TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wanita Bunuh Diri dengan Melompat di Lantai 12 Gedung Filkom UB

Korban langsung tewas seketika

Ilustrasi TKP (IDN Times/Arief Rahmat)

Malang, IDN Times - Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (Filkom) Universitas Brawijaya (UB) digegerkan dengan sesosok perempuan yang jatuh dari lantai 12 gedung Filkom. Kejadian tersebut terjadi pada Kamis (14/12/2023) pagi. Belum diketahui apakah perempuan yang melompat dari lantai 12 tersebut adalah mahasiswi UB. Kini jenazah perempuan itu telah dievakuasi.

1. Mahasiswa UB ceritakan kronologi jatuhnya perempuan di gedung Filkom UB

Evakuasi perempuan yang jatuh dari lantai 12 gedung Filkom UB. (IDN Times/istimewa)

Mahasiswa Filkom UB, Ridho Abdillah menceritakan jika saat kejadian ia sedang melaksanakan ujian di gedung Filkom UB. Kemudian pada pukul 10.30 WIB tiba-tiba ada suara benda jatuh dari lantai atas.

"Saya saat itu ujian di lantai 4, kemudian tiba-tiba ada suara jatuh. Kita kira itu suara pot jatuh, soalnya sudah biasa seperti itu," terangnya.

Namun, alangkah kagetnya Ridho saat mengetahui jika yang jatuh adalah sesosok perempuan. Dari informasi yang ia kumpulkan, diduga perempuan tersebut adalah mahasiswa UB, tapi belum diketahui ia dari fakultas mana.

2. Perempuan tersebut jatuh dari lantai 12 dan mendarat di rooftop lantai 4

Ilustrasi TKP (IDN Times/Arief Rahmat)

Ridho menceritakan jika korban yang jatuh dari lantai 12 gedung Filkom UB tidak mendarat di lantai dasar gedung tersebut. Ia diketahui mendarat di lantai 4 yang memiliki rooftop.

"Infonya dia memakai kemeja merah jambu dengan celana jeans biru. Dia juga masih memakai tas tangan saat jatuh," bebernya.

Setelah kejadian ini, banyak polisi yang datang ke gedung Filkom UB untuk melakukan evakuasi. Kini lantai 4 gedung ini juga ditutup guna dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Berita Terkini Lainnya