Wisatawan Jatim Tembus 6,2 Juta Lebih saat Libur Nataru 2026

- 6,2 juta wisatawan berlibur ke Jawa Timur selama Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
- Wisatawan nusantara mendominasi dengan 6.211.426 kunjungan, sementara wisatawan mancanegara tercatat sebanyak 12.730 orang
- Tingginya minat wisatawan terhadap destinasi unggulan di Jawa Timur seperti Air Terjun Tumpak Sewu Semeru, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, dan kawasan Kota Batu
Surabaya, IDN Times - Sebanyak 6,2 juta wisatawan tercatat berlibur ke Jawa Timur (Jatim) selama momentum Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Angka ini menunjukkan lonjakan signifikan dibanding periode sebelumnya dan menegaskan posisi Jawa Timur sebagai salah satu destinasi wisata favorit nasional.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim, Evy Afianasari, menyampaikan bahwa berdasarkan data sementara hingga 30 Desember 2025, jumlah kunjungan wisatawan terus meningkat tajam. “Totalnya sekitar 6,2 juta wisatawan, baik wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara, yang berlibur ke Jawa Timur selama momen Nataru,” ujar Evy di Surabaya, Kamis (1/1/2026).
Dari jumlah tersebut, wisatawan nusantara masih mendominasi dengan 6.211.426 kunjungan, sementara wisatawan mancanegara tercatat sebanyak 12.730 orang selama periode libur Nataru. Evy menambahkan, tren kunjungan wisatawan asing ke Jawa Timur sepanjang 2025 juga menunjukkan pertumbuhan yang sangat positif.
“Sepanjang tahun 2025, jumlah wisatawan mancanegara yang datang ke Jawa Timur mencapai 431.242 orang. Angka ini naik 27,88 persen dibandingkan tahun 2024 dan masih berpotensi bertambah hingga tutup tahun,” jelasnya. Lonjakan kunjungan tersebut didorong oleh tingginya minat wisatawan terhadap berbagai destinasi unggulan di Jawa Timur.
Sejumlah kawasan alam dan wisata buatan tercatat menjadi tujuan favorit selama libur panjang, di antaranya Air Terjun Tumpak Sewu Semeru di Lumajang, kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru yang mencakup wilayah Malang, Pasuruan, Probolinggo, dan Lumajang, serta Taman Nasional Baluran Situbondo.
Destinasi lain yang juga ramai dikunjungi meliputi Flora Wisata San Terra dan Kampung Heritage Kayutangan di Kota Malang, Pahlawan Street Center (PSC) Kota Madiun, Wana Wisata Tanjung Papuma Jember, Gunung Kelud dan Monumen Simpang Lima Gumul (SLG) Kediri, hingga Grand Watudodol Banyuwangi.
Sementara untuk wisata keluarga, kawasan Kota Batu masih menjadi magnet utama dengan destinasi seperti Jawa Timur Park I, II, dan III, serta Selecta. Selain itu, Telaga Sarangan Magetan, Kebun Binatang Surabaya, dan kawasan wisata Lahor Kabupaten Blitar juga mencatat lonjakan pengunjung.
“Secara umum, daerah yang masih menjadi primadona liburan wisatawan di Jawa Timur adalah Batu, Malang, Bromo, Banyuwangi, Jember, dan Magetan,” pungkas Evy.


















