25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBB

Daop 8 tetap terapkan protokol kesehatan

Surabaya, IDN Times - Transportasi umum di kawasan Surabaya Raya mulai dibatasi, Selasa (28/4). Sebab, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) mulai berlaku sampai 11 Mei mendatang. Hal ini berdampak pada sejumlah perjalanan kereta api (KA) lokal, menengah, dan jarak jauh.

1. Ada 21 perjalanan KA lokal dibatalkan, 25 masih beroperasi

25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBBIlustrasi petugas membersihkan kereta api dengan cairan disinfektan. ANTARA FOTO/Aji Styawan

Sebanyak 21 dari 46 perjalanan KA lokal telah dibatalkan oleh PT KAI Daop 8 Surabaya. Kini tersisa 25 KA lokal yang masih beroperasi. Adapun yang dibatalkan di antaranya KA Komuter relasi Bangil-Surabaya Kota PP, KA Komuter Sulam relasi Surabaya Turi-Lamongan PP, dan KA Jenggala relasi Sidoarjo-Mojokerto PP.

Sedangkan untuk KA lokal yang masih beroperasi di antaranya KA Penataran relasi Surabaya Kota-Malang-Blitar PP, KA Dhoho relasi Surabaya Kota-Kertosono-Blitar PP, KA lokal Bojonegoro relasi Siodoarjo-Surabaya Pasar Turi-Babat PP dan KA lokal Kertosono relasi Surabaya Kota-Kertosono PP.

"Berlaku selama PSBB di wilayah Surabaya, Sidoarjo dan Gresik terhitung mulai tanggal 28 April sampai dengan 11 Mei 2020," ujar Manajer Humas PT KAI Daop 8 Suprapto kepada IDN Times, Selasa (28/4).

2. Penumpang KA lokal harus patuhi aturan PSBB

25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBBKondisi hari pertama PSBB di Stasiun Gubeng Surabaya, Selasa (28/4). Dok. Daop 8 Surabaya

Meski masih beroperasi, penumpang perjalanan KA lokal akan diminta mematuhi aturan berlaku selama PSBB. Seperti menerapkan physical distancing atau jaga jarak fisik, memakai masker dan mengecek suhu tubuh. Apabila diketahui suhunya di atas 38 derajat celsius, maka tidak diperbolehkan naik.

"Selanjutnya bea tiket akan dikembalikan 100 persen," kata Suprapto.

Baca Juga: PSBB Surabaya Raya Resmi Berlaku, Tiga Hari Ini Belum Ada Penindakan

3. Kapasitas tempat duduk KA lokal hanya disediakan 50 persen

25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBBIlustrasi (IDNTimes/Regina Amalia)

Tiket yang disediakan untuk 25 KA lokal yang masih beroperasi juga tidak banyak. Pasalnya, hanya 50 persen saja kapasitas tempat duduk yang disediakan. Tujuannya agar tidak terjadi penumpukan penumpang di dalam kereta dan penerapan physical distancing lebih optimal.

"Pembatasan daya kapasitas angkutan maksimal 50 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia," ucap dia.

4. Semua perjalanan KA jarak jauh dan menengah dihentikan sampai 31 Mei

25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBBKondisi hari pertama PSBB di Stasiun Gubeng Surabaya, Selasa (28/4). Dok. Daop 8 Surabaya

Sementara untuk KA perjalanan jarak jauh dan menengah dipastikan Suprapto tidak ada yang beroperasi lagi. Total ada 41 perjalanan yang dibatalkan dengan tujuan Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Cilacap, Cirebon, Purwokerto, Jember, dan Banyuwangi. Penetapan ini berlaku 23 April-31 Mei mendatang.

"Sebagaimana tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama masa Mudik Idul Fitri Tahun 1441 H, dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19," katanya.

5. Calon penumpang diperbolehkan membatalkan tiketnya dan mendapatkan uangnya kembali 100 persen

25 Kereta Api Lokal Masih Bisa Keluar Masuk Surabaya selama PSBBANTARA FOTO/Budi Candra Setya

Lebih lanjut, calon penumpang KA yang sudah memiliki tiket akan dikembalikan penuh di luar bea pesan oleh KAI dengan dihubungi oleh Contact Center KAI 121. Mereka juga dapat membatalkan tiketnya sendiri melalui aplikasi KAI Access atau datang langsung ke loket stasiun yang sudah ditunjuk.

Pembatalan tiket melalui aplikasi dapat dilakukan maksimal tiga jam sebelum jadwal keberangkatan dan uang akan ditransfer paling lambat 45 hari kemudian.
Adapun untuk pembatalan di loket stasiun dapat dilakukan hingga maksimal 30 hari setelah jadwal keberangkatan dengan menunjukkan kode booking.

"Uang akan langsung diganti secara tunai atau transfer," kata Suparpto.

Berikut Stasiun yang Melayani Pembatalan tiket yang buka setiap hari (Senin-Minggu) Pukul 08.00 WIB-16.00 WIB:
1. Stasiun Surabaya Gubeng
2. Stasiun Surabaya Pasar Turi
3. Stasiun Malang
4. Stasiun Mojokerto
5. Stasiun Sidoarjo
6. Stasiun Bojonegoro

Baca Juga: Terminal Purabaya 'Mati Suri' pada Hari Pertama PSBB Surabaya Raya

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya