7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di Banyuwangi

Paling suka yang mana, nih?

Banyuwangi tidak hanya memiliki wisata alam yang indah dan populer, daerah yang berbatasan langsung dengan laut Bali ini memiliki sederet tempat makan legendaris yang menjadi favorit warga lokal serta wisatawan. 

Saat melakukan kunjungan ke Banyuwangi, maka jangan lupa untuk mampir dan mencicipi berbagai kuliner legendarisnya yang memiliki citarasa khas dan nikmat. 
Berikut adalah 7 rekomendasi tempat kuliner legendarisnya yang bisa kamu kunjungi di Banyuwangi!

1. Nasi Tempong Mbok Nah

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiNasi tempong (Instagram/foodinframebali)

Tempat makan legendaris yang cocok untuk disinggahi ketika berkunjung ke Banyuwangi adalah Nasi Tempong Mbok Nah. Warung ini telah berdiri sejak tahun 1990-an dan menjadi makanan favorit warga Banyuwangi umumnya.

Nasi tempong sendiri merupakan nasi hangat yang disajikan bersama telur dadar, ayam goreng, jeroan ayam, sayur dan lauk lainnya. Seporsi nasi tempong juga dilengkapi dengan kemangi, lalapan, timun dan sambal terasi yang super pedas.

Lokasi: Jl. Kolonel Sugiono No.16, Kertosari, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: Sabtu-Kamis, 08.00-00.00 WIB

Harga: mulai Rp11 ribu

2. Pondok Rujak Soto

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiPondok Rujak Soto (Instagram/travelwitherira)

Tidak hanya legendaris, kuliner yang ada di Pondok Rujak Soto juga cukup unik. Pasalnya, soto ini dibuat menggunakan beberapa bahan rujak, seperti pisang kluthuk. Seporsi rujak soto ini berisi daging babat, lontong, sayuran, kerupuk, telur. Racikan tersebut kemudian disiram dengan kuah soto yang berwarna sedikit hitam. Perpaduan rasa rujak yang pedas dan soto yang gurih bisa kamu nikmati di Pondok Rujak Soto.

Lokasi: Jl. Basuki Rahmat No.113, Singotrunan, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: 09.00-21.00 WIB

Harga: mulai Rp20 ribu

Baca Juga: 7 Rekomendasi Penginapan Murah di Banyuwangi, Cuma Rp100 Ribuan!

3. Rawon Bik Ati

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiWarung Rawon Bik Ati (Instagram/foodresearcher_idn)

Berusia lebih dari setengah abad, Rawon Bik Ati ini telah ada sejak tahun 1948 dan tetap eksis hingga saat ini karena citarasa rawonnya yang tidak berubah meskipun telah dikelola oleh generasi  ke-empat.

Menu rawon yang ditawarkan di Rawon Bik Ati ini cukup bervariasi mulai dari seperti nasi rawon empal, nasi rawon paru, nasi rawon limpa, dan nasi rawon usus. Selain itu, terdapat beberapa menu lainnya yakni ayam goreng, pecel lele hingga udang.

Lokasi: Jl. A. Yani, Tukangkayu, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: 06.00-21.00 WIB

Harga: mulai Rp35 ribu 

4. Rumah Makan Pecel Ayu

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiRumah Makan Pecel Ayu (Instagram/pecelayu.bwi)

Satu lagi makanan yang cukup unik dan hanya bisa kamu temui di Banyuwangi yaitu pecel rawon yang tersedia di Rumah Makan Pecel Ayu. Di tempat ini, kamu bisa menikmati sajian pecel biasa yang kemudian disiram dengan kuah rawon.

Seperti pecel dan rawon pada umumnya, seporsi pecel rawon juga dilengkapi dengan empal daging, serundeng, peyek udang, tahu goreng dan ditambah dengan sayuran rebus seperti tauge, kacang panjang serta bayam. Tempat ini menjadi salah satu rekomendasi kuliner legendaris di Banyuwangi yang telah berdiri sejak tahun 1988.

Lokasi: Jl. Adi Sucipto No.76, Sobo, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: 06.30–20.30 WIB

Harga: mulai Rp 15 Ribu

5. Pondok Wina

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiAyam goreng Pondok Wina (Instagram/hobimakan.banyuwangi)

Rumah makan legendaris di Banyuwangi yang selanjutnya adalah Pondok Wina. Tempat makan ini memiliki area yang cukup luas sehingga cocok untuk dikunjungi bersama keluarga besar atau rombongan.

Pondok Wina ini sudah ada sejak taun 1972 ini menyajikan berbagai menu seperti ayam goreng blambangan, nasi bebek goreng, udang saos inggris, nasi goreng, mie goreng dan beberapa lauk lainnya

Lokasi: Jl. Basuki Rahmat No.92, Lateng, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: 07.00–21.30 WIB

Harga: mulai Rp 25 Ribu

6. Ayam Pedas Rantinem Genteng

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiAyam Pedas Rantinem (Instagram/ayampedes.ratinem)

Penggemar ayam yang sedang berkunjung ke Banyuwangi wajib banget buat mampir ke tempat makan ayam legendarisnya yaitu Ayam Pedas Rantinem Genteng Khas Banyuwangi. 

Yang membuat makanan ini begitu digemari adalah rasa pedasnya yang khas serta penggunaan ayam kampung yang membuat citarasa menjadi lebih gurih. Rumah Makan Bu Rantinem ini telah buka sejak tahun 1970-an.

Lokasi: Dusun Krajan, Genteng Kulon, Kec. Genteng, Kabupaten Banyuwangi

Jam operasional: 14.00–00.00 WIB

Harga: mulai Rp 20 Ribu

7. Sego Cawuk Bu Mantih

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Legendaris di BanyuwangiSego Cawuk Bu Mantih (Instagram/bwi24jam)

Kuliner yang populer dan legendaris di Banyuwangi yang bisa kamu kunjungi adalah Sego Cawuk Bu Mantih. Sego Cawuk sendiri adalah nasi yang disajikan dengan kuah parutan kelapa muda dan dilengkapi dengan jagung muda yang dibakar kemudian dicampur dengan timun, cabai dan asem.

Warung yang telah ada sejak tahun 1972 ini memiliki pilihan kuah yakni kuah pindang, kuah bumbu rujak dan kuah parutan kelapa. Lauknya pun beragam mulai dari krecek, cecek, telur cit, dendeng sapi, aneka pepes dan lain sebagainya.

Lokasi: Jl. KH. Wahid Hasyim, Pancoran Kulon, Rogojampi, Kec. Rogojampi, Kabupaten Banyuwang

Jam operasional: 06.00–12.00 WIB

Harga: mulai Rp15 Ribu

Banyuwangi memiliki makanan legendaris yang unik dan nikmat. Jadi akan sangat disayangkan jika kamu bertandang tanpa mencicipi salah satu makanan legendarisnya. Nah, 7 rekomendasi makanan legendaris di Banyuwangi di atas bisa kamu jadikan referensi ketika kulineran di Banyuwangi.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Rental Motor di Banyuwangi

Alvi Nur Jannah Photo Community Writer Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya