5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di Surabaya

Dari museum hingga kebon binatang

Sebenarnya banyak tempat yang dapat digunakan untuk menambah pengetahuan, termasuk saat berwisata. Sebab, di beberapa tempat wisata kamu bisa mempelajari nilai sejarah yang dapat mengedukasi serta menambah wawasan. Berikut ini ada 5 rekomendasi tempat wisata edukasi di Surabaya. Kamu bisa belajar sekaligus liburan di tempat wisata berikut. 

1. Museum H. O. S. Tjokroaminoto

5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di SurabayaMuseum H. O. S. Tjokroaminoto (jatimprov.go.id)

Museum H. O. S. Tjokroaminoto baru diresmikan sebagai museum pada 27 November 2017. Museum ini sempat menjadi tempat tinggal H. O. S. Tjokroaminoto yang merupakan pimpinan dari Sarekat Islam (SI) pada masa itu. Dari tempat ini spirit pergerakan nasional mulai tumbuh, karena beberapa tokoh pergerakan, seperti Soekarno, Kartosoewirjo, Musso dan Semaoen pernah tinggal di tempat ini.

Museum yang berlokasi di Jalan Peneleh Gang VII Nomor 29-31, Peneleh, Kecamatan Genteng, Surabaya ini menyimpan buku lama, arsip kuno, dan surat kabar pada masa itu. Jika ingin berkunjung ke tempat wisata ini sebaiknya datang antara hari Selasa hingga Minggu, dari pukul 08.00 WIB sampai 15.00 WIB. Kamu tidak perlu bayar tiket untuk memasuki museum ini.

Baca Juga: 6 Wisata Dekat Stasiun Wonokromo Surabaya, Ada KBS  

2. Monumen Kapal Selam

5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di SurabayaMonumen Kapal Selam (surabaya.go.id)

Monumen Kapal Selam merupakan tempat bersejarah yang sudah dijadikan lokasi wisata di Surabaya. Tempat wisata ini bisa kamu kunjungi setiap hari, mulai pukul 08.00 WIB hingga 22.00 WIB. Menumen yang berdiri sejak 20 Juni 1998 ini merupakan kapal selam asli dengan nama KRI Pasopati 401. Lokasinya berada di Jalan Pemuda Nomor 39, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Wisatawan yang datang bisa melihat sekaligus mempelajari seperti apa bentuk kapal selam serta bagian-bagian yang ada di dalamnya. Di kawasan Menumen Kapal Selam terdapat beberapa wahana permainan anak dan kolam renang. Untuk tiket masuknya dibanderol Rp15 ribu per orang.

3. Museum Sepuluh Nopember

5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di SurabayaMuseum Sepuluh Nopember (surabaya.go.id)

Museum Sepuluh Nopember berisi tentang sejarah perjuangan pemuda Surabaya pada era revolusi, kisah sekaligus peninggalan masa pertempuran 10 November 1945 hingga koleksi laskar rakyat. Di sekeliling museum terdapat banyak tulisan tentang kutipan dari Bung Karno, Bung Hatta, dan Bung Tomo. Selain itu, juga terdapat lukisan bersejarah di masa perjuangan kemerdekaan.

Museum Sepuluh Nopember berada satu lokasi dengan Tugu Pahlawan, lebih tepatnya ada di Jalan Pahlawan, Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan, Surabaya. Untuk memasuki Museum Sepuluh Nopember para pengunjung harus bayar tiket Rp5 ribu. Museum ini buka setiap hari Selasa hingga Minggu, dari pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB.

4. Kampung Heritage Lawang Seketeng

5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di SurabayaKampung Heritage Lawang Seketeng (instagram.com/selvywang)

Kampung Heritage Lawang Seketeng berlokasi di Jalan Lawang Seketeng Gg. 1, Peneleh, Kecamatan Genteng, Surabaya. Kampung ini berisi bangunan bersejarah di zaman kolonialisme Belanda. Kamu bisa mempelajari seperti apa arsitektur rumah klasik yang dibangun pada zaman sebelum kemerdekaan. Selain itu, juga terdapat mushola dan Al Quran yang menggunakan sampul kulit yang ditulis tangan secara manual.

Selain dapat mempelajari banyak hal, kamu juga bisa berfoto dengan beckgorund bangunan zaman dahulu. Di kawasan Kampung Heritage Lawang Seketeng terdapat fasilitas masjid, toilet dan penjual aneka jenis makanan. Kampung bersejarah ini dapat kamu kunjungi setiap hari, dari pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB. Untuk tiket masuknya hanya dibanderol Rp10 ribu per orang.

5. Kebun Binatang Surabaya

5 Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di SurabayaKebun Binatang Surabaya (instagram.com/exploresurabayazoo)

Kebun Binatang Surabaya memiliki sekitar 350 spesies hewan, terdiri dari unggas, reptil, pisces dan mamalia. Kebun binatang ini buka setiap hari, mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.30 WIB. Untuk tiket masuk ke kawasan Kebun Binatang Surabaya dipatok dengan harga Rp15 ribu per orang. Tempat wisata ini memiliki banyak spot foto Instagramable untuk mengabadikan momen berghargamu.

Kamu bisa belajar tentang aneka macam spesies hewan di Kebun Binatang Surabaya. Di tempat ini juga tersedia wahana permainan untuk anak-anak dan orang dewasa. Tempat wisata yang berlokasi di Jalan Setail Nomor 1, Darmo, Kecamatan Wonokromo, Surabaya ini sudah menyediakan petunjuk jalan agar kamu tidak tersesat.

Itulah 5 rekomendasi tempat wisata edukasi yang ada di Surabaya. Kamu bisa datang ke tempat wisata tersebut bersama teman atau keluarga. Akan ada banyak hal yang bisa dipelajari saat kamu berkunjung ke tempat wisata di atas.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Wisata Malam Surabaya, Bisa Jadi Referensi Liburanmu!

M. Imron fauzi Photo Community Writer M. Imron fauzi

Baru belajar jadi penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya