Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu Jember

Ada mini kota Korea juga, lho!

Selain destinasi alam, wisata taman tematis untuk keluarga juga menjadi tren beberapa waktu belakangan terakhir. Tren ini juga merebak Jember. Kalian bisa mengunjungi Dira Park untuk menikmati beragam fasilitas. Penasaran? Yuk simak ulasan menarik tentang Dira Park berikut!

1. Lokasi dan jam operasional

Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu JemberDiraWaterpark (Instagram/dirakencongshoppingcentre)

Dira Park merupakan taman bermain keluarga yang seru dan menyenangkan. Dira Park sendiri ada dua cabang yang pertama, yaitu Dira Park Kencong yang berlokasi di Jl. Krakatau No.92, Pd. Waluh, Kencong, Kec. Kencong, Kabupaten Jember.

Dan yang kedua adalah Dira Park Ambulu yang berlokasi di Jl. Kota Blater No.KM.4, Watukebo, Andongsari, Kec. Ambulu, Kabupaten Jember dengan jam operasional 07.30 hingga 17.00 WIB.

Bila Dira Park di Ambulu ini tutup saat sore hari, maka Dira Kencong Shopping Center dan Waterpark buka mulai pukul . Sementara itu, untuk Dira Funtastic Night buka mulai pukul 18.00 hingga pukul 22.30 WIB.

Baca Juga: 20 Tempat Wisata Jember yang Bisa Jadi Rekomendasi Liburan

2. Dira Park Kencong

Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu JemberCafe Dira Park (Instagram/dirakencongshoppingcentre)

Untuk bisa bermain air dengan wahana serta fasilitas yang lengkap, kamu bisa langsung mengunjungi Dira Waterpark Kencong. Beberapa fasilitasnya yaitu shopping mall, kamar ganti, food court, toilet, taman selfie, gazebo, playground serta musholla.

Terdapat juga beragam wahana permainan yang bisa kamu mainkan seperti kereta mini, kolam renang, kolam ombak, biang lala, waterslide, komedi putar, ember tumpah, colombus, air mancur, sepeda air dan masih banyak lagi lainnya.

Kamu juga bisa bersantai dan menikmati sajian makanan di cafe dan resto Dira Park Kencong yang berkonsep beach dan rustik. Kamu akan merasakan seperti berada di perternakan ala Eropa serta suasana ala Bali.

Wahana yang menjadi favorit para pengunjung adalah Dira Funtastic Night yang buka saat malam hari dengan tiket masuk Rp10 ribu saja. Wahana ini menawarkan suasana malam bernuansa dunia fantasi dengan penuh gemerlap lampu lampion yang menghiasi setiap sudut area.

Selain itu, kamu juga akan menemukan wahana play zone yang mirip dengan wahana di Batu Night Spectacular. Tiket masuk ke Dira Park sendiri dibanderol dengan harga cukup terjangkau yaitu Rp20 ribu untuk weekdays dan Rp40 ribu untuk weekend.

3. Dira Park Ambulu

Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu JemberPiknik area (Instagram/dirapark)

Sama dengan Dira Park Kencong yang memiliki berbagai wahana menarik untuk bermain anak-anak, Dira Park Ambulu ini juga memiliki waterpark yang ramah anak dengan berbagai spot selfi di dalamnya.

Kamu bisa berfoto di rumah balon, kincir angin Belanda, bangunan ala Jepang dan menyewa kostum kimono untuk berfoto, taman dengan berbagai jenis bunga, replika bangunan ala Eropa, serta mini kota Korea dan menyewa kostum ala ratu Korea.

Selain berfoto, kamu juga bisa nongkrong di spot cafenya yang tak kalah unik dan instagramable. Kafe ini mengusung tema cafe ala Korea dengan berbagai ornamen pelengkapnya. Berbagai menu makanan ala Korea pun tersedia di tempat ini.

Dira Park ini seringkali dijadikan sebagai lokasi acara-acara besar seperti gathering, wedding, fun piknik, outbound, meeting, ulang tahun dan masih banyak lagi lainnya karena lokasi indoor maupun outdoornya cukup luas.

Meskipun berada di dalam area wisata, untuk mengunjungi Dira Cafe kamu tidak perlu membayar tiket, lho! Bila beruntung, kamu juga bisa menyaksikan live music di Dira Cafe. Sementara itu, untuk masuk ke lokasi wisatanya kamu akan dikenakan tiket dengan harga Rp15 ribu saja.

4. Dira Hotel

Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu JemberDira Hotel (Instagram/dirakencongshoppingcentre)

Sembari berwisata, kamu juga bisa sekalian staycation di Dira Park yang ada di Kencong. Tidak seperti hotel pada umumnya, Dira Hotel mengusung konsep Hotel Victoria. 

Menginap di tempat ini akan membuatmu merasa seperti sedang berada di pedesaan Amerika dengan berbagai interior serta furniture yang terbuat dari kayu. 

Tak hanya itu, setiap kamar di Dira Hotel memiliki warna cerah yang berbeda-beda. Tarif bermalam di hotel ini juga cukup murah yaitu mulai Rp300 ribu saja per malam.

Dengan tarif tersebut kamu sudah mendapatkan berbagai fasilitas yang lengkap seperti TV, AC, WiFi, mesin pembuat kopi, setrika, balkon, lemari, shower, ruang duduk, telepon serta layanan kamar 24 jam.

5. Cafe dan Resto Dira Park

Informasi Dira Park: Liburan Seru di Kencong dan Ambulu JemberCafe Dira Park (Instagram/dirakencongshoppingcentre)

Dira Group juga memiliki wahana cafe dan resto dengan spot yang beragam. Kamu bisa menikmati bersantap di cafe yang dikonsep ala bangunan Santorini, Yunani dengan kolam renang di tengahnya.

Selain itu, kamu juga bisa mencoba nongkrong sambil ngopi di Dira Cafe and Pool. Kamu bisa duduk di atas bangku dan merendam kakimu di air, atau duduk di atas ban karet dengan berbagai bentuk dan warna.

Tidak sampai di situ, kamu juga bisa mencoba cafe Korea milik Dira Cafe dengan konsep bangunan serta berbagai menu ala Korea. Kamu juga bisa ngegrill bareng teman atau keluargamu di tempat ini.

Sajian makanan berat dengan pelayan yang menggunakan pakaian ala maid dari negeri dongeng bisa kamu temukan di Dira Resto. Tempat ini memiliki area semi outdoor dengan pemandangan taman yang indah.

Selain cafe dan resto, juga terdapat pujasera di area Dira Park yang diisi oleh kios-kios kecil yang menyediakan berbagai makanan dari yang ringan hingga yang berat. Harga makanan di cafe dan resto Dira Park juga cukup terjangkau yaitu mulai Rp8 ribu saja.

Tempat wisata Dira Park ini merupakan salah satu destinasi yang wajib banget kamu kunjungi saat liburan. Beragam wahana serta fasilitas yang ada tidak akan membuatmu menyesal. Jadi, jangan lupa tambahkan ke wishlist ya!

Baca Juga: 6 Tips Liburan Hemat ke Jember, Cocok Buat Backpakeran

Alvi Nur Jannah Photo Community Writer Alvi Nur Jannah

Peternak huruf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah
  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya