Lomba Gerak Jalan Agustusan di Banyuwangi Ricuh

Penonton semburat takut terkena lemparan

Banyuwangi, IDN Times – Sebuah video aksi lempar batu menyebar luas di media sosial. Dalam video tersebut, nampak barisan peserta lomba gerak jalan dalam rangka Agustusan tiba-tiba saja terlibat aksi lempar batu dengan kelompok lain. Menurut informasi yang diterima, aksi kericuhan tersebut terjadi di kawasan Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi, Jawa Timur.

1. Emosi tersulut karena lemparan pertama

Lomba Gerak Jalan Agustusan di Banyuwangi RicuhKericuhan pada lomba gerak jalan di Banyuwangi. (Istimewa)

Kapolsek Rogojampi, Kompol Imron membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, lomba gerak jalan yang dimaksud dalam video itu terjadi pada Sabtu 12 Agustus lalu. Emosi tersulut lantaran peserta gerak jalan ada yang merasa dilempari batu oleh penonton. Sontak, barisan gerak jalan pun buyar dan berubah menjadi aksi lempar batu.

"Jadi ada kesalahpahaman sehingga terjadi hal tersebut. Polisi langsung turun tangan untuk mengatasi," kata Imron, Senin (14/8/2023).

Baca Juga: Warga Situbondo Mulai Terserang Gatal Imbas Krisis Air Bersih

2. Tidak ada yang mengaku

Lomba Gerak Jalan Agustusan di Banyuwangi RicuhKericuhan pada lomba gerak jalan di Banyuwangi. (Istimewa)

Imron melanjutkan, saat dimintai keterangan polisi, sejumlah penonton mengaku tidak ada yang melempar batu. Sementara dari peserta mengaku ada yang melempari kelompoknya dengan batu. Aksi adu mulut sempat terjadi saat proses peleraian. Baik peserta maupun dengan penonton saling melempar tuduhan. 

Dari video yang beredar, nampak satu regu gerak jalan berkaos putih sedang melintas. Regu tersebut tiba-tiba saja berhenti di depan sejumlah penonton dengan kaos hitam. Saat itu ada salah satu remaja kaos hitam yang tiba-tiba melempar peserta dengan kerikil yang ada di tepi jalan. Kericuhan pun berlanjut hingga aksi saling lempar.

"Tidak sampai terjadi tawuran fisik. Sementara dari penonton mengaku tidak ada yang melempar batu," jelas Imron.

3. Ada pihak ketiga

Lomba Gerak Jalan Agustusan di Banyuwangi RicuhKericuhan pada lomba gerak jalan di Banyuwangi. (Istimewa)

Imron menduga ada pihak ketiga yang membuat situasi mejadi gaduh. Untuk itu, ia meminta kepada semua warga yang merayakan kemeriahan hari kemerdekaan dengan rasa suka cita. Bukan malah diwarnai dengan aksi anarkis. Meskipun sempat terjeda untuk waktu beberapa lama, namun lomba gerak jalan di Kecamatan Rogojampi saat itu terus berlanjut hingga semua peserta berakhir di garis finish.

"Kita tingkatkan lagi pengamanan sebagai langkah antisipasi. Dimana ada kantong penonton, disitu anggota kita tempatkan," Imron.

Baca Juga: Hutan Pegunungan Merapi Ungup-ungup Banyuwangi Terbakar 

Agung Sedana Photo Community Writer Agung Sedana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya