7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!

Tak hanya namanya yang unik, rasanya pun tak kalah unik lho!

Sumenep merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur yang tepatnya berada di Pulau Madura. Daerah yang dijuluki sebagai Kota Keris ini juga memiliki daya tarik dari kulinernya.

Ada beberapa kuliner khas Sumenep dengan citarasa khas yang berbeda dari masakan Jawa pada umumnya serta tidak bisa ditemui di luar pulau Madura. Karena itu, saat berkunjung ke Sumenep jangan lupa untuk menyempatkan diri mencicipi makanan khas daerah tersebut. Berikut adalah 7 rekomendasi tempat makan yang bisa kamu kunjungi di Sumenep!

1. Warung Soto Sumenep

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Rujak selingkuh (Instagram/sumenepsuperhits)

Sumenep memiliki soto dengan citarasa dan penyajian yang unik serta lezat yaitu soto selingkuh, soto rujak, rujak selingkuh, soto kaldu kikil, kaldu kokot kikil dan lain sebagainya.

Berbagai jenis soto-sotoan tersebut dapat kamu temukan di Warung Soto Sumenep. Selain soto, terdapat juga rujak madura dan rujak cingur yang memiliki citarasa berbeda dari rujak di Jawa Timur pada umumnya karena menggunakan petis udang.
Untuk menikmati makanan khas Sumenep yang nikmat ini, kamu perlu merogoh kocek mulai Rp20 ribuan untuk rujak cingur dan rujak selingkuh. Warung Soto Sumenep ini buka mulai pukul 09.00 hingga 20.30 WIB.

Lokasi: Jl. DR. Wahidin, Lingkungan Delama, Pajagalan, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

2. AmanisH Resto

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Cakee AmanisH Resto (Instagram/amanishresto)

Salah satu tempat kuliner modern di Pamekasan adalah AmanisH Resto. Meskipun bergelar restoran modern, namun AmanisH menyajikan berbagai kuliner tradisional khas Sumenep.

Tempatnya yang simple mengusung konsep minimalis, sangat cocok untuk kamu yang ingin datang bersama keluarga dan pasangan. Jam operasional tempat ini adalah pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

Beberapa menu yang ada di rumah makan ini yaitu sate dengan berbagai pilihan daging, japek, sop buntut, gulai, tem ayam kampung, masak pae, cake, kikil, rawon dan lain sebagainya yang dibanderol mulai Rp20 ribuan. Lokasi: Jalan KH. Wahid Hasyim No. 51, Pekalongan, Bangselok, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

3. Warung Ibu Adnan Kaldu Kokot

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Kaldu kokot Sumenep (Instagram/sumenepsuperhits)

Saat berkunjung ke Madura, jangan sampai ketinggalan untuk mampir ke Warung Ibu Adnan Kaldu Kokot yang ada di Sumenep. Tempat ini menyajikan makanan lokal khas Sumenep yang terbuat dari kacang ijo yang dimasak dengan kikil. Rasa manis, gurih, serta legitnya daging dan tetelan kikil menghadirkan rasa yang nikmat.

Tempat makan ini bisa kamu jadikan referensi untuk sarapan karena buka mulai pukul 06.00 hingga 17.00 WIB. Seporsi kaldu kokot dibanderol Rp50 ribuan saja.
Lokasi : Jl. DR. Wahidin No.5, Lingkungan Delama, Pajagalan, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep

4. Ayam Brewok Sakera

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Ayam brewok sambel ijo (Instagram/ayambrewoksakera_)

Ketika berwisata kuliner di Sumenep, maka kamu juga harus mencicipi ayam brewok Sakera. Perbedaan ayam brewok Sakera dengan ayam biasanya adalah proeses pengolahan dan bumbunya.

Daging Ayam Brewok Sakera menggunakan daging ayam kampung. Dalam sajiannya diracik dengan rempah dan bumbu-bumbu pilihan yang digoreng kering dan ditabur di atas ayam.

Selain ayam brewok sebagai menu favorit di tempat ini, terdapat pula menu lainnya seperti aneka bakar, aneka oriental dan aneka lalapan yang dibanderol mulai Rp25 ribuan saja. Ayam Brewok Sakera bisa kamu kunjungi pada pukul 08.00 sampai 22.00 WIB.
Lokasi: Jl. Pahlawan No.15, Karangdhalem, Karangduak, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

Baca Juga: 10 Pesona Gili Raja, Surga Tersembunyi di Sumenep

5. Pusat Kuliner Malam Sumenep

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Masak pae khas Sumenep (Instagram/wisatasumenep)

Buat kamu yang sedang berkunjung di Sumenep pada malam hari, maka kamu bisa mampir ke Pusat Kuliner Malam Sumenep yang buka mulai pukul 16.00 hingga 00.00 WIB.
Tempat ini serupa pujasera namun berlokasi di pinggir jalan dengan banyak penjual kaki lima yang menjajakan berbagai jenis makanannya. Tidak hanya pedagang kaki lima namun ada juga beberapa depot dan warung makan di area tersebut.

Berbagai makanan mulai dari makanan khas Sumenep, makanan tradisional, makanan modern hingga snack bisa kamu temukan di tempat ini. Harga yang ditawarkan pun beragam yaitu mulai Rp10 ribuan saja.

Lokasi: Labangseng, Kolor, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

6. Waroeng Djati

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Suasana Waroeng Djati (Instagram/waroengdjati.songennep)

Satu lagi tempat kuliner di Sumenep yang nyaman untuk acara makan bersama keluarga dengan desain interior yang terbuat dari material utama kayu jati bernuansa hitam, yaitu Waroeng Djati.

Di rumah makan ini, kamu bisa memilih menu makanan khas Sumenep seperti cake ataupun menu lainnya seperti rawon, sop iga, ayam atau bebek goreng, ikan kakap dan lain sebagainya.

Kamu bisa makan sambil bersantai ataupun menikmati snack di Waroeng Djati dengan merogoh kocek mulai Rp25 ribuan saja mulai pukul 12.00 sampai 22.00 WIB.
Lokasi: Jl. Kartini No.116, Keputran, Pangarangan, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

7. Sate 35 Bluto

7 Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sumenep, Ada Soto Selingkuh Lho!Sate 35 Bluto (Instagram/wearesumenep)

Rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke salah satu daerah di Madura tanpa mencicipi satenya yang melegenda hingga ke seluruh penjuru tanah air tersebut. Nah, salah satu warung sate legendaris di Sunenep adalah Sate 35 Bluto. Warung ini telah berdiri sejak zaman penjajahan Jepang dan telah dikelola oleh generasi keenam dengan tetap mempertahankan citarasanya yang lezat.

Di warung sate ini terdapat tiga varian daging sate yaitu sate kambing, sate sapi dan sate ayam. Namun yang menjadi favorit pengunjung adalah sate kambing dan sate sapi.
Tempat makan ini buka mulai pukul 07.00 hingga pukul 21.00 WIB. Kamu bisa mendapatkan seporsi gule di tempat ini mulai Rp15 ribu dan sate mulai Rp35 ribuan.
Lokasi: Jl. Raya Bluto, Tarijen, Bluto, Kec. Bluto, Kabupaten Sumenep.

Kuliner makanan unik dan nikmat khas Sumenep tersebut setidaknya harus kamu coba satu kali seumur hidup. Jadi, ketika berkunjung ke Sumenep jangan lupa mampir ya!

Baca Juga: Informasi Wisata Gili Labak: Mengeksplor Serpihan Surga di Sumenep

Alvi Nur Jannah Photo Community Writer Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya