4 Pemain Persebaya yang Dipinjamkan ke Persikab

Hanya satu yang berusia di atas 22 tahun

Persebaya Surabaya membuat keputusan penting pada awal kompetisi musim 2023/2024. Mereka melepas beberapa pemain ke klub lain. Bajol Ijo melakukannya demi menambah jam terbang semua pemain pinjamannya.

Persebaya sendiri meminjamkan empat pemain ke klub Liga 2 Indonesia, Persikab Bandung. Mereka melepas pemain muda yang jarang bermain untuk Bajol Ijo sejauh ini. Berikut adalah daftar 4 pemain Persebaya yang dipinjamkan ke Persikab. 

1. Julian Mancini

4 Pemain Persebaya yang Dipinjamkan ke PersikabJulian Mancini (instagram.com/persikab_bandung)

Julian Mancini menduduki urutan pertama sebagai pemain Persebaya Surabaya yang dipinjamkan ke Persikab Bandung pada 2023/2024. Sang pemain sendiri dikenal sebagai seorang winger yang potensial. Pemain berusia 26 tahun itu terampil di sektor sayap kanan ataupun kiri.

Julian Mancini diketahui baru berkostum Persebaya sejak 2022/2023 lalu. Ia baru bergabung setelah direkrut dari Badak Lampung. Secara statistik, Mancini belum meraup pengalaman yang positif bareng Persebaya. Ini diketahui setelah ia baru membukukan satu laga di Liga 1 Indonesia musim lalu.

2. Bramdani

4 Pemain Persebaya yang Dipinjamkan ke PersikabBramdani (instagram.com/persikab_bandung)

Bramdani adalah pemain muda yang terampil di sektor depan lapangan. Pemain kelahiran 13 Juni 2003 (20 tahun) itu biasa bermain melebar di pos sayap. Ia adalah pemain yang memiliki kecepatan dalam berlari.

Bramdani sendiri merupakan alumni akademi Persebaya sekaligus Garuda Select II. Sayangnya, pemain asli Jember ini belum pernah merasakan bermain untuk Bajol Ijo di kompetisi resmi. Selama ini, ia hanya duduk di bangku cadangan Persebaya.

Baca Juga: Persebaya Jamu PSM, Uston: Fight!

3. Brayen Pondaag

4 Pemain Persebaya yang Dipinjamkan ke PersikabBrayen Pondaag (instagram.com/persikab_bandung)

Di urutan ketiga, ada Brayen Pondaag (21 tahun). Pemain asli Sulawesi Selatan ini dikenal sebagai pemain muda yang memiliki bakat besar. Ia biasa mengisi pos gelandang serang saat tampil di atas lapangan.

Brayen Pondaag juga terbilang baru menjadi pemain Persebaya. Sebab, eks pemain Persmin Minahasa itu baru bergabung pada 2022/2023. Meski begitu, Brayen secara statistik lebih baik dari dua pemain sebelumnya. Ia diketahui mengemas 7 laga (108 menit) selama di Persebaya.

4. Fernando Pamungkas

4 Pemain Persebaya yang Dipinjamkan ke PersikabFernando Pamungkas (instagram.com/persikab_bandung)

Fernando Pamungkas jadi pemain terakhir Persebaya Surabaya yang dipinjamkan ke Persikab Bandung pada 2023/2024. Ia sendiri dikenal sebagai pemain muda yang berbakat di sektor tengah. Pemain asli Surabaya berusia 20 tahun ini biasa tampil sebagai seorang gelandang.

Sama seperti Bramdani, Fernando Pamungkas pernah bermain di akademi Persebaya sebelumnya. Ia bahkan sempat masuk ke skuad Garuda Select III pada 2019. Hanya saja, karier Fernando belum beruntung di Persebaya. Ia belum pernah tampil di kompetisi resmi.

 

Dari semua pemain Persebaya Surabaya di atas, hanya Julian Mancini yang berusia di atas 25 tahun. Itu menandakan jika Bajol Ijo memiliki banyak pemain muda yang potensial. Hal ini juga akan berguna bagi Persebaya untuk mencetak bintang baru pada masa yang akan mendatang.

 

Baca Juga: Persebaya Pincang Lawan PSS, 4 Pemain Diprediksi Absen

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya