5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, Terlengkap

Termurah dan terlengkap di Surabaya

iPhone menjadi salah satu ponsel yang sedang hits bagi kalangan muda. Selain karena sepesifikasinya, iPhone selalu menjadi incaran karena tampilannya yang elegan dan mewah. Berikut ini ada 5 rekomendasi toko iPhone yang ada di Surabaya. Bagi kamu yang berminat, silahkan datang langsung ke toko iPhone terdekat. Kamu bisa beli secara langsung, nyicil, ataupun tukar tambah di toko berikut.

1. Java Store Surabaya

5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, TerlengkapJava Store Surabaya (instagram.com/javastoresurabaya)

Java Store Surabaya menjual iPhone dalam kondisi baru dan juga bekas. Toko yang berlokasi di Jl. Kupang Jaya No. A2, Kecamatan Sukomanunggal, Surabaya ini buka setiap hari, dari pukul 09.30 hingga 20.00 WIB. Di tempat ini kamu bisa memilih sendiri iPhone yang kamu sukai sesuai budget yang dimiliki.

Selain iPhone, Java Store Surabaya juga menjual handphone merek lain, seperti Samsung, Vivo, Reno, Asus dan masih banyak lagi. Di toko ini kamu juga bisa tukar tambah ataupun beli dengan cara cicilan. Keuntungan beli iPhone di tempat ini, kamu akan mendapatkan bonus tempered glass, silicon case, free pindah data, free update iOS terbaru serta mendapatkan garansi.

Baca Juga: 5 Perbedaan iPhone 15 vs iPhone 14, Ini Iphone yang Lebih Unggul!

2. World Trade Center

5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, TerlengkapWorld Trade Center (instagram.com/wtc_emall)

World Trade Center merupakan pusat perbelanjaan yang luas dan ramai, yang di dalamnya terdapat toko aksesori, elektronik dan ponsel. Posel di World Trade Center ada merek Oppo, Vivo, Samsung, Realme, Redmi Pad dan juga iPhone. Di tempat ini juga ada laptop MacBook, Acer dan Huawei.

Pusat perbelanjaan yang berlokasi di Jalan Pemuda Nomor 27-31, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Surabaya ini memiliki pujasera yang menyediakan aneka hidangan lezat. Biasanya, World Trade Center buka setiap hari, dari pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB. Untuk satu unit iPhone dibanderol dengan harga kisaran Rp12 jutaan.

3. PStore

5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, TerlengkapPStore (instagram.com/pstore_surabayaa)

PStore menyediakan Iphone dengan berbagai merek. Di antaranya ada iPhone XS, iPhone 12 Mini, iPhone 8 Pro Max hingga iPhone 15 Pro Max. Tiap unit iPhone di PStore Surabaya dibanderol dengan harga mulai dari Rp3,5 juta hingga Rp14 jutaan.

Toko iPhone yang berlokasi di Jalan Kupang Jaya Nomor 27, Simomulyo, Sukomanunggal, Surabaya ini tidak menerima orderan lewat Whatsapp atau DM. Oleh sebab itu, sebaiknya kamu datang langsung ke toko PStore. Toko ini buka setiap hari, dari pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.

4. Eka Celluler

5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, TerlengkapEka Celluler (instagram.com/ekacelullersurabaya)

Eka Celluler dapat kamu temui di Ruko klampis jaya 31B, Surabaya. Di toko ini menyediakan iPhone dari segala merek. Mulai dari iPhone Pro Max, iPhone XR, iPhone 8, iPhone 14 Series, iPhone 13 Pro dan masih banyak lagi. Di Eka Celluler, tidak hanya menjual iPhone baru, namun juga ada yang second.

Namun kamu tidak perlu khawatir jika tiba-tiba rusak, karena Eka Celluler memberikan garansi di semua produk yang dijual. Tiap produk iPhone di Eka Celluler dibanderol mulai dari Rp3 jutaan hingga Rp24,7 juta. Selain iPhone, Eka Celluler juga menjual MacBook dengan harga mulai dari Rp17 jutaan. Toko ini buka dari pukul 11.00 WIB hinga 20.00 WIB.

5. BStore

5 Rekomendasi Toko iPhone di Surabaya, TerlengkapBStore (instagram.com/bstore_surabaya)

BStore menyediakan pembelian iPhone dengan harga grosir maupun ecer. Jangan khawatir jika kamu belum memiliki cukup uang, karena BStore menerima pembayaran dengan cara cicilan dan split payment melalui platform credit card, akulaku, kredivo, indodana, gopaylater, homecredit serta homecredit. iPhone yang dijual mulai dari stok lama hingga keluaran terbaru.

Toko iPhone yang berlokasi di Jalan Prof. Dr. Mustopo Ruko No 63 B, Pacar Kembang, Kecamatan Tambaksari, Surabaya ini buka setiap hari, dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Kamu juga bisa bertanya-tanya dengan menghubungi melalui nomor Whatsapp 08126900147.

Itulah tadi rekomendasi toko iPhone di Surabaya. Terdapat banyak pilihan iPhone dengan harga bervariatif. Di beberapa toko bahkan ada yang menerima cicilan, sehingga sangat cocok buat kamu yang ingin memiliki iPhone namun belum mempunyai cukup uang.

Baca Juga: iPhone 15 Pro Max Rilis, Perlukah Upgrade dari iPhone 14 Pro Max? 

M. Imron fauzi Photo Community Writer M. Imron fauzi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya