Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di Tulungagung

Ada berbagai kuliner olahan lautnya juga.

Pantai Gemah Tulungagung terletak di pesisir Segoro Kidul (red- Laut Selatan) masuk Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung.

Kalau kamu berangkat dari pusat Kota Tulungagung, kamu membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam perjalanan untuk sampai ke destinasi wisata Pantai Gemah. 

Pantai Gemah merupakan salah satu destinasi wisata andalan di Kabupaten Tulungagung. Pasalnya, di hari-hari libur ada ribuan wisatawan yang mengunjungi Pantai Gemah. 
 
Nah, buat kamu Travellers harus tahu nih daya tarik apa saja yang ada di Pantai Gemah Tulungagung ini, Yuk simak! 

1. Tiket masuk murah

Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di TulungagungTulungagung Keren

Destinasi wisata Pantai Gemah ini memang sangat cocok buat kamu yang ingin pergi piknik dengan anggaran yang terbatas. Pasalnya, tiket masuk wisata ini tergolong murah, yakni Rp. 5.000,- saja. Sedangkan untuk biaya parkir motor senilai Rp. 3.000,- saja, parkir mobil hanya Rp. 10.000,-. Sangat murahkan? Namun, nominal tersebut bisa berubah-ubah sesuai dengan kebijakan retribusi yang berlaku. 

Oiya, kamu juga nggak perlu khawatir mau datang kapan saja ke Pantai Gemah ini, karena wisata ini buka selama 24 jam. 

Namun, kalau kamu ingin melihat indahnya momen sunrise kamu harus datang di waktu pagi hari. Lalu, kalau kamu ingin melihat momen indahnya sunset, kamu harus ke Pantai Gemah pada waktu sore hari. 

Lebih dari itu, sebelum kamu memasuki kawasan Pantai Gemah. Kamu akan melewati indahnya jalan menuju wisata ini. Pasalnya, jalan menuju Pantai Gemah ini merupakan jalan yang dilalui proyek strategis nasional yakni, Jalur Lintas Selatan (JLS). 

Baca Juga: Wisata Pantai Gemah Tulungagung: Rute dan Harga Tiketnya

2. Ada berbagai macam kuliner olahan laut

Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di Tulungagungwisatawan membakar olahan laut sendiri (Dok.pribadi/Rangga)

Nah, selain tiket yang sangat bersahabat di kantong. Destinasi wisata ini juga menyediakan berbagai jenis kuliner olahan laut.

Berbagai kuliner olahan laut di Pantai Gemah bisa kamu temui di warung-warung yang berjajar rapi di luar dan di dalam lokasi Pantai Gemah. 

Adapun berbagai olahan kuliner laut ini meliputi, ikan asap, udang, ikan kakap merah, cumi, dan lain sebagainya. 

Kamu juga gak usah khwatir soal harga yang ditawarkan dari berbagai jenis olahan laut tersebut. Kamu bisa menikmati berbagai jenis olahan itu dengan harga yang cukup bervariatif mulai dari Rp. 20.000,- hingga Rp. 50.000,- saja. 

3. Berbagai macam wahana bermain

Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di TulungagungFlying Fox Pantai Gemah (Instagram/eksistulungagung)

Pantai Gemah ini memang sangat representatif untuk kamu para travellers yang menyukai berbagai jenis permainan di Pantai. Pasalnya, Pantai Gemah ini menyediakan berbagai jenis wahana bermain. 

Adapun wahana bermain yang disediakan di Pantai ini seperti:

•Penyewan motor ATV (All Terrain Vehicle), kamu bisa menyusuri seluruh lokasi wisata Pantai Gemah dengan menggunakan motor ATV. Kamu nggak usah khawatir soal harga sewa untuk mengendarai motor ini. Pasalnya, harga yang ditawarkan juga cukup murah, yakni Rp. 20.000,- dengan durasi waktu selama 20 menit. 

•Motor Trail
Selain motor ATV di Pantai Gemah juga disediakan penyewaan motor trail dengan harga sewa mulai Rp. 30.000,- dengan durasi waktu selama 30 menit. 

Flying Fox
Selain penyediaan wahana bermain darat. Bagi kamu yang menyukai ketinggian, kamu harus mencoba wahana bermain flying fox yang juga disediakan di pantai ini. Sementara itu, untuk menikmati ketinggian ini, kamu hanya perlu merogoh isi saku senilai Rp. 25.000,- saja. 
Flying fox ini, memiliki ketinggian kurang lebih 40 meter. Tentunya, dengan mencoba wahana bermain ini akan memacu adrenalinmu. 

Banana Boat dan Perahu
Selain wahana darat dan ketinggian, wisata ini juga menyediakan wahana bermain di lautan lepas, seperti banana boat, untuk menikmati wahana bermain ini kamu dikenakan biaya sewa senilai Rp. 40.000,- saja untuk beberapa orang. 

Selain itu, ada juga penyewaan perahu dengan harga Rp. 10.000,- saja per orang. Tentunya, dengan dua jenis permainan tersebut sangat rekomended buat wisata keluarga. 

4. Tradisi Grebek Suro Sedekah Bumi

Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di TulungagungTradisi Sedekah Bumi Pantai Gemah (Dok.pribadi/Rangga)

Tak kalah menarik dengan pantai-pantai lainnya. Pantai Gemah juga melakukan ritual-ritual tertentu di hari tertentu pula. Seperti, tradisi Grebek Suro Sedekah Bumi. Biasanya, tradisi sedekah bumi dilakukan pada Bulan Suro.

Berbeda dengan pantai lainnya yang melakukan larung sembunyo di lautan. Sedekah Bumi ini dilakukan dengan melakukan arak-arakan tumpeng yang berisi berbagai jenis tanaman, dan buah-buahan di sekitar bibir pantai. 

Hal itu, dilakukan karena mayoritas masyarakat setempat bekerja dengan mengolah hasil yang ada di hutan. Bukan hasil dari laut. 

Selain soal tradisi, Grebek Suro Sedekah Bumi ini merupakan salah satu upaya untuk menarik wisatawan. 

5. Cocok untuk Camping

Intip 5 Daya Tarik Pantai Gemah, Wisata Segoro Kidul di TulungagungTerlihat wisatawan camping (Dok.pribadi/Rangga)

Pantai Gemah yang sangat luas dan memiliki pemandangan yang asri ini, sangat rekomended buat kamu yang menyukai sensasi camping di pantai. 

Namun, untuk fasilitas camping seperti tenda dan perlengkapan lainnya, kamu harus membawa sendiri. Mengingat di sekitar pantai hanya ada penyewaan tikar saja. 

Itulah beberapa daya tarik yang dimiliki Pantai Gemah Tulungagung. Patut kamu coba, ya! 

Baca Juga: Lebaran, Pantai Gemah Tulungagung Diserbu Wisatawan

Rangga Rafi Arli Photo Community Writer Rangga Rafi Arli

Alhamdulillah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya