Ketua DPRD Jatim dan 9 Legislator Diperiksa KPK di Mako Brimob 

Terkait kasus dana hibah

Surabaya, IDN Times - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan pemeriksaan saksi-saksi kasus suap dana hibah dengan tersangka Wakil Ketua DPRD Jawa Timur (Jatim), Sahat Tua Simanjuntak. Saksi yang diperiksa ialah Ketua DPRD Jatim, Kusnadi dan sembilan legislator lainnya, Rabu (1/2/2023).

"Ada pemeriksaan dilakukan di Mako Detasemen Gegana Satbrimob Polda Jatim, Jalan Gresik Nomor 39, Morokrembangan, Kec. Krembangan, Kota Surabaya," ujar Jubir KPK Ali Fikri kepada IDN Times.

Ali memberikan data nama-nama yang diperiksa. Antara lain, Sri Untari Bisowarno, Fauzan Fuadi, Muhammad Fawait, Muhamad Reno Zulkarnaen, Blegur Prijanggono, Suyatni Priasmoro, H.M Heri Romadhon, Achmad Silahuddin, Kusnadi dan Maudy Farah Fauzi.

Sebelumnya, KPK telah memeriksa Kusnadi bersama pimpinan DPRD Jatim di Kantor BPKP Jatim. Yakni Wakil Ketua DPRD Jatim, Anwar Sadad, Achmad Iskandar dan Anik Maslachah. Tak hanya itu juga ada eks Kepala Dinas PU Sumber Daya Air yang kini menjadi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, M. Isa Anshori.

KPK juga memeriksa 10 saksi terkait suap dana hibah ini. "Hari ini pemeriksaan saksi tindak pidana korupsi suap dalam pengelolaan dana hibah provinsi Jawa Timur, untuk tersangka SHTPS," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, Selasa (24/1/2023).

10 saksi itu antara lain, pihak swasta Dhimas Idam Ali, PNS Sekretariat DPRD Jatim Zaenal Afif Subeki, ajudan Wakil Ketua DPRD Jatim Veri Agung Aprilya, Della Bonita Anggia Putri, Staf Wakil Ketua DPRD Provinsi Jatim, Maya Dyah Ayu, pegawai BPD Jatim Cabang Sampang, Fahru Rosi, pegawai Bank BRI KC Sampang, H. Samsuri.

Kemudian, Sekretaris Camat Robatal Sampang, Rusmin Kasub Koordinator Perencanaan dan Pendanaan Bappeda Jatim, Gigih Budoyo, Staf Anggota DPRD Sahat Tua P. Simandjuntak, Djoko Heru Pramono, PNS (Staf Subag Rapat dan Risalah Sekwan DPRD Provinsi Jatim).

Baca Juga: Ketua DPRD Jatim Kusnadi Diperiksa KPK, Diduga Soal Dana Hibah

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya