6 Kedai Sate Taichan di Sidoarjo, Wajib Coba!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sate taichan atau sate asin adalah varian sate yang daging ayam yang dibakar tanpa menggunakan bumbu seperti sate pada umumnya, sehingga sate yang dibakar hanya berwarna putih polos dan hanya dibumbui garam. Sate ini hanya disajikan dengan sambal dan perasan jeruk nipis dan terkadang ditambahkan dengan kaldu jamur, sehingga rasanya sangat khas, yakni asam, gurih, dan pedas.
Sate ini dijual pada saat malam hari, seperti sate-sate pada umumnya. Kini, sate taichan suda tersebar di beberapa daerah, salah satunya Sidoarjo. Nah, bagi kamu yang penasaran dengan rasanya, terutama kamu warga Sidoarjo, simak beberapa rekomendasi di bawah ini, ya!
Baca Juga: 6 Terang Bulan yang Enak di Sidoarjo, Wajib Coba!
1. Sate Taichan Dapur Sate Mama
Salah satu kedai yang menjual sate taichan favorit masyarakat Sidoarjo adalah Sate Taichan Dapur Sate Mama. Sate Taichan Dapur Sate Mama menyediakan aneka sate yang bisa kamu coba, seperti sate taichan dan sate kulit yang bisa gurih dan lezat.
Selain itu, Sate Taichan Dapur Sate Mama juga menyediakan lontong, lho, jadi kamu semakin puas dan kenyang saat mneyantapnya. Harganya juga terjangkau, mulai dari Rp20 ribuan saja.
Lokasi : Perumahan Kahuripan Nirwana Blok AB V No 7, Babatan, Jati, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Setiap hari, mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB.
2. Sate Taichan Asin Gedangan
Sate Taichan Asin Gedangan menyediakan aneka menu makanan yang bisa kamu coba. Menu yang disediakan terdiri dari sate taichan, sate asin, sate merah pedas, soto banjar, dan mi ayam. Selain itu, kamu juga bisa menambah nasi outih atau lontong, loh.
Sate Taichan Asin Gedangan juga menyediakan aneka menu minuman yang bisa kamu pilih sesuai selera. Harga yang diberikan juga terjangkau, mulai dari Rp18 ribuan saja.
Lokasi : Jl. Pahlawan No.63, Tengakan, Gedangan, Kec. Gedangan, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Setiap hari, mulai pukul 14.00 - 21.00 WIB.
3. Sate Taichan Rombong Abang
Sate Taichan Rombong Abang menyediakan aneka menu sate taichan, mulai dari taichan daging full, taichan campur, dan taichan kulit. Selain itu, Sate Taichan Rombong Abang juga menawarkan menu paket sate taichan yang lebih murah, loh. Hanya dengan membayar Rp20 ribu saja kamu sudah bisa mendapatkan nasi taichan, nasi, dan air mineral atau es teh.
Untuk harga sate taichan sendiri dipatok mlai dari Rp15 ribu hingga Rp17 ribuan saja. Kamu juga bisa menambah nasi ataupun lontong hanya dengan membayar sebesar Rp3 ribu saja.
Lokasi : Jl. Pahlawan, Dukuh Tengah Barat, Dukuhtengah, Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Setiap hari, mulai pukul 18.00 - 23.00 WIB. Khusus hari Sabtu dan Minggu, buka lebih awal, pukul 16.00 WIB.
4. Sate Asin Garuda Sidoarjo
Sate Asin Garuda Sidoarjo menyediakan pilihan menu sate taichan yang bisa kamu coba, seperti sate asin, sate asin pedas, sate asin wijen, dan sate asin wijen pedas. Selain itu, Sate Asin Garuda Sidoarjo juga menyediakan sate kulit yang tak kalah enaknya.
Harga yang diberikan juga tak akan membuat kantongmu kering, yakni mulai dari Rp13 ribuan saja loh. Sate Asin Garuda Sidoarjo menyediakan meja an kursi makan, ya, jadi kamu bisa makan di tempat.
Lokasi : Jl. Raya Ponti No.2, Wismasarinadi, Magersari, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Setiap hari, mulai pukul 10.00 - 00.00 WIB. Khusus hari Kamis, buka pukul 16.00 WIB.
5. Sate Taichan Nyot Nyot Sidoarjo
Salah satu kedai sate taichan yang terkenal hingga memiliki beberapa cabang, yakni Sate Taichan Nyot Nyot. Kini Sate Taichan Nyot Nyot sudah membuka cabangnya di Sidoarjo, loh. Sate Taichan Nyot Nyot Sidoarjo menyediakan aneka varian sate, mulai dari dibakar hingga digoreng.
Selain menyediakan menu sate taichan, Sate Taichan Nyot Nyot Sidoarjo juga menyediaakn varian sate usus dan chicken wings, lho. Kamu juga bisa menambah topping mozzarella, ekstra sambal, nasi dan lontong. Harga yang diberikan juga terjangkau, mulai dari Rp25 ribuan saja.
Lokasi : Jl. KH Mukmin No.11, Kapasan, Sidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Setiap hari, mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB.
6. Sate Ayam Taichan Lapindho
Rekomendasi terakhir, yakni Sate Ayam Taichan Lapindho yang menyediakan aneka sate taichan yang bisa kamu beli sesuai kesukaanmu. Selain itu, Sate Ayam Taichan Lapindho juga menawarkan beberapa menu makanan lainnya, seperti sate kulit, risol jagung keju, risol pisang coklat dan kentang goreng.
Sate Ayam Taichan Lapindho juga menyediakan menu paket sate taichan dengan nasi uduk, loh! Harga yang diberikan juga terjangkau, yakni mulai dari Rp16 ribuan saja. Menu minuman yang ditawarkan juga segar-segar, loh.
Lokasi : Jl, Nggrekmas, Pagerwojo, Kec. Buduran, Kabupaten Sidoarjo.
Jam operasional : Minggu - Kamis, mulai pukul 16.00 - 22.00 WIB. Khusus hari Jumat, buka pukul 22.00 - 00.00 WIB dan hari Sabtu, buka pukul 00.00 - 22.00 WIB. Khusus hari Senin libur.
Nah, itulah beberapa rekomendasi aneka sate taichan yang gurih dan pedas yang ada di Sidoarjo. Penasaran dengan rasanya? Yuk, cobain sekarang juga!
Baca Juga: 6 Kedai Wedang Ronde dan Angsle di Sidoarjo, Hangat dan Nikmat!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.