5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-malu

ayo abadikan momenmu disini!

Banyak orang yang ingin mengabadikan momen spesialnya agar dapat dikenang suatu hari nanti. Studio foto masih dijadikan pilihan utama sebagai tempat yang proper untuk mengambil pose. Namun, tak dapat dipungkiri bahwa ada beberapa orang yang merasa malu jika harus berpose di depan sang fotografer.

Jangan khawatir, sebab di Surabaya mulai banyak muncul self photo studio. Jadi kamu dapat berpose dan ekspresikan diri sebebas mungkin tanpa perlu merasa malu. Berikut adalah 5 self photo studio di Surabaya.

1. Photose, self photo studio pertama di Surabaya 

5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-maluPhotose/ Instagram @photose.id

Photose terletak di Jl. Gayungsari Barat I No. 45, Pagesangan, Kec. Jambangan, Surabaya. Disini kamu dapat memilih satu warna background dari berbagai macam pilihan yang disediakan. Kamu perlu mengeluarkan uang sebanyak Rp125 ribu jika ingin berfoto di sini. Kamu sudah bisa mengajak satu orang teman dan bebas foto sebanyak-banyaknya dalam waktu 15 menit. Kamu juga diberi waktu 15 menit untuk memilih foto yang akan dicetak. Sebab, kamu mendapatkan tiga printed photo berukuran 5R. Untuk 15 foto lainnya akan diberikan softcopy yang dikirim melalui google drive. Jika ingin mendapatkan semua softcopy-nya, kamu harus menambah uang sebanyak Rp45 ribu.

Ingin mengajak teman lebih banyak? Tenang saja, karena Photose menawarkan paket grup, mulai dari Rp450 ribu untuk lima orang, Rp525 ribu untuk enam orang, hingga Rp600 ribu untuk tujuh orang. Semua paket grup akan mendapatkan dua sesi foto, lebih banyak printed photo, dan free all soft copy. Jadi sudah bisa dipastikan kalau kamu dan teman-teman mandapatkan minimal satu printed photo, loh!

Sebelum datang ke lokasi, kamu harus reservasi terlebih dahulu. Caranya pun sangat mudah, yaitu isi form di photoseselfstudio.youcanbook.me. Berangkat sesuai waktu yang kamu pilih, sebab tidak ada extra time jika kamu terlambat. Jadi, pastikan kamu datang tepat waktu, ya! Tapi sayangnya Photose sedang tutup karena ada renovasi. Pantau media sosialnya untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Baca Juga: 9 Inspirasi Foto Studio Keluarga ala Lesti Kejora, Kompak Banget! 

2. Self photo studio termurah di RV Self Studio 

5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-maluRV Self Studio/ Instagram @rvselfstudio

Hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp 75 ribu, kamu sudah mendapat unlimited shoot bersama satu orang teman selama 15 menit. Dan 10 menit untuk memilih foto dan printing. Kamu juga akan mendapatkan satu printed photo dengan minimalis frame. Jika ingin berfoto dengan orang banyak, kamu cukup menambah Rp 30 ribu/orang dan mendapatkan tambahan free satu printed photo. Untuk softcopy semua foto dapat dikirim via google drive dan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 50 ribu. Tapi jika kamu mengikuti akun instagram RV Self Studio dan menandainya di story, maka kamu hanya dikenakan Rp 30 ribu.  Wah, murah banget kan?

Ingin reservasi? Kunjungi linktr.ee/bookingrvselfstudio. Untuk cek slot kosong, kamu dapat menghubungi admin via whatsapp atau bio yang tertera di instagram. Jika tiba-tiba ada acara mendadak, kamu dapat menghubungi admin untuk reschedule jadwal. Tapi maksimal 5 hari sebelum hari yang telah di-booking diawal, ya. Jika lebih dari itu, maka tidak bisa direschedule.

3. Poto Sendiri di Pakuwon City, Surabaya memiliki fasilitas super lengkap 

5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-maluPoto Sendiri/ Instagram @potosendiri_

Poto Sendiri merupakan bagian dari Noi Studio, sebuah studio space untuk disewakan. Jadi tak heran jika disini tersedia fasilitas yang super lengkap, seperti kamera DSLR, iMAC komputer, AC, bluetooth speaker, full body mirror, ruang ganti, dan toilet. Tak hanya itu, mereka juga menyediakan properti, seperti tangga, balok, dan kursi yang dapat kamu gunakan saat berfoto. Ditambah dengan parkiran yang luas dan juga gratis. Wah, lengkap banget kan?

Studio Poto Sendiri  muat hingga delapan orang, namun jika lebih dari lima orang disarankan untuk reservasi dua sesi. Satu sesinya dikenakan biaya sebesar Rp 125 ribu, dengan waktu sebanyak 20 menit untuk foto dan 10 menit untuk memilih foto yang akan dicetak. Kamu juga akan mendapatkan lima digital softcopy dan dua printed photos. Tapi kamu dapat menambah Rp 50 ribu untuk semua digital softcopy yang dikirim via google drive dan Rp 20 ribu untuk satu printed photo.

Isi formulir di potosendiri.youcanbookme.com jika kamu ingin reservasi. Sebab Poto Sendiri hanya melayani client yang sudah reservasi. Tapi tenang, kamu dapat reservasi minimal dua jam sebelum kedatangan, kok!

4. Bisa request barcode isi voice note dan rental costume lucu di Potokita Self Studio 

5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-maluPotokita Self Studio/ Instagram @potokita.studio

Self photo studio yang satu ini memang memiliki banyak keunikan. Tempatnya tergabung dengan coffee shop sinio.sub yang terletak di Jl. Ngagel Tama No. 50, Pucang Sewu, Kec. Gubeng, Surabaya. Jadi sembari menunggu antrian untuk berfoto, kamu dapat ngopi dulu di depan. Selain itu, kamu dapat request barcode di printed photos kamu untuk diisi voice note, loh! Wah, keren banget ya!

Disini terdapat tiga paket photo session. Yang pertama adalah couple self photo session dengan harga Rp 80 ribu. Kamu diberi waktu sebanyak 15 menit untuk foto dan 5 menit untuk pilih foto. Kamu akan mendapatkan satu printed photo dan free all soft file photo. Yang kedua adalah paket group self photo session yang dikenakan Rp 40 ribu/orang, dengan jumlah sebanyak tiga hingga sembilan orang. Dan yang terakhir adalah spotlight self photo session dengan harga Rp 75 ribu/orang. Paket ini diperuntukkan maksimal empat orang. Kamu akan diberi waktu 20 menit untuk foto dan akan mendapatkan satu printed photo/orang dan free all softfile photo.

Beda dari yang lain, Potokita Self Studio memiliki rental kostum lucu, loh! Terdapat kostum sulley dan unicorn dengan harga Rp 25 ribu/orang. Dijamin hasil fotomu akan jadi lebih cute! Untuk reservasi langusung saja kunjungi linktr.ee/potokitaselfstudio lalu konfirmasi ke admin via whatsapp.

5. Mysa Photo Learning Studio, cocok untuk keluarga dan pet friendly

5 Self Photo Studio di Surabaya, Ekspresikan Diri Tanpa Malu-maluMysa Photo Learning Studio/ Instagram @mysa.selfie

Dan yang terakhir adalah Mysa Photo Learning Studio, yang terletak di Jl. Kombes Pol M. Duryat 14 – 16 Blok A12 & 15, Embong Kaliasin, Surabaya. Self photo studio ini buka pukul 09.00 – 17.00 WIB. Jika kamu ingin reservasi diatas jam yang berlaku, bisa chat ke admin via whatsapp terlebih dahulu. Namun pada hari rabu tempat ini tutup. Kamu bisa datang di lain hari, ya!

Disini terdapat dua paket, yaitu basic self studio shooting dan group self studio shooting. Untuk basic self studio shooting, kamu perlu membayar sebanyak Rp 150 ribu. Rinciannya adalah untuk dua orang, dan mendapat dua printed photo serta 15 digital photos. Kamu akan diberi waktu 15 menit untuk foto dan 5 menit untuk pilih foto yang akan dicetak. Untuk paket berikutnya berisi lima orang dan mendapat lima printed photos dan 25 digital photos yang dikirim via google drive. Jika ingin mengajak anak umur dibawah lima tahun tidak dikenakan biaya tambahan. Cocok banget buat kamu yang punya adik atau pun pasangan baru! 

Mysa Photo Learning Studio memperbolehkan kamu untuk membawa hewan peliharaan kesayanganmu, loh! Asal kamu dapat menjaganya agar studio tetap bersih dan tidak berantakan.

 

 

Wah, ternyata banyak sekali self photo studio yang ada di Surabaya! Kini kamu sudah bisa berpose dan ekspresikan diri tanpa malu-malu, loh! Jadi mau mengajak teman atau pasangan foto dimana, nih?

Baca Juga: Tren Baru di Kalangan Millennials, Ubah Rumah Jadi Studio Foto

jovanka Photo Community Writer jovanka

penulis amatir yang masih belajar.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya