TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gawat, 34 Akun Google Business Hotel di Malang Kena Retas

Yang diretas mulai dari hotel kelas melati hingga bintang 4

Ilustrasi Hacker (IDN Times/Arief Rahmat)

Malang, IDN Times - Belakangan marak aktivitas peretasan pada akun Google Business berbagai hotel di Indonesia. Kejahatan ini dilakukan agar pelaku bisa mengganti nomor telepon hotel yang tertera di Google Maps, sehingga pelaku bisa leluasa menipu customer yang mencoba memesan hotel.

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Malang melaporkan jika puluhan hotel di Kota Malang telah menjalani korban peretasan ini. Peretasan ini menyasara hotel kelas melati hingga bintang 4.

1. PHRI Kota Malang melaporkan ada 34 hotel yang jadi korban

Ketua PHRI Kota Malang, Agoes Basoeki mengungkapkan jika sebanyak 34 hotel di Kota Malang menjadi korban peretasan akun Google Business. Pelaku kemudian mengubah logo, alamat, nomor telepon, hingga nomor rekening akun tersebut. Peretasan ini di sebut terjadi sejak Minggu (11/8/2024), tapi untuk kerugian finansial yang dialami para hotel ini belum dikalkulasikan.

"Kita telah melaporkan kejadian ini kepada PHRI Jawa Timur, karena kita tidak ingin sampai ada yang tertipu seperti di kota lain. Kita juga melapor ke Disporapar Kota Malang dan Diskominfo Kota Malang," terangnya saat dikonfirmasi pada Rabu (14/8/2024).

Baca Juga: Waduh, Alat Pantau Gunung Semeru di Kabupaten Malang Dicuri

2. PHRI Kota Malang minta hotel-hotel di Kota Malang tidak menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi dengan tamu

Ilustrasi Telepon. (IDN Times/Aditya Pratama)

Untuk mengatasi masalah ini, Agoes menginstruksikan seluruh pengusaha hotel yang tergabung dalam PHRI Kota Malang untuk tidak berkomunikasi dengan tamu menggunakan nomor WhatsApp, pasalnya para penipu ini menjalankan aksinya menggunakan aplikasi tersebut. Ia meminta hotel untuk menggunakan nomor telepon resmi hotel tersebut.

"Kemudian saya minta tamu yang melakukan transaksi secara non-tunai, mohon dicek dulu apakah nomor rekening itu namanya sesuai dengan nama hotel yang dipesan. Kalau tidak sama, besar kemungkinan itu adalah penipuan," jelasnya.

Verified Writer

Rizal Adhi Pratama

Menulis adalah pekerjaan merajut keabadian. Karena dengan menulis, kita meninggalkan jejak-jejak yang menghiasi waktu. Tulisan dan waktu, keduanya saling tarik-menarik menciptakan sejarah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya