[BREAKING] Bojonegoro, Pacitan, dan Bangkalan Kini Zona Merah COVID-19

Dalam sehari ada 27 tambahan kasus positif COVID-19 di Jatim

Surabaya, IDN Times - Peta sebaran COVID-19 Jawa Timur semakin lama semakin memerah. Pada Kamis (9/4), Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengumumkan ada tiga tambahan daerah yang memasuki zona merah, yaitu Bojonegoro, Pacitan, dan Bangkalan.

Khofifah menyebutkan, pada Kamis (9/4) terdapat 27 tambahan kasus konfirmasi positif COVID-19. Seluruh kasus tambahan ini tersebar di 13 daerah. Sementara tiga daerah yang baru mendapatkan kasus positif yaitu Bojonegoro, Pacitan, dan Bangkalan.

"Hari ini yang menjadi area terjangkit ada tambah Pacitan kemudian tambah lagi Bojonegoro dan Bangkalan. Artinya kewaspadaan dan kesiapsiagaan harus dilipatgandakan," ujar Khofifah saat konferensi pers di Gedung Negara Grahadi, Kamis (9/4).

Sebagai detail informasi, kasus konfirmasi positif COVID-19 baru ada 1 di kota batu, 2 di Kabupaten Lumajang, 3 di Gresik, 1 kan Bangkalan, 1 di Nganjuk, 2 fi Kabupaten Tulungagung, 2 Kabupaten Sidoarno, 1 di Kabupaten Jombang, 2 di Kabupaten Ponorogo, 1 Kediri, 9 di Kota Surabaya, 1 Pacitan, dan 1 di Bojonegoro.

Dari seluruh data tersebut, 149 orang pasien masih dirawat di rumah sakit. Sementara 57 orang lainnya sembuh. Sedangkan 17 orang pasien telah dinyatakan meninggal dunia.

Baca Juga: Wabah COVID-19 Melanda, Pengusaha Travel Jatim: Kami Kolaps

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya