Arema FC Tiba di GBT, Naik Bus Dikawal Rantis

Bonek cinta damai, aman kabeh pokok e

Surabaya, IDN Times - Arema FC akan menjalani laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023/2024 melawan Persebaya di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Kedatangan tim Arema dikawal ketat polisi pakai kendaraan taktis alias rantis. 

Dari pantauan IDN Times, tim Arema FC tiba di GBT Surabaya pukul 13.47. Mereka datang menggunakan bus. Beberapa suporter Persebaya, Bonek mania  yang melihat kedatangan pemain Arema itu terlihat tak ada tanda gejolak apapun.

Terlihat tiga mobil rantis polisi mengawal kedatangan Arema FC. Satu mobil rantis berada di depan bus tim dan dua mobil lainnya berada di belakang bus. Selain mobil rantis, sejumlah petugas menggunakan kendaraan roda dua juga mengawal mereka. Kendaraan roda dua nampak berada di kanan kiri bus.  

Sesampainya di mixed zone stadion GBT, para pemain tersebut kemudian turun dari bus dan menuju ke dalam stadion. Mereka sampai dengan aman. Setelah itu, para pemain Arema itu bergegas menuju lapangan hijau. Mereka pun melakukan latihan. 

 Arema FC datang ke Surabaya dengan kondisi pincang. Striker andalan mereka, Gustavo Almeida, harus absen karena akumulasi kartu kuning. Meskipun demikian Singo Edan tidak kehilangan akal dan akan mengandalkan para pemain mudanya.

Pelatih Arema FC, Fernando Valente mengatakan jika selema seminggu terakhir telah memikirkan beberapa skema bagaimana menutup lubang di lini depan akibat absennya Gustavo Almeida. Namun ternyata hal tersebut bukan sesuatu yang mudah dilakukan.

"Beberapa minggu terakhir kita mencari solusi. Tetapi selama beberapa minggu pula kita juga beberapa masalah baru pula," terang Fernando Valente saat dikonfirmasi pada Jumat (23/9/2023).

Sebaliknya, Persebaya optmistis dapat mengalahkan Arema FC. Kondisi fisik dan mental para pemain disebut sangat bagus. Pelatih Persebaya, Jose Gombau mengatakan, dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya, kondisi anak didiknya kini relatif bagus. Apalagi, persiapan -persiapan telah dilakukan.

"Tm saat ini juga sedang dalam mental yang bagus, sudah jauh lebih siap melawan Arema besok," ujarnya dalam Pre Match Press Conference di Surabaya, pada Jumat (22/9/2023).

Baca Juga: Lawan Persebaya, Arema FC akan Andalkan Pemain Muda

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya