Temui Relawan di Gresik, Ganjar Bagikan 2024 Nasi Krawu

Masyarakat diminta untuk menjaga kesehatan

Gresik, IDN Times - Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024 Ganjar Pranowo menemui relawan di Stadion Gelora Joko Samudro, Kabupaten Gresik, pada Minggu (16/7/2023). Selain menemui relawan, bacapres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo juga membagikan 2024 bungkus nasi krawu kepada warga yang datang hingga makan bersama.

1. Bagikan 2024 nasi krawu

Temui Relawan di Gresik, Ganjar Bagikan 2024 Nasi KrawuGanjar Pranowo saat menemui relawan di Kabupaten Gresik. Dok Istimewa

Selain membagikan 2024 nasi krawu, Ganjar Pranowo mengaku, nasi krawu tersebut sangat istimewa dan masih sangat tradisional. Makan khas Gresik tersebut penyajiannya juga terbilang tradisional karena masih dibungkus menggunakan daun pisang. Tak hanya itu perpaduan sambel serta bumbu yang khas menambah nikmatnya nasi krawu saat dimakan.

"Saya sangat terkesan sekali dengan nasi krawu khas Gresik, pokoknya mantap sekali," ujar Ganjar Prabowo disela-sela kunjungan ke Gresik.

Baca Juga: Ganjar Hadir Rakernas Relawan di Surabaya, Bicara Cara Dekati Gen Z 

2. Masyarakat diminta untuk tetap menjaga kesehatan

Temui Relawan di Gresik, Ganjar Bagikan 2024 Nasi KrawuGanjar Pranowo saat menemui relawan di Kabupaten Gresik. Dok Istimewa

Ganjar Pranowo juga mengaku senang, masyarakat Gresik terus menjaga kesehatan dengan berolahraga lari pagi. Pihaknya juga berpesan kepada generasi milenial, utamanya para kaum perempuan agar tidak menikah diusianya yang masih muda. Sebab, pendidikan dan cita-citanya masih sangat panjang. 

"Masa depan teman-teman masih panjang, sekolah yang tinggi dan wujudkan cita-citamu," pesan Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Senyum Mega saat Terima Lagu Ganjar Siji Ganjar Kabeh dari Encik

3. Resmikan Posko Relawan Ganjar Untuk Semua (GUS)

Temui Relawan di Gresik, Ganjar Bagikan 2024 Nasi KrawuGanjar Pranowo saat menemui relawan di Kabupaten Gresik. Dok Istimewa

Dalam kesempatan itu, Ganjar Pranowo juga meresmikan Posko Relawan Ganjar Untuk Semua (GUS) dengan disaksikan sejumlah pejabat dari DPD dan DPC PDI-P serta ribuan relawan di Gresik.

"Tetap jaga kesehatan ya ibu-ibu. Saya juga mengajak para ibu menekan angka stunting khususnya di Gresik," pungkasnya.

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya