Jemaah Haji Kloter 8 hingga 11 Embarkasi Surabaya Berangkat

Semoga menjadi haji yang mabrur

Surabaya, IDN Times - Kelompok terbang (Kloter) 8 dan kloter 9 jemaah haji embarkasi Surabaya telah berangkat ke Arab Saudi, Jumat (10/6/2022) dini hari tadi. Selain kloter 8 dan 9, kloter 10 dan 11 juga mulai berangkat pukul 7 dan pukul 8 pagi tadi.

Kloter 8 yang merupakan gabungan jemaah dari Kabupaten Trenggalek, Kediri, Surabaya, Sidoarjo telah diterbangkan dari Bandara Internasional Juanda Surabaya berangkat pukul 03.25 pagi tadi. Sementara kloter 9 asal Kabupaten Tulungagung dan Kota Surabaya berangkat pukul 05.40 pagi.

1. Kloter 10 dan 11 berangkat pukul 7 pagi dan 8 pagi

Jemaah Haji Kloter 8 hingga 11 Embarkasi Surabaya BerangkatIlustrasi jemaah haji Indonesia (ANTARA FOTO/Arnas Padda)

Ketua PPIH Embarkasi Surabaya Husnul Maram mengatak, kloter 10 dan 11 berangkat pada pagi tadi. Kloter 10 berangkay pukul 7 pagi dan kloter 11 pukul 8 pagi.

"Kloter 10 berasal dari Nganjuk, Malang dan Surabaya. Kloter 11 asal Kabupaten Kediri masuk asrama haji pagi hari ini," ujarnya.

Adapun 2 orang asal Lamongan yang sempat tertunda keberangkatannya karena visa, dini hari tadi, telah diterbangkan ke Arab Saudi bersama dengan kloter 8.

2. 2 jemaah haji masih mendapat perawatan

Jemaah Haji Kloter 8 hingga 11 Embarkasi Surabaya Berangkatilustrasi pasien dirawat di rumah sakit (IDN Times/Sukma Shakti)

Husnul menjelaskan pemberangkatan jemaah haji berjalan lancar sesuai dengan schedule yang ada. Namun, dari seluruh jemaah haji yang telah memasuki Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES), terdapat 2 jemaah yang masih harus mendapatkan perawatan intensif di RS Haji Surabaya.

"Ada 2 orang yang masih dirawat di RS Haji, 1 jemaah kloter 2 asal Bojonegoro, dan 1 lagi kloter 8 dari Kota Kediri," tutur Maram.

3. 3 jemaah haji Positif COVID-19 masih di daerah asal

Jemaah Haji Kloter 8 hingga 11 Embarkasi Surabaya Berangkatilustrasi virus corona (IDN Times/Mardya Shakti)

Adapun tiga jemaah haji yang terkonfirmasi positif asal Kabupaten Pacitan dan Tulungagung, saat ini masih berada di daerah asal masing-masing hingga didapatkan hasil PCR negatif.

"Jadi, saat ini masih ada 3 jemaah yang tunda berangkatnya karena hasil PCR positif tanpa gejala, 2 dari Pacitan, satu lagi dari Tulungagung," tutur Ketua PPIH sekaligus Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur.

Baca Juga: CJH Kloter 1 Mulai Masuk Asrama Haji Surabaya

Baca Juga: Duh! Jemaah Haji Bojonegoro Ada yang Bawa Pancing

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya