Selebgram Sarah Gibson Diperiksa Polda Jatim atas Kasus Carding

Ia dapat voucher hotel di Australia

Surabaya, IDN Times - Selebgram Sarah Gibson memenuhi panggilan penyidik Ditreskrimsus Polda Jatim terkait kasus kases ilegal kartu kredit, Jumat (13/3). Sarah terseret kasus ini lantaran menerima endorse tiket yang merupakan hasil pembobolan kartu kredit.

1. Datang ke Mapolda didampingi pengacaranya

Selebgram Sarah Gibson Diperiksa Polda Jatim atas Kasus CardingSelebgram Sarah Gibson (kanan) memenuhi panggilan Polda Jatim atas kasus carding, Jumat (13/3). IDN Times/Fitria Madia

Sarah tiba di Mapolda Jatim sekitar pukul 13.45 WIB. Ia ditemani kuasa hukumnya langsung memasuki gedung Ditreskrimsus Polda Jatim. Ia sempat mengenakan masker medis berwarna hijau yang kemudian dilepas saat hendak berbicara di depan media.

"Hari ini aku datang memenuhi panggilan penyidik untuk jadi saksi. Ya udah gitu aja," ujar Sarah.

2. Dapat endorse tiket hotel

Selebgram Sarah Gibson Diperiksa Polda Jatim atas Kasus CardingSelebgram Sarah Gibson memenuhi panggilan Polda Jatim atas kasus carding, Jumat (13/3). IDN Times/Fitria Madia

Sarah mengatakan, ia mendapatkan endorse berupa voucher hotel di Australia senilai 200 AUSD. Sebagai gantinya, ia mempromosikan akun @tiketkekinian yang belakangan dketahui menjual tiket hasil pembobolan kartu kredit.

"Waktu itu hotelnya di Australi. Satu kali aja. Akomodasi, gak. Hotel aja," tuturnya.

Baca Juga: Gisel hingga Jedar Bisa Jadi Tersangka? Kapolda: Semua Kemungkinan Ada

3. Mengaku tidak dapat imbalan lain

Selebgram Sarah Gibson Diperiksa Polda Jatim atas Kasus CardingSelebgram Sarah Gibson (kanan) memenuhi panggilan Polda Jatim atas kasus carding, Jumat (13/3). IDN Times/Fitria Madia

Dalam proses endorse tersebut, Sarah mengaku tidak mendapatkan imbalan lainnya. Layanan yang ia berikan merupakan barter jasa antara voucher hotel dengan promosi di Instagram.

"Kalau imbalan gak ada ya. Aku gak menerima uang sama sekali," ungkapnya.

Sarah merupakan satu dari sejumlah publik figur yang sudah mendatangi Mapolda Jatim terkait kasus carding. Sebelumnya sudah ada Awkarin, Gisella Anastasia, Tyas Mirasih, dan Ruth Stefanie. Semuanya berstatus sebagai saksi.

Baca Juga: Datang Bersamaan, Gisel dan Tyas Mirasih Penuhi Panggilan Polda Jatim

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya