7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!

Ada yang menggunakan sterilisasi dengan sinar UV

Kebersihan perlengkapan bayi harus diutamakan oleh para orang tua, terutama karena kulit bayi yang cenderung sensitif dan mudah iritasi. Salah satu perlengkapan yang harus mendapat perhatian lebih adalah stroller, karena barang ini sangat sering digunakan oleh bayi, terutama saat di luar rumah.

Buat kamu warga Surabaya dan sekitarnya, gak perlu khawatir lagi, sebab kamu tetap bisa menggunakan stroller yang bersih tanpa harus mencucinya sendiri. Kini, ada banyak jasa cuci stroller yang praktis dan terjangkau. Dengan mencucinya di tempat khusus, kamu sekaligus menghindari teknik cuci yang salah. Berikut 7 rekomendasi tempat cuci stroller terbaik di Surabaya yang akan membuat stroller-mu tampak seperti baru. Yuk, simak!

1. The Clean Max

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/senivpetro)

The Clean Max berlokasi di Jalan Raya Manyar Tirtoyoso Utara No. 26, Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Toko yang berdiri sejak 2018 ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 21.00. Khusus Minggu, toko buka pukul 09.00 hingga 16.30. Toko ini menyediakan jasa peremajaan dan perbaikan stroller. Tak hanya di Surabaya, pelanggannya tersebar hingga ke Sidoarjo, Gresik, bahkan Madura.

Jasa cuci baby stroller dibanderol Rp150 ribu, sedangkan baby car seat infant dibanderol Rp100 ribu. Ada juga jasa cuci baby car seat toddler seharga Rp125 ribu. Selain itu, The Clean Max melayani cuci baby walker, baby swinger, baby bouncer, baby high chair, baby hip seat, baby nest, baby box, baby playground, dan baby toys. Jasa tersebut dibanderol mulai Rp50 ribu hingga Rp200 ribu.     

Baca Juga: 7 Toko Parsel Buah di Surabaya, Cocok untuk Dikirim ke Kerabat

2. Moonlight Baby Laundry

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/senivpetro)

Moonlight Baby Laundry berlokasi di Jalan Bangkingan No. 27, Tanjung, Kecamatan Lakarsantri, Surabaya. Toko ini melayani jasa cuci stroller, stroller pad, baby walker, high chair, carrier, twin, baby nest, baby box, carseat, dan bouncer.

Tak hanya sekadar cuci, di sini juga menyediakan layanan stroller spa, yaitu proses perawatan menyeluruh pada stroller, mulai dari proses cuci, polish, coating, tune up, dan diakhiri dengan pemberian anti-bacterial spray untuk menghilangkan bakteri pada stroller. Jasa ini menjadi jawaban atas stroller-mu yang mulai lembab, berjamur, beraroma tidak sedap, ada noda bekas makanan, stroller dari luar kota, dan bahkan stroller yang baru saja dipakai di jalanan becek.   

3. At Home Laundry

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/senivpetro)

At Home Laundry berlokasi di Jalan Siwalankerto Selatan, Siwalankerto, Kecamatan Wonocolo, Surabaya. Toko ini beroperasi setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 21.00. Toko ini terkenal sering memberikan promo bagi para pelanggannya. Dengan pelayanan yang cepat, tak heran jika At Home Laundry menjadi langganan banyak orang.

Tak hanya menyediakan jasa cuci, di sini kamu bisa mengganti bagian-bagian stroller yang hilang atau rusak, misalnya pada bagian arm bar atau roda. Customer servicenya terkenal profesional, mereka akan menginformasikan semua kerusakan stroller yang perlu perbaiki secara detail. Mereka juga tak segan menjawab pertanyaan customer dengan rinci dan jelas. At Home Laundry menyediakan layanan pick up dan delivery secara gratis. 

4. Fun Treatment

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/senivpetro)

Fun Treatment berlokasi di Jalan Lebak Indah Utara No. 43, RT. 2, RW. 22, Gading, Kecamatan Tambaksari, Surabaya. Toko ini buka setiap Senin sampai Sabtu mulai pukul 10.00 hingga 17.00.  

Di sini menyediakan jasa cuci peralatan dan perlengkapan bayi, seperti bantal, sepatu anak, bouncer, car seat, dan stroller. Harganya pun variatif, tergantung ukuran barang yang kamu cucikan di sini. Untuk stroller kecil, tarif cucinya dibanderol Rp125 ribu. Tarif cuci stroller sedang dibanderol Rp140 ribu, sedangkan stroller besar dibanderol Rp155 ribu. Di awal, mereka akan mengidentifikasi noda-noda yang ada di stroller untuk metode pembersihan terbaik. Lalu, mereka akan membersihkannya dengan bahan yang aman dan ramah lingkungan. Setelah proses cuci, stroller akan dikeringkan secara sempurna untuk mencegah jamur dan bau.  

5. Maookleen Baby

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/senivpetro)

Maookleen Baby berlokasi di Jalan Rungkut Asri Timur XV, Rungkut Kidul, Kecamatan Rungkut, Surabaya. Toko ini beroperasi setiap Senin hingga Sabtu mulai pukul 08.00 hingga 17.00. Khusus Sabtu, toko tutup lebih awal, tepatnya pada pukul 16.00.

Layanan Maookleen Baby terbukti berkualitas. Mereka selalu membersihkan stroller dengan detail hingga ke rodanya, bahkan mereka juga memberikan pelumas agar stroller lebih nyaman digerakkan. Di sini juga menyediakan layanan free pick up. Uniknya lagi, kamu bisa memilih merek dan aroma sabun yang akan digunakan pada barang-barangmu. Tak hanya itu, berbagai perlengkapan bayi di sini akan melalui proses sterilisasi menggunakan UVC di ruangan khusus. Jadi, semua perlengkapan bayi dijamin bebas bakteri, virus, dan kuman, deh.

6. Mom's Laundry Corner

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi stroller bayi. (freepik.com/prostooleh)

Mom's Laundry Corner berlokasi di Jalan Rungkut Asri Barat VI No. 46, Tangkis, Rungkut Kidul, Kecamatan Rungkut, Surabaya. Toko ini beroperasi setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 22.00.  

Di sini, semua cucianmu dipastikan selesai tepat waktu, sebab Mom's Laundry Corner selalu mengutamakan kepuasan pelanggan. Karyawannya juga dipastikan profesional dan memiliki pengalaman khusus dalam membersihkan stroller. Setiap detail stroller-mu akan dirawat dengan teliti untuk memastikan kebersihan yang maksimal. Toko ini juga melayani antar jemput stroller, sehingga semakin memudahkanmu. Mereka pasti mengemas barang yang sudah dicuci dengan rapi dan aman. Pelayanannya terkenal responsif dan cepat. 

7. Cuci Stroller Surabaya

7 Tempat Cuci Stroller Bayi Terbaik di Surabaya, Tampak Seperti Baru!Ilustrasi baby stroller. (freepik.com)

Cuci Stroller Surabaya berlokasi di Jalan Bratang Binangun V No. 42, Baratajaya, Kecamatan Gubeng, Surabaya. Toko ini beroperasi setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00.

Cuci Stroller Surabaya menggunakan peralatan dan teknologi pembersihan terbaru yang memastikan setiap bagian stroller bersih sempurna, mulai dari rangka-rangkanya maupun kainnya. Toko ini akan membersihkan noda di stroller secara menyeluruh. Dengan proses vakum, tidak akan ada lagi debu atau tungau yang menempel pada stroller-mu.      

Nah, itulah 7 rekomendasi tempat cuci stroller terbaik di Surabaya. Dengan layanan ini, kamu lebih bisa menghemat waktu dan tenaga, sehingga kesempatan bersama si kecil akan lebih banyak.

Baca Juga: 7 Tempat Cuci Helm di Surabaya, Auto Kinclong!

Talita Hariyanto Photo Community Writer Talita Hariyanto

Manusia hina sebagai makhluk mulia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya