7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits Banget

Cocok buat kamu yang suka tempat aesthetic

Semakin hari, Lamongan memiliki banyak tempat tongkrongan yang selalu bertambah. Tak hanya tempat tongkrongan biasa, kafe ini menghadirkan suasana yang berbeda-beda.

Mulai dari konsep kafe yang homey, industrial, hingga kafe yang dekat dengan pantai semua ada di Lamongan. Tak hanya itu, menu yang mereka tawarkan pun sangat variatif dan enak tentunya. Apalagi kafe ini memiliki spot yang instagrammable dan aesthetic. Penasaran? Yuk simak selengkapnya.

1. Terakota.co

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetTerakota (instagram.com/terakota.co)

Terakota.co menjadi salah satu kafe Instagramable yang ada di Lamongan kota. Lokasinya ada di Jalan Soewoko No.30, Jetis, Kecamatan Lamongan. Kafe ini memiliki desain minimalis yang menarik perhatian. Interior Kafe menggabungkan warna abu-abu dan coklat dengan sentuhan cat putih yang khas. Ditambah tanaman hijau dan ornamen yang menarik menambah suasana yang menyenangkan bagi setiap pengunjung yang memandang. 

Menu yang ditawarkan meliputi makanan berat, hidangan western, camilan, dan beragam varian kopi. Kafe ini memiliki dua pilihan area, yaitu indoor dan outdoor, sehingga kamu dapat memilih sesuai dengan preferensi Anda. Selain itu, kamu juga dapat menikmati musik live saat berkunjung ke Terakota.co. Dijamin kamu akan betah berlama-lama di sini  Kafe ini buka setiap hari, mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WIB.

2. Hi Pals Coffee

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetHi Pals! (instagram.com/hi__pals)

Hi Pals Coffee menjadi salah satu kafe di Lamongan dengan konsep industrial. Tempat yang nyaman dan menu yang nikmat membuat kafe ini cocok untuk kamu yang ingin mengerjakan tugas atau sekedar menongkrong. 

Tak jarang kafe ini menjadi tempat event dan ataupun pop up market. Lokasinya tak jauh dari alun-alun Kota Lamongan sekitar 150m atau setara dengan dua menit jalan kaki. Kafe ini terletak di Jalan Kombes Pol Moh. Duryat No.6, Kauman, Jetis, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan. Buka setiap hari, pukul 09.00-22.00.

3. Welijo Cafe & Freshmarket

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetWelijo Cafe and Freshmarket (instagram.com/we.lijo)

Welijo menghadirkan kafe outdoor yang bertemakan semi mini forest. Tak hanya itu, separuh indoor kafenya menjadi freshmarket yang minimalis. Tentu saja kafe ini menjadi kafe yang sangat instagrammable. Cocok buat kamu yang suka mencari spot foto yang aesthetic dan unik.

Menu yang ditawarkan juga sangat beragam. Mulai dari snack, hingga makanan berat. Lokasinya tak jauh dari alun-alun Kota Lamongan, sekitar 600m. Mereka buka setiap hari, pukul 10.00-22.00 di Jalan KH. Ahmad Dahlan No.52, Kauman, Sidoharjo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan.

4. Kae Kopi

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetKae Kopi (googlemaps/kaekopi)

Kae kopi menawarkan suasana kafe yang homey namun tetap trendy. Kafe dengan konsep omah lawas ini selalu ramai oleh pengunjung. Apalagi kafe ini buka setiap hari, pukul 09.00-23.00.

Menu yang ditawarkan cukup bervariatif, tak jauh beda dengan kafe lainnya. Letaknya yang tak jauh dari jalan raya membuat kafe ini semakin malam semakin ramai pembeli. Lokasinya tepat di Jalan Basuki Rahmat No.156, Groyok, Sukorejo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner di Jalur Pantura Paciran Lamongan

5. Dapur Roti & Kopi Lyly

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetDapur Roti dan Kopi Lyly (instagram.com/dapurroti_kopi)

Kafe yang satu ini memadukan toko roti dan cafe menjadi satu. Lantai bawah untuk toko rotinya, dan lantai atas untuk cafenya, cukup unik bukan. Kamu bisa menongkrong sambil melihat ramainya lalu lintas sekitar dari balkon lantai atasnya.

Lokasinya tak jauh dari alun-alun Lamongan, tepatnya di Jalan Sunan Drajat No.46-60, Demangan, Sidoharjo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan. Buka setiap hari, pukul 10.00-21.30. Menunya pun beragam tak hanya roti dan kopi saja, kamu bisa mencicipi menu steak dan pasta mereka.

6. Babon Angkrem

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetBabon Angkrem (googlemaps/Rani Prabowo)

Ingin suasana baru tapi tetap instagrammable? Coba kafe yang satu ini. Babon angkrem terletak di Jalan Andan Wangi, Depan Taman Kota, Rangge, Sukomulyo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, menawarkan suasana yang nyaman dengan pemandangan telaga. 

Tak perlu khawatir, kafe ini mempunyai menu yang beragam. Mulai dari makanan ringan, hingga makanan berat. Suasananya sejuk, hening, dan nyaman untuk kamu yang ingin menepi dari keramaian kota. Mereka buka setiap hari, mulai pukul 09.00-22.00.

7. Aola Pantura

7 Rekomendasi Kafe Instagrammable di Lamongan, Hits BangetAola Pantura (googlemaps/Annisa Novita)

Menjauh dari keramaian kota, Aola bisa jadi salah satu alternatif tongkrongan di Lamongan dengan suasana yang menyenangkan. Cafe aesthetic dan instagrammable yang terletak di pesisir pantai ini, akan memanjakan matamu.

Cafe yang berada di Jalan Raya Daendles, Kandangsemangkon, Kec. Paciran, Kabupaten Lamongan ini, tak jauh dari Wisata Bahari Lamongan (WBL). Mereka buka setiap hari, pukul 08.30-22.00 WIB.

Nah, masih bingung mau nongkrong di Lamongan? Ke sini aja.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Sego Boran Terenak di Lamongan

Faradiba Divani Photo Community Writer Faradiba Divani

hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya