Jelang Lebaran, Toko Kue di Tuban Banjir Pesanan

Pesanan kue lebaran tahun ini meningkat

Tuban, IDN Times - Menjelang hari raya Idulfitri yang tinggal menghitung beberapa hari, toko kue Sanshana yang berada di Jalan Walisongo I, Kelurahan Latsari, Kabupaten Tuban banjir pesanan. Banyaknya jumlah pembeli, penjual kue rumahan ini bahkan sampai menutup orderan.

1. Pemesanan dua Minggu sebelum puasa

Jelang Lebaran, Toko Kue di Tuban Banjir PesananToko kue di Tuban kewalahan terima orderan. Dok Istimewa

Setyawati (41) pemilik toko mengaku sampai harus menghentikan pesanan dari para konsumen, karena keterbatasan tenaga yang ada. Dirinya hanya melayani pembeli yang pada dua Minggu sebelum puasa telah memesan kue lebaran kepada dirinya.

"Saya buka pre order atau pesan dulu, dua minggu sebelum puasa. Dan saat puasa sudah tutup atau close order," Setyawati Minggu (9/4/2023).

Baca Juga: Pemuda Tuban Ini Curi Foto Mahasiswa Dipakai Nipu di MiChat

2. Pesanan sudah ditutup karena keterbatasan tenaga

Jelang Lebaran, Toko Kue di Tuban Banjir PesananToko kue di Tuban kewalahan terima orderan. Dok Istimewa

Setyawati menjelaskan, untuk saat ini sudah tidak ada pesanan lagi, sehingga setiap kue yang dipesan konsumen sudah dalam tahap pengemasan yang selanjutnya akan dikirim sesuai alamat masing-masing. Adapun untuk pembeli kebanyakan memesan secara online, bisa melalui akun instagram Sanshana_cookiescake atau WhatsApp.

"Kebanyakan dipesan melalui online ada juga yang ambil ke rumah secara langsung," jelasnya.

3. Tahun ini permintaan kue lebaran meningkat

Jelang Lebaran, Toko Kue di Tuban Banjir PesananToko kue di Tuban kewalahan terima orderan. Dok Istimewa

Menurut Setyawati, pesanan kue lebaran jika dibandingkan dengan tahun lalu sekarang lebih banyak. Adapun rinciannya, paket isi 3 kue harganya Rp 105 ribu, isi 4 kue harga Rp 150 ribu, isi 6 kue atau paket komplit harga Rp 205 ribu. Sementara untuk harga satuan ukuran 500 gram, nastar Rp 80 ribu, kastengel Rp 500 ribu, sagu keju Rp 55 ribu dan choco cheese ball Rp 65 ribu.

"Selain jual satuan ada paket hampers juga, kita sudah close order, hanya tinggal mengemas pesanan saja," pungkasnya.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Jokowi Cek Harga di Pasar Merakurak Tuban

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya