Madura United Tahan Imbang Arema FC 1-1 di Bali

Kedua tim bermain hampir sama baiknya

Bangkalan, IDN Times - Madura United mencuri satu poin saat bertandang ke markas Arema FC pada pertandingan penutup paruh musim Liga 1 Indonesia 2023/2024. Tim asuhan Mauricio Souza itu sukses menahan imbang Singo Edan dengan skor 1-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Sabtu (28/10/2023).

Strategi permainan Madura United berjalan efektif sejak peluit babak pertama dimulai. Selama 5 menit awal laga berjalan, tim yang dimotori Francisco Rivera ini sudah beberapa kali mendapatkan peluang. 

Madura United kembali menciptakan peluang emas pada menit ke-14. Bomber asing mereka, Junior Brandao, nyaris mencatatkan namanya di papan skor melalui tendangan dari jarak seperempat lapangan. Namun, sayang, tendangan spekulasinya dapat ditepis kiper utama Arema, 

Sempat tertekan, Madura United mulai menekan balik Arema pada menit ke 21. Hanya saja, tetap tak ada peluang emas yang tercipta hingga 30 menit laga berlangsung. 

Madura United terus memegang kendali permainan sampai menjelang waktu normal babak pertama berakhir. 

Babak kedua dimulai, Madura United tetap tak melakukan perubahan dalam skuad mereka. Laskar Sapeh Kerrab masih mempercayakan semua pemain yang sudah bermain sejak babak pertama.

Sempat menekan selama 10 menit laga awal pada babak kedua, Madura United terus diteror oleh skema counter attack yang dibangun Arema. 

Akhirnya, gol yang ditunggu-tunggu pun terjadi dalam pertandingan ini. Pada menit ke 66, Lulinha berhasil memecah kebuntuan Madura United. Pemain berdarah Brasil itu mencatatkan namanya di papan skor setelah melakukan finishing yang amat baik di kotak penalti. Lulinha mencetak gol usai menerima umpan diagonal dari rekannya dari sektor kiri lapangan. Skor pertandingan pun berubah 1-0 menjadi milik Madura United.

Petaka datang menimpa Madura United pada menit ke 77. Mereka diganjar hukuman penalti setelah Wawan Hendrawan menjatuhkan Gustavo Almeida. Sang bomber pun mengambil peran untuk jadi eksekutor penalti bagi tuan rumah. Untungnya, Gustavo sukses memanfaatkan tendangan 12 pas itu dengan sempurna.

Arema pun berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 atas Madura United. Skor sama kuat 1-1 pun jadi hasil akhir dalam laga bertajuk Derbi Jawa Timur ini di Liga 1 Indonesia 2023/2024 pekan ke-17.

Baca Juga: Arema FC vs Madura United, Berebut Hasil Positif Sebelum Jeda

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya