PWNU Jatim: Vaksin COVID-19 yang Datang ke Indonesia Halal!

Yuk ikut vaksin yuk!

Surabaya, IDN Times - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur (Jatim) melalui Bahtsul Masail merespons masih adanya polemik vaksin COVID-19. Kajian digelar untuk meluruskan kehalalan dan keamanannya. Terlebih, pemerintah sedang getol mencanangkan program vaksinasi.

1. Pastikan vaksin yang datang di Indonesia halal

PWNU Jatim: Vaksin COVID-19 yang Datang ke Indonesia Halal!Bahtsul Masail PWNU Jatim sampaikan hasil kajian vaksin COVID-19 di Kantor PWNU Jatim, Rabu (10/3/2021). Dokumentasi Istimewa

Ketua PWNU Jatim, KH Marzuqi Mustamar mengatakan bahwa polemik keharaman vaksin COVID-19 adalah hoaks. Diketahui saat ini yang sedang dicanangkan satu jenis vaksin buatan perusahaan Tiongkok, Sinovac.

"Intinya bahwa semua jenis vaksin, yang akan datang ke Indonesia, dari prosedur proses pembuatan dan akhir pembuatan itu suci," tegasnya saat di Kantor PWNU Jatim, Rabu (10/3/2021).

2. Tegaskan tidak ada kandungan babi

PWNU Jatim: Vaksin COVID-19 yang Datang ke Indonesia Halal!Ilustrasi Penyuntikan Vaksin (IDN Times/Arief Rahmat)

Lebih lanjut, Kiai Marzuqi membeberkan bahwa masih beredar pembahasan vaksin COVID-19 bersingunggan dengan unsur babi tapi tidak dicampur namun hanya untuk perangsang. Dia menegaskan, vaksin yang didatangkan ke Indonesia tidak ada jenis babi.

"Semua vaksin itu halal. Fatwa ulama di luar Indonesia juga mengatakan serupa, vaksin halal," katanya.

Baca Juga: Investasi Miras, PWNU Jatim Tak Sefrekuensi dengan Pemerintah

3. Warga tak perlu khawatir dengan vaksin

PWNU Jatim: Vaksin COVID-19 yang Datang ke Indonesia Halal!Bahtsul Masail PWNU Jatim sampaikan hasil kajian vaksin COVID-19 di Kantor PWNU Jatim, Rabu (10/3/2021). Dokumentasi Istimewa

Maka dari itu, kata Pimpinan Pondok Pesantren Sabiilul Rosyad, Gasek, Malang ini, masyarakat khususnya warga Nahdliyin tidak perlu khawatir. Vaksin COVID-19 disuntikan untuk menambah imunitas terhadap virus SARS CoV-2.

"Sehingga tidak ada lagi orang yang terkena COVID-19. Mudah mudahan bencana ini segera berakhir," pungkasnya.

Baca Juga: Tim Peneliti Vaksin Nusantara dari Fakultas Kedokteran UGM Mundur

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya