Evakuasi Tawon Ndas Meningkat Tajam, Risma Minta Warga Lapor 112
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Surabaya, IDN Times – Teror mematikan dari tawon ndas atau Vespa Affinis kini menghantui warga Kota Surabaya. Evakuasi sarang tawon yang dilakukan oleh Dinas Pemadam Kebakaran pun meningkat dalam sebulan terakhir. Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini meminta agar warganya waspada terhadap tawon tersebut.
1. Risma minta warga segera lapor 112 jika melihat tawon ndas
Risma menyampaikan bahwa sebenarnya warga tak perlu panik jika menemui sarang tawon ndas apalagi sampai berusaha untuk membuangnya sendiri tanpa dilengkapi peralatan yang memadai. Ia berpesan, jika warga menemukan tawon tersebut maka dapat segera menghubungi command centre 112.
“Pokoknya kalau gak berani lapor ke 112 saja. Nanti pasti akan langsung dievakuasi,” ujar Risma usai meluncurkan program Guru Pembangun Peradaban di Kantor Pemerintah Kota Surabaya, Kamis (5/12).
2. Evakuasi sarang tawon ndas meningkat 3 kali lipat
Berdasarkan data dari Dinas Damkar Kota Surabaya, permintaan evakuasi sarang tawon meningkat sebulan terakkhir. Tercatat di bulan September hingga November, hanya ada 2 evakuasi sarang tawon di masing-masing bulan. Sementara di bulan Desember yang baru meginjak 5 hari ini, telah ada 6 sarang tawon yang dievakuasi.
“Memang meningkat tajam, ya. Sekarang warga kalau melihat sarang tawon di pekarangan rumahnya langsung dilaporka,” terang Kabid Operasional Dinas Damkar Kota Surabaya, Bambang Vistadi.
3. Evakuasi melonjak karena fenomena di Jateng
Bambang memperkirakan bahwa lonjakan angka pelaporan ini diakibatkan peristiwa meninggalnya puluhan orang di Jawa Tengah akibat sengatan tawon. Ia juga memastikan bahwa tawon yang selama ini dilaporkan berjenis sama dengan tawon yang merenggut nyawa warga di Jateng.
“Sama itu sama. Ukurannya tidak terlalu besar juga tidak terlalu kecil. Lalu yang pasti ada cicin warna kuning atau oranye di bagian perutnya,” jelasnya.
Baca Juga: Berteduh di Bawah Pohon, Petani Asal Tuban Tewas Disengat Tawon Ndas
4. Tawon akan mematikan jika menyengat bersamaan
Namun Bambang memastikan bahwa proses evakuasi akan aman bagi warga Surabaya. Pasalnya, sengatan tawon ndas akan mematikan jika dilakukan secara berkoloni. Sementara petugasnya telah dilengkapi dengan berbagai peralatan keamanan untuk mencegah sengatan tawon tersebut.
“Meski pun kemarin ada dua yang matanya terkena semburan zat, ya. Tapi tidak apa-apa, sudah tertangani. Pokoknya kalau ada yang merasa terganggu dengan sarang tawon ndas silahikan melapor ke 112,” pungkasnya.
Baca Juga: Resah Tawon Vespa di Jateng, Ganjar Ajak Ahli Serangga Usir Tawon Ndas