Surajaya Bakal Dibangun Sesuai Standar FIFA, Rampung Juni 2024

Pembangunan dilakukan di bagian utara dan selatan 

Lamongan, IDN Times - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal membangun Stadion Surajaya Lamongan sesuai standar FIFA. Kepastian ini didapat setelah petugas Direktorat Prasarana Strategis Dirjen Cipta Karya, Kementerian PUPR melakukan peninjauan ke Stadion Surajaya, Lamongan, pada Selasa (25/7/2023), lalu.

1. Pembangunan dilakukan di bagian utara dan selatan

Surajaya Bakal Dibangun Sesuai Standar FIFA, Rampung Juni 2024Stadion Surajaya Lamongan. @Instagram perselafc

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kabupaten Lamongan Erwin Sulistya Pambudi mengatakan, pembangunan Stadion Surajaya Lamongan nantinya tidak dibangun secara menyeluruh. Pembangunan hanya dilakukan pada sisi bagian utara dan selatan stadion.

"Akan dibangun sesuai standar FIFA. Tapi pembangunannya nanti hanya di bagian sisi utara dan selatan saja," kata Erwin Sulistya, Kamis (27/7/2023).

Baca Juga: Sambut Liga 2, Stadion Surajaya Lamongan Mulai Berbenah

2. Desain dan biaya pembangunan stadion semuanya dari PUPR

Surajaya Bakal Dibangun Sesuai Standar FIFA, Rampung Juni 2024Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kabupaten Lamongan Erwin Sulistya Pambudi. IDN Times/Imron

Erwin menjelaskan, pembangunan stadion Surajaya Lamongan sepenuhnya dibiayai oleh pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian PUPR. Tak hanya soal pembiayaan seluruh desain stadion juga dilakukan PUPR. Pemkab Lamongan dalam hal ini tidak terlibat.

"Soal desain dan biaya pembangunan dari pusat semuanya dan untuk berapa jumlah biaya yang diperlukan dalam pembangunan stadion itu kita tidak tahu," terangnya.

3. Juni 2024 pembangunan stadion ditargetkan selesai

Surajaya Bakal Dibangun Sesuai Standar FIFA, Rampung Juni 2024Stadion Surajaya Lamongan. @Instagram perselafc

Saat ini petugas PUPR telah melakukan kontruksi fisik bangunan dan diharapkan pada akhir tahun ini perencanaan pembangunan sudah selesai. Sementara pada bulan Februari tahun depan dilakukan lelang serta pada bulan Juni pembangunan stadion ditargetkan sudah selesai.

"Jadi nanti kursi stadion satu-satu dan harapan kami dengan dibangunnya stadion Surajaya Lamongan ini bisa memunculkan bibit sepak bola yang baik dari Lamomgan," pungkasnya.

Seperti diketahui, stadion Surajaya Lamongan menjadi salah satu venue yang mendapat sorotan. Stadion yang menjadi kandang Persela ini dianggap kurang layak untuk menggelar laga Liga 2. Tim Risk Assessment Mabes Polri memberikan penilaian cukup bagi Markas Persela Lamongan Stadion Surajaya. Hasil ini diketahui setelah tim melakukan penilaian sejak Kamis (5/1/2023), lalu.

Untuk kategori penilaian sendiri dibagi menjadi 4 katagori, di antaranya nilai di bawah 56 masuk kategori kurang, kemudian 56 sampai 70 masuk kategori cukup, nilai 71 sampai 85 masuk kategori baik, sedangkan 86 sampai 100 kategori baik sekali.

Baca Juga: Stadion Surajaya Lamongan Dapat Nilai 69 dari Tim Risk Mabes Polri

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya