Jadi Komite Pemilihan KLB PSSI, Sudarmaji Nonaktif di Arema FC

Sudarmaji mengaku siap menjalankan amanah PSSI

Malang, IDN Times - Terpilihnya Sekretaris sekaligus Media Officer (MO) Arema FC, Sudarmaji, menjadi anggota Komite Pemilihan (KP) Kongres Luar Biasa PSSI 2023 jadi pro kontra. Pasalnya Sudarmaji masih tergabung sebagai bagian klub Singo Edan, sehingga melanggar Statuta PSSI Pasal 64.

Menanggapi hal tersebut, Sudarmaji mengatakan kalau dirinya sudah mengajukan penonaktifan terhadap segala aktifitas Arema FC. Sehingga selama menjalankan tugas sebagai Komite Pemilihan, dirinya bukan lagi anggota Singo Edan.

"Pasca pengumuman KP, mohon maaf kami telah mengajukan penonaktifan dari aktifitas klub," ucapnya saat dikonfirmasi jurnalis IDN Times pada Senin (16/01/2023).

Sudarmaji mengatakan ia siap menjalankan amanah dari PSSI. Meskipun akan banyak rintangan nantinya sampai tugasnya selesai setelah KLB PSSI pada 16 Februari 2023.

"Prinsip kita siap menjalankan amanah dari keputusan federasi. Kita siap memenuhi tugas-tugas dari PSSI," tegasnya.

1. Daftar nama Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan

Jadi Komite Pemilihan KLB PSSI, Sudarmaji Nonaktif di Arema FCKetua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat membuka Kongres Biasa PSSI. (IDN Times/Tino)

Dalam Kongres Biasa PSSI pada Minggu (15/1/2023), terdapat beberapa nama yang dipilih menjadi Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan (KBP) Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023. Ada 7 nama dalam Komite Pemilihan dan 4 nama dalam Komite Banding Pemilihan.

Komite Pemilihan KLB PSSI 2023 akan diketuai oleh Amir Burhanuddin. Kemudian anggotanya ada Sudarmadji, Ismu Puruhito, M Armisyam Latuconsina, Aulia Arief, Paska Sembiring, dan Aditya Yando.

Sementara Komite Banding Pemilihan KLB PSSI 2023 akan diketuai Gusti Randa. Dengan anggotanya Aven Hinelo, Diego Saputra, dan Joko Tetuko.

Baca Juga: Kok Bisa Sekretaris Arema FC Jadi Anggota Komite Pemilihan Ketum PSSI?

2. Nama kontroversial selain Sudarmaji

Jadi Komite Pemilihan KLB PSSI, Sudarmaji Nonaktif di Arema FCPengamat sepakbola Indonesia, Akmal Marhali. (Instagram/akmalmarhali20)

Selain Sudarmaji, nama Amir Burhanuddin juga dipertanyakan kehadirannya sebagai Ketua Komite Pemilihan KLB PSSI 2023. Pasalnya ia menduduki sejumlah jabatan di tubuh PSSI dan Deltras Sidoarjo.

"Komite Pemilihan dan Komite Banding itu personalianya tidak boleh terlibat di Asprov, PSSI, atau klub. Tapi faktanya Sudarmaji adalah Sekretaris Arema FC, Amir Burhanuddin adalah Wakil Ketua Aprov dan Presiden Deltras Sidoarjo," jelas pengamat sepakbola Indonesia, Akmal Marhali.

3. Tugas Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan

Jadi Komite Pemilihan KLB PSSI, Sudarmaji Nonaktif di Arema FCRegistrasi Kongres Biasa PSSI. (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Komite Pemilihan sendiri nantinya bertugas untuk menelisik kebenaran dan keabsahan berkas-berkas calon Ketua Umum PSSI, calon Wakil Ketua Umum PSSI, dan calon Eksekutif PSSI. Mereka juga akan memeriksa surat dukungan dari pemilik suara PSSI dan surat keterlibatan dalam sepakbola Indonesia minimal selama 5 tahun. Tim ini juga yang nantinya akan mengumumkan siapa saja calon Exco PSSI terpilih.

Sementara Komite Banding Pemilihan yang akan mengurus segala urusan banding dari calon yang dinyatakan gagal oleh Komite Pemilihan. Mereka yang gagal akan diminta melengkapi berbagai syarat yang belum lengkap.

Baca Juga: Pembacaan Dakwaan, Ketua Panpel Arema Jual Tiket Melebihi Kapasitas

Rizal Adhi Pratama Photo Community Writer Rizal Adhi Pratama

Menulis adalah pekerjaan untuk merajut keabadian. Dengan menulis kita meninggalkan jejak-jejak yang menghiasi waktu. Tulisan dan waktu adalah 2 unsur yang saling tarik menarik membentuk sejarah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya