Jalur Pendakian Gunung Lawu Via Cemoro Sewu Ditutup

Cuaca buruk dan seorang pendaki hilang

Magetan, IDN Times - Jalur pendakian Gunung Lawu via Cemoro Sewu, Kabupaten Magetan ditutup untuk sementara waktu sejak Kamis (3/1). Gara-garanya, angin kencang dan kabut tebal menyelimuti kawasan tersebut. Selain itu, seorang pendaki dinyatakan hilang kontak. 

Cuaca buruk ini mengakibatkan sejumlah pendaki mengurungkan niatnya untuk mendaki. Sebagian di antara mereka memilih memasang tenda di sekitar pintu masuk jalur pendakian. 

1. Penutupan juga karena proses pencarian pendaki yang hilang

Jalur Pendakian Gunung Lawu Via Cemoro Sewu DitutupIDN Times/Nofika Dian

Febri Biantoro, salah seorang pendaki mengatakan pemasangan tenda itu untuk menunggu jalur pendakian kembali dibuka. Setelah itu, ia beserta tiga anggota rombongannya berencana mulai mendaki. "Sambil menunggu cuaca membaik," kata pria asal Boyolali, Jawa Tengah itu.

Selain akibat cuaca buruk, sesuai informasi yang ia terima, penutupan jalur pendakian itu karena dilangsungkannya pencarian seorang pendaki yang dinyatakan hilang. Sejumlah petugas dari Tim SAR dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Magetan terus menjalankan koordinasi.

Baca Juga: Telaga Sarangan, Spot Cantik di Lereng Gunung Lawu Pas Buat Liburan

2. Pendaki yang hilang berasal dari Magelang

Jalur Pendakian Gunung Lawu Via Cemoro Sewu DitutupIDN Times/Nofika Dian

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Magetan Fery Yoga Saputra, mengatakan bahwa seorang pendaki yang hilang itu berangkat dari jalur Candi Cetho, Karanganyar, Jawa Tengah pada Senin, 31 Januari 2018.

Pendaki yang hilang itu merupakan bagian dari tujuh rombongan asal Magelang, Jawa Tengah. Mereka naik ke Gunung untuk merayakan malam pergantian tahun. Namun, seorang dinyatakan hilang atas nama Alvi Kurniawan (20). "Dilaporkan hilang kemarin dan kontak terakhir di sekitar pos 5," ujar dia.

3. Dua tim melakukan penyisiran di jalur pendakian

Jalur Pendakian Gunung Lawu Via Cemoro Sewu DitutupIDN Times/Nofika Dian

Dalam pencarian seorang pendaki yang hilang itu, Fery menuturkan 19 personel dilibatkan untuk melakukan penyisiran. Mereka dibagi menjadi dua tim yang diberangkatkan pada pukul 03.00 dan 11.00. Hingga Rabu siang belum diterima infornasi lebih lanjut.
"Kami masih menunggu tim turun untuk mengetahui hasil penyisiran di atas," kata Fery ditemui di Pos Cemoro Cewu.

Baca Juga: 1.000 Pendaki Diprediksi Rayakan Tahun Baru di Puncak Gunung Lawu

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya