Kalau misalnya bupati sekarang ini bukan ayah saya, saya akan tetap maju sebagai Bacabup. Jadi jika saat ini banyak yang beranggapan kalau saya maju ini dorongan dari orang lain, itu tidak benar," tegasnya.

1. Gerindra adalah yang pertama kali dia lamar

Putra Bupati Lamongan Daftar ke Gerindra, Lanjutkan Dinasti Politik?Putra sulung Bupati Lamongan Fadeli, Deddi Nordiawan, daftar calon bupati di Partai Gerinda dengan mengendarai sepeda lipat. IDN Times/Imron

Lantas kenapa ia maju sebagai Bacabup Lamongan melalui Gerindra? Bukan lewat Demokrat yang notabene adalah partai pengusung sang ayah selama dua periode?

Deddi mengaku bahwa keputusan untuk melamar ke Gerindra itu berdasarkan petunjuk dari hasil salat istikharah yang ia jalani. Meskipun tidak menutup kemungkinan jika nantinya Demokrat juga akan mengusung dirinya.

"Selama tiga bulan saya melakukan istikharah. Saya rasa pembukaan penjaringan di internal Gerindra ini adalah jawabannya," jelasnya.

2. Ingin bawa Lamongan ke kancah internasional

Putra Bupati Lamongan Daftar ke Gerindra, Lanjutkan Dinasti Politik?Putra sulung Bupati Lamongan Fadeli, Deddi Nordiawan di antar pendukungnya daftar calon bupati di Partai Gerindra. IDN Times/Imron

Deddi sendiri mengaku, keinginan dirinya maju untuk memimpin Lamongan, selain ingin mengabdikan diri, ia juga bertekad membawa daerahnya ke kancah internasional melalui perkembangan teknologi. Menurutnya, saat ini teknologi yang sudah sangat canggih banyak terdapat peluang usaha yang bisa dimanfaatkan demi kemajuan masyarakat Lamongan.

"Saya ingin membaktikan ilmu saya, yang selama ini saya baktikan di Jakarta saja dan di berbagai kota lainya. Ini juga merupakan bentuk amal saleh jika nantinya terpilih menjadi bupati," imbuhnya.

Baca Juga: Angin Kencang Melanda Lamongan, Sejumlah Fasilitas Umum Rusak 

3. Deddi adalah dosen UI

Putra Bupati Lamongan Daftar ke Gerindra, Lanjutkan Dinasti Politik?Putra sulung Bupati Lamongan Fadeli, Deddi Nordiawan, saat mendaftar di Partai Gerindra. IDN Times/ Imron

Selama ini Deddi berprofesi sebagai dosen di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Ia mengaku banyak pengalaman yang sudah ia dapat selama berkecimpung di dunia pendidikan. Pengalaman berharga itu bisa diaplikasikan untuk memimpin Lamongan.

"Lamongan arek-areke ini sudah cerdas-cerdas karena makannya ikan jadi akan sangat mudah dididik. Dan masyarakat diajak hidup berkembang seiring dengan perkembangan teknologi saat ini," terangnya.

4. Bantah ada politik dinasti

Putra Bupati Lamongan Daftar ke Gerindra, Lanjutkan Dinasti Politik?Putra sulung Bupati Lamongan Fadeli, Deddi Nordiawan, daftar calon bupati di Partai Gerinda dengan mengendarai sepeda lipat. IDN Times/Imron

Saat disinggung mengenai politik dinasti, Deddi membantahnya.

"Kalau ingin melanjutkan perjuangannya bapak itu memang iya. Tapi sekali lagi, pencalonan saya bukan berarti termasuk politik dinasti. Saya berangkat maju sebagai calon bupati ini murni ingin mengabdi kepada masyarakat Lamongan," tegasnya.

Baca Juga: Perahu Baja Milik Belanda yang Ditemukan di Lamongan Buatan Amerika

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya