3 Penginapan Terdekat di Wisata Surfing Pantai G-Land

Ingin menginap di kawasan hutan konservasi, bisa ke G-Land

Pantai Plengkung (G-Land) di Taman Nasional Alas Purwo memang terkenal dengan ombak pantai yang tinggi dan cocok untuk para pecinta olahraga surfing. Terdapat sejumlah penginapan berhadapan langsung dengan Pantai G-Land.

Penginapan tersebut cocok sebagai pilihan terdekat lokasi menginap bila kamu ingin lebih lama berwisata di sana.

Baru saja, Pantai Plengkung dipilih sebagai lokasi ajang World Surf League (WSL) Championship Tour, liga surfing paling bergensi di dunia yang berlangsung pada 28 Mei – 4 Juni 2022. Kawasan tersebut memang dikhususkan untuk para peselancar profesional.

Tertarik ingin ke sana, berikut 3 lokasi menginap terdekat di Pantai G-Land. Di lokasi tersebut memang hanya ada 3 lokasi penginapan, berada berjajar di kawasan pantai G-Land. Cek yuk!

1. Jawa Jiwa G-Land

3 Penginapan Terdekat di Wisata Surfing Pantai G-LandPenginapan di Jawa Jiwa G-Land/Instagram @jawajiwaland

Jawa Jiwa G-Land merupakan satu dari tiga penginapan yang paling dekat dengan Pantai G-Land. Kamu cukup jalan kaki saja dari penginapan menuju spot berselancar.

Lokasi Jawa Jiwa G-Land berada di tepi pantai kawasan Taman Nasional Alas Purwo, jadi butuh persiapan yang matang bila kamu ingin ke sana, karena sangat jauh dengan pemukiman penduduk.

Meski berada di kawasan hutan konservasi, saat menginap di hotel Jawa Jiwa G-Land kamu bisa mendapatkan akses WiFi. Per malam, tarif menginap di sana mulai dari Rp 750.000 sampai Rp 820.000.

Baca Juga: 9 Fakta WSL G-Land 2022, Liga Selancar Dunia di Banyuwangi

2. G-Land Joyo's Surf Camp

3 Penginapan Terdekat di Wisata Surfing Pantai G-LandKamar kelas standar di Joyo's Surf Camp/ G-land.com

Penginapan kedua yang juga sangat dekat dengan Pantai G-Land yakni G-Land Joyo's Surf Camp. Kamu cukup berjalan sekitar 100 meter untuk sampai ke lokasi surfing. Selain penginapan di sana juga tersedia restoran yang menyajikan menu ikan bakar hingga makanan tradisional.

Joyo’s Surf Camp dibangun sejak tahun 1990, merupakan yang pertama sebelum penginapan lain berdiri di sana.

Joyo’s Surf Camp mematok tarif dengan harga standar dolar. Untuk fasilitas menginap kelas standar, dipatok seharga USD 625 per orang per malam. Hingga USD $350 untuk menginap Selama tiga malam.

Tamu yang menginap di kawasan Pantai G-Land memang sebagian besar dari wisatawan mancanegara yang ingin menikmati suasana alam yang masih alami dan surfing.

Sebab, di kawasan penginapan, bila beruntung kamu bisa bertemu dengan sejumlah hewan hutan mulai dari kijang, merak hingga monyet. Untuk

Baca Juga: 5 Pilihan Hotel Mewah dengan Harga Terjangkau di Banyuwangi 

3. Jungle Hut G-Land

3 Penginapan Terdekat di Wisata Surfing Pantai G-LandKamar menginap di G-Land/ G-Land.com

Lokasi menginap ketiga yang berada berjajar dengan dua tempat menginap sebelumnya yakni, Jungle Hut G-Land. Seperti penginapan sebelumnya, karena lokasinya ada di kawasan hutan lindung Taman Nasional Alas Purwo, jangan berharap kamu bisa menemukan kolam renang di sana.

TN Alas Purwo menjadi rumah bagi 700 jenis flora, 50 jenis mamalia, 320 jenis burung, 15 jenis amfibi, dan 48 jenis reptile. Sejak 2018, akses jalan utama di kawasan ini telah diaspal. Namun khusus kawasan menuju G-Land, dari Pos Pantai Pancur karena harus melintasi kawasan konservasi, maka jalanan tetap dibiarkan alami.

Baca Juga: Jack Robinson Raih Juara WSL G-Land 2022

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya