8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kuno

Agar cantik rupa dan nama seperti dewi-dewi Yunani!

Calon ibu dan ayah yang akan segera memiliki anak perempuan pasti terkadang mengalami kebingungan untuk memberi nama putri kecilnya. Nama yang dipilih tentunya harus memiliki makna mendalam dan cantik untuk disematkan seumur hidup bagi anak perempuan. Beragam bahasa dan budaya yang ada di dunia ini ternyata dapat dijadikan inspirasi nama salah satunya dari kebudayaan mitologi Yunani kuno.

Dalam mitologi Yunani kuno ada banyak sekali dewi-dewi yang terkenal dengan kecantikannya sehingga banyak dipuja-puja oleh masyarakat yang memercayainya. Siapa aja sih nama dewi-dewi mitologi Yunani kuno yang bisa dijadikan inspirasi nama anak perempuan? Yuk, simak artikel berikut ini!

1. Berharap tumbuh menjadi anak yang adil, nama "Astraea" cocok disematkan untuk semua anak perempuan

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunounsplash/shebster_07

Dalam mitologi Yunani, Astraea adalah putri dari Dewa Zeus dan Dewi Themis. Astraea dianggap sebagai dewi keadilan Yunani yang dipersonifikasikan dengan kepolosan dan kemurnian.

2. 'Thalia' bermakna manis dan penuh harapan

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunopexels/j-carter

Nama Thalia pasti sudah sering kamu dengar di Indonesia. Ternyata dalam bahasa Yunani, nama Thalia memiliki makna yang manis dan penuh harapan. Dalam mitologi Yunani kuno, Thalia adalah seorang muse dalam komedi dan puisi.

3. Inspirasi dari Dewi pencipta bumi dan alam semesta nama 'Gaia' dengan harapan anak tumbuh down to earth

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunopexels/j-carter

Gaia adalah salah satu dewi primordial Yunani. Ia disebut sebagai dewi bumi, ibu pencipta bumi dan alam semesta. Meskipun nama ini sudah ada sejak zaman primordial, nama ini tetap cantik dan tak lekang oleh waktu untuk disematkan pada anak perempuan.

4. Agar hidup sang anak berwarna sepanjang umurnya nama 'Iris' dipersonifikasikan dengan pelangi

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunounsplash/xdouglasantos

Dalam mitologi Yunani, Iris dikenal sebagai salah satu dewi laut dan langit. Ia dipersonifikasikan dengan pelangi. Nama ini bisa disematkan pada anak perempuan dengan harapan hidupnya penuh warna secantik pelangi dan dapat dipercaya mengingat Iris merupakan pembawa pesan dari para dewa.

Baca Juga: 10 Nama Anak Kembar yang Bisa jadi Inspirasi Ortu Millennial

5. Banyak digunakan di Amerika, nama 'Selene' berarti bulan

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunomomjunction.com

Dalam beberapa tahun, nama Selene adalah nama anak perempuan yang selalu menempati top 1000 nama paling banyak digunakan di Amerika Serikat. Tak heran banyak digunakan karena dalam mitologi Yunani, Selene adalah dewi bulan. Dalam mitologi Romawi, Selene dikenal dengan nama Luna yang berarti bulan. 

6. Dipercaya sangat cantik dan diberkati dengan karunia nama 'Cassandra' bikin kamu jatuh hati mendengarnya

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunopexels/Pixabay

Dalam mitologi Yunani, Cassandra adalah salah satu putri berasal dari Troy, putri dari Raja Priam dan Ratu Hecuba. Salah satu versi mitologi Yunani menjelaskan bahwa Cassandra adalah sangat cantik dan diberkati dengan karunia untuk meramalkan masa depan. 

7. Mengingatkan pada ibukota Yunani, nama 'Athena' memiliki makna baik yang super lengkap

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunopexels/daianne gomes

Mendengar nama Athena pasti kamu langsung teringat Yunani. Athena cocok disematkan untuk anak perempuanmu dengan harapan anak perempuanmu bisa sehebat Athena yang merupakan dewi yang sangat penting dari banyak hal. Dia adalah dewi kebijaksanaan, keberanian, inspirasi, peradaban, hukum dan keadilan, perang strategis, matematika, kekuatan, strategi, seni, kerajinan, dan keterampilan. Wah, paket lengkap ya!

8. Yang punya anak perempuan berparas cantik, jangan ragu sematkan nama 'Helen' wanita paling cantik di legenda Yunani

8 Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kunopexels/pixabay

Helen adalah putri dari Dewa Zeus yang terkenal sebagai wanita paling cantik di Yunani. Karena kecantikannya, para pelamarnya datang dari seluruh penjuru Yunani dan dari antara mereka dia memilih Menelaus, seorang Raja Sparta. Siapa sih yang gak mau anak perempuannya cantik?

Wah, penuh makna dan cantik-cantik ya! Dari delapan nama dewi-dewi Yunani kuno di atas, nama mana nih yang menurutmu paling cantik dan bakal masuk pertimbangan untuk nama anak perempuanmu?

Baca Juga: 8 Inspirasi Nama Anak Artis yang Lahir Desember, Penuh Makna Indah!

Artikel ini pertama kali ditulis oleh MademoiselleD di IDN Times Community dengan judul 8 Inspirasi Nama Cantik Anak Perempuan dari Mitologi Yunani Kuno

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya