Sergap Pengedar Sabu di Jombang, Polisi Menyamar Pakai Batik dan Peci

Pelaku masih menjalani pemeriksaan

JOMBANG, IDN Times - Seorang pengedar sabu-sabu disergap Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Jombang, Jumat petang (14/2). Pelaku sudah diintai polisi sejak lama.

Polisi yang menyamar dengan mengenakan pakaian batik dan peci mencokok pelaku di Jalan Raya Jatipelem-Diwek, tepatnya di depan pabrik Playwood, Desa Ketanon, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang. Pelaku ditangkap sekitar pukul 18.00 WIB.

Penangkapan terhadap pengedar sabu merupakan pengembangan dari kasus sebelumnya. Petugas mendapat informasi bahwa pelaku keluar dari sebuah pabrik tempatnya bekerja pada Jumat sore.

Baru sekitar pukul 18.10 WIB, polisi melihat pelaku yang ciri-cirinya sesuai dengan informasi. Polisi langsung menyergapnya sesaat dia keluar dari pabrik.

Pantauan IDN Times, pelaku yang usianya masih muda itu langsung digeledah oleh polisi. Setelah ditemukan sejumlah bungkusan sabu, pemuda itu langsung dimasukkan ke mobil dan dibawa ke Mapolres Jombang untuk diperiksa.

"Yang kami tangkap adalah pengedar Narkoba. Untuk identitasnya nanti dulu ya, masih kami lakukan pemeriksaan," ucap Kasatresnarkoba Polres Jombang AKP Moch Mukid yang memimpin langsung penangkapan tersebut.

Baca Juga: Polres Jombang Ringkus 19 Pelaku Narkoba dalam Waktu Seminggu

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya