Risma Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari Universitas Korsel

Atas bidang arsitektur kota

Surabaya, IDN Times - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mendapat gelar akademis Doktor Honoris Causa dari Tomyong University Korea Selatan, Senin (30/9). Gelar ini didapatkan atas kontribusi dan reputasi Risma di bidang arsitektur kota.

 

Baca Juga: Anak Surabaya Kumat Tawuran, Risma Lakukan Tindakan Khusus

1. Mendapat gelar Doktor di bidang arsitektur kota

Risma Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari Universitas KorselDok.IDN Times/Istimewa

 

Kabag Humas Pemkot Surabaya mengatakan bahwa acara pemberian gelar tersebut merupakan bagian dari rangkaian ulang tahun sister city Surabaya-Busan. Risma mendapat gelar Dr (HC) untuk bidang Arsitektur Kota.

"Saya ucapkan selamat dan sukses kepada Ibu Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atas gelar barunya dan prestasinya," tutur Fikser ketika dihubungi IDN Times, Senin (30/9).

2. Tampilkan lagu khas Surabaya dengan angklung

Risma Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari Universitas KorselDok.IDN Times/Istimewa

 

Risma menerima gelar tersebut dari perwakilan universitas dengan menggunakan toga berwarna hitam, khas bagi orang yang tengah diwisuda. Tak lupa kerudung berwarna peach dengan gaya andalannya.

Setelah diwisuda, ia dan beberapa jajaran kepala dinas mempersembahkan permainan musik menggunakan angklung. Lagu-lagu yang dimainkan antara lain, Surabaya, Rek Ayo Rek, dan Busan.

"Katanya lagu khasnya itu judulnya Busan. Aku bisa loh mainkan angklungnya," tutur Risma, Senin (21/9).

3. Acara ulang tahun sister city Surabaya-Busan

Risma Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari Universitas KorselDok.IDN Times/Istimewa

 

Sebelumnya, Risma mengatakan sudah mempersiapkan betul penampilan seni tersebut. Ia sudah beberapa kali latihan bersama para kepala dinas. Penampilan ini merupakan permintaan langsung dari pemerintah Kota Busan.

"Pak Kim itu yang minta ada penampilan seni. Jadi kita tampilkan ini," ujarnya.

Selain itu, Risma juga sempat mengenakan pakaian tradisional Korea Selatan yaitu hanbok. Ia juga memberikan pakaian Cak dan Ning bagi para perwakilan Pemkot Busan.

Baca Juga: Mahasiswa Tolak Pemberian Honoris Causa ke Soekarwo, Begini Kata UINSA

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya