Pulang dari Papua, Satu Pekerja Jatim Reaktif COVID-19

Ada juga 152 PMI yang pulang dari Malaysia

Surabaya, IDN Times - Gelombang Pekerja Migran Indonesia (PMI) maupun luar pulau asal Jawa Timur (Jatim) yang pulang kampung terus bertambah. Semua yang akan kembali ke kampung halaman diwajibkan menjalani screening berupa rapid test, baik di bandara maupun pelabuhan. Total PMI yang sudah menjalani rapid test sebanyak 2.554 orang.

1. Bekerja di Papua, seorang warga Jatim dinyatakan reaktif

Pulang dari Papua, Satu Pekerja Jatim Reaktif COVID-19Ilustrasi rapid test. (IDN Times/Mia Amalia)

Terbaru, ada seorang yang bekerja Papua dinyatakan reaktif. Pekerja tersebut melalui pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Setelah menjalani rapid test, ia dinyatakan reaktif.

"Satu orang ditemukan reaktif. Setelah dites ulang dan hasilnya masih reaktif, pekerja tersebut akhirnya diantar ke RSUD dr Soetomo untuk dilakukan pemeriksaan swab PCR," ujar Gubernur Khofifah Indar Parawansa dalam rilis resminya, Selasa (23/6).

2. Ada 152 PMI asal Malaysia, semuanya nonreaktif

Pulang dari Papua, Satu Pekerja Jatim Reaktif COVID-19Ilustrasi rapid test. IDN Times/Mia Amalia

Sementara itu, pada Senin (22/6), ada 152 PMI dari Malaysia yang tiba di Surabaya. Mereka juga menjalani rapid test di bandara. Hasilnya nonreaktif. "PMI yang datang kembali ke Jatim maupun yang dari luar pulau selalu kita tes cepat. Untuk yang dari Malaysia alhamdulillah semua negatif," ujar Khofifah.

Baca Juga: 160 Orang di Pasar Induk Gadang Malang Di-Rapid Test, Empat Reaktif

3. Pekerja yang pulkam juga dapat bansos

Pulang dari Papua, Satu Pekerja Jatim Reaktif COVID-19Ilustrasi virus corona (IDN Times/Rochmanudin)

Para pekerja yang pulang kampung, tak hanya didata dan diperiksa. Mereka juga  diberi bantuan sosial, berupa paket sembako dan uang sebesar Rp500 ribu. Tidak itu saja, saat kembali ke daerah asal, mereka juga difasilitasi bus gratis menuju kampung halaman masing-masing.

"Untuk pekerja Papua asal Ponorogo dan Tulungagung yang datang kemarin juga difasilitasi bus gratis sampai ke daerah asal. Mereka juga langsung dijemput Tim kabupaten," kata Kalaksa BPBD Jatim Suban Wahyudiono.

Baca Juga: Meski Non Reaktif, SR Pilih Temani Sang Anak Jalani Karantina

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya