Gak Cuma Menang, Ini 6 Syarat Agar Persela Lolos ke Semifinal

Kemenangan saja tak cukup, banyakin doa ya Persela fans!

Persela Lamongan tidak mampu meraih kemenangan pada pertandingan terakhir babak 12 besar Liga 2 Indonesia 2023/2024. Itu terjadi setelah mereka ditahan imbang Malut United. Bertanding di Stadion Tuban Sport Center, Tuban, Minggu (28/1/2024), kedua kesebelasan bermain sama kuat 2-2.

Hasil imbang itu makin membuat Persela susah menembus semifinal Liga 2. Satu-satunya cara mereka lolos adalah dengan mengincar posisi runner-up terbaik. Adapun Persela sendiri masih tercecer di posisi tiga klasemen sementara Grup Y. Mereka masih berada di bawah Deltras dan Maluku Utara United.

Laga semifinal sendiri akan diisi oleh empat tim yang terdiri dari tiga juara grup dan satu peringkat dua terbaik. Satu tiket semifinal sudah dikantongi oleh PSBS Biak. Tinggal tiga slot yang diperebutkan oleh para peserta 12 besar Liga 2.

Secara hitung-hitungan, Persela sudah tak mungkin menjadi juara grup. Maklum, poin maksimal yang bisa mereka dapatkan adalah 9. Di sisi lain, juara grup Y saat ini, Deltras sudah mengoleksi 9 poin dan unggul secara head to head atas  Persela. 

Tak sekadar menang, ada setidaknya 6 syarat yang harus dipenuhi agar Persela bisa lolos ke semifinal. Satu saja syarat saja tak terpenuhi, peluang Persela untuk ke semifinal dipastikan tertutup. Apa saja? simak ulasannya.

Baca Juga: Seri Lawan Deltras, Persela Gagal Beranjak ke Posisi Puncak

1. Wajib menang lawan Bekasi City sembari berharap Deltras setidaknya menahan imbang Malut United

Gak Cuma Menang, Ini 6 Syarat Agar Persela Lolos ke SemifinalPersela dalam laga menghadapi FC Bekasi City pada pekan ke-2 babak 12 besar Liga 2 2023/2024. (instagram.com/perselafc)

Syarat pertama adalah meraih kemenangan atas FC Bekasi City pada pekan ke-6 babak 12 besar Liga 2 2023/2024. Namun, mereka masih harus menunggu hasil dalam laga Malut United versus Deltras, serta pertandingan di grup lain. 

Syarat kedua, Deltras harus 'membantu' Persela mengalahkan atau setidaknya menahan Malut United. Jika kondisi ini terjadi, Malut United yang maksimal mengumpulkan 8 poin dan akan disalip Persela yang mengantongi 9 poin di posisi runner-up. Namun, sekali lagi, Persela harus menantikan hasil dari grup X dan Z.

2. Selain menang dan berharap dari Deltras, Persela butuh keajaiban dari grup X

Gak Cuma Menang, Ini 6 Syarat Agar Persela Lolos ke SemifinalPersela dalam laga menghadapi FC Bekasi City pada pekan ke-2 babak 12 besar Liga 2 2023/2024. (instagram.com/perselafc)

Kemenangan Persela dan hasil minor Malut United nyatanya tak cukup membuat Laskar Joko Tingkir melenggang. Persela harus menantikan hasil dari grup X. Di grup tersebut masih ada tiga klub yang memperebutkan posisi juara dan runner up grup.  Klub tersebut adalah Persiraja, Semen Padang, dan PSIM.

Ketiga klub itu masing-masing mendapatkan 9, 7, dan 6 poin. Kemenangan Persela harus dibarengi dengan dua syarat selanjutnya, yaitu kemenangan atau hasil seri Persiraja atas Semen Padang. Di sisi lain, PSIM tak boleh menang dari PSMS. 

3. Syarat kelima dan keenam ada di grup Z

Gak Cuma Menang, Ini 6 Syarat Agar Persela Lolos ke SemifinalPersela dalam laga menghadapi FC Bekasi City pada pekan ke-2 babak 12 besar Liga 2 2023/2024. (instagram.com/perselafc)

Dua syarat selanjutnya adalah hasil dari grup Z. Di grup ini masih ada dua klub, yaitu Gresik dan Persewar yang masih berpotensi lolos ke babak semifinal. Selain dua syarat dari grup X, Persela juga harus berharap Persewar kalah atau seri dari PSBS Biak. Lalu, Gresik United yang bertandang ke Palu tak menang dari Persipal Palu.

Lantas bagaimana jika Persela imbang atau seri saat bertandang ke markas Bekasi City? Tentu saja peluang mereka sudah dipastikan tertutup tanpa harus menanti hasil dari grup lain. 

 

Kesempatan Persela Lamongan untuk lolos ke babak semifinal Liga 2 Indonesia 2023/2024 terbilang amat rumit. Namun, bukan berarti itu bakal memupuskan asa tim Laskar Joko Tingkir untuk naik kasta ke Liga 1 musim depan.

Baca Juga: Duel Sengit Persela vs Malut United Berakhir Seri 2-2

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya