Desain Batik dan Tenun Jatim Bakal Dipamerkan di East Java Fashion

Ada desainer Ivan Gunawan

Surabaya, IDN Times - Batik dan tenun di Jawa Timur (Jatim) jumlahnya sangat beragam. Keberagaman itu akan diolah menjadi busana berdesain indah yang ditampilkan di ajang East Java Fashion Harmony pada 3 November mendatang.

"Sebelum ditampilkan, tentu sudah melewati seleksi. Ada tiga seleksi yang dilakukan, yaitu seleksi wastra (kain), desainer dan model," ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jatim, Hudiyono, Rabu (18/10/2023).

Hudiyono melanjutkan, dari seleksi 12 wastra diambil masing-masing enam batik dan enam tenun. Nah, untuk tenun ada Paradila dari Lamongan, Tenun Mulya dari Kota Kediri, Tenun Erha Lestari dari Mojokerto, Tenun Bandoel dari Kota Kediri, Sarung Tenun Goyor dari Jombang dan Tenun Telaga Sari dari Trenggalek.

Kemudian batik ada Batik Baronggung dari Tulungagung, Batik Jayanti dari Malang, Batik Satrio Manah dari Tulungagung, Batik Priti’s dari Jember, Batik Berkah Mojo dari Jombang dan Batik Soendari dari Kota Malang.

Selanjutnya untuk seleksi desainer. Dari 40 desainer diseleksi menjadi 10 orang berdasarkan portofolio dan desain yang dibuat. Kemudian 10 orang terpilih harus mempresentasikan desain yang dibuat dan dari hasil presentasi dipilih lima sebagai desainer East Java Fashion Harmony. 

"Lima desainer terpilih dipandang mampu menuangkan desain sesuai dengan tema dan konsep yang telah ditentukan," kata Hudiyono.

Kelimanya antara lain, tiga dari Surabaya yakni Enricho Ho, Indarti, Olivia Gondoputranto, satu dari Nganjuk yakni Chrisna Christiana dan dari Banyuwangi yakni Amuszacky Fahim. "Juga kan hadir desainer ternama Ivan Gunawan sebagai desainer tamu," ucap Hudiyono.

Sedangkan untuk model melalui data dan rekomendasi agency kemudian dilakukan casting antara lain tinggi badan, berat badan, portofolio model serta mempertimbangkan keanggunan model. Dari hasil seleksi tersebut dipilih 38 model ditambah dua model nasional.

Baca Juga: Jatim Bakal Kerja Sama dengan Prancis, Soal Ekonomi hingga Pariwisata

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya